Sumber: Health.com
Tidak terasa sebentar lagi akan datang bulan suci Ramadhan. Menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan tentunya merupakan momen sakral yang penuh berkah sekaligus juga banyak tantangannya. Agar puasa berjalan lancar tanpa mengorbankan kesehatan, kamu perlu memperhatikan setiap makanan yang dikonsumsi saat sahur maupun berbuka puasa. Konsumsi makanan sehat terbilang sangat penting untuk memberikan energi yang cukup saat tubuh menahan lapar dan haus selama sehari penuh.
Oleh karena itu, kamu perlu memperhatikan apa saja makanan yang dikonsumsi saat waktu sahur dan berbuka puasa. Nah, berikut ini ada sejumlah tips puasa lancar yang perlu kamu ketahui agar kamu dapat menjalankan puasa dengan lancar tanpa harus mengorbankan kesehatan. Tanpa berlama-lama lagi, yuk simak sejumlah tips puasa lancar di bulan Ramadan tahun ini di bawah ini!
Konsumsi Makanan Seimbang Saat Sahur
Salah satu tips puasa lancar agar tubuh tetap bugar dan sehat adalah dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi seimbang saat sahur. Hal itu sangat bermanfaat untuk memberikan asupan energi yang cukup bagi tubuh kamu sepanjang hari berpuasa. Agar tidak cepat lapar, kamu dapat memasukkan makanan yang mengandung karbohidrat kompleks ke dalam menu sahur, seperti nasi merah, oats, ataupun roti gandum. Makanan karbohidrat kompleks dapat menjaga kadar gula darah tetap stabil selama berjam-jam.
Selain itu, pastikan juga kamu mengonsumsi sumber protein yang baik, seperti daging ayam tanpa kulit, telur, atau ikan. Jangan lupakan juga sumber lemak sehat yang sangat berguna untuk memberikan tambahan energi dan keseimbangan hormon yang berperan untuk memberikan rasa kenyang, seperti buah alpukat, kacang-kacangan, hingga minyak zaitun. Tidak ketinggalan dengan sayur-sayuran dan buah-buahan yang mengandung vitamin dan mineral sangat penting untuk menjaga sistem pencernaan agar tetap lancar.
Sumber: Mashable ME
Perbanyak Konsumsi Sayuran dan Buah-buahan
Memperbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan saat sahur dan berbuka puasa menjadi salah satu tips puasa lancar agar tubuh tetap bugar dan sehat meskipun berpuasa selama seharian. Konsumsi sayur-sayuran hijau diketahui memiliki kandungan serat, vitamin, dan mineral yang cukup tinggi untuk menjaga tubuh agar tetap terhidrasi dan mendukung sistem pencernaan tetap lancar, seperti bayam, brokoli, atau kangkung.
Selain itu, konsumsi buah-buahan segar khususnya saat berbuka puasa juga tidak kalah pentingnya. Buah-buahan yang mengandung gula alami dan air diketahui mampu mengembalikan energi tubuh yang hilang setelah berpuasa selama seharian. Apalagi kandungan berbagai vitamin penting dan antioksidan dalam buah-buahan juga dapat membantu memperkuat sistem imun tubuh sehingga kamu jadi tetap sehat dan bugar sepanjang bulan Ramadan.
Nah, kamu juga bisa menyimpan bahan makanan untuk berbuka puasa seperti buah-buahan menggunakan Samsung BESPOKE Refrigerator 2 Doors Top agar terjamin kesegarannya. Apalagi kulkas Samsung ini punya fitur Power Cool yang dapat meniupkan udara yang sangat dingin agar makanan sehat kamu tetap terjaga kesegarannya. Ada juga fitur All Around Cooling yang dapat mendinginkan setiap kompartemen secara merata dari sudut ke sudut dalam kulkas.
Baca juga: Menu Buka Puasa Khas Ramadan yang Mudah untuk Dijumpai
Penuhi Kebutuhan Minum Air Putih
Salah satu tips puasa lancar agar tubuh tetap bugar dan sehat selama bulan puasa adalah dengan memenuhi kebutuhan cairan tubuh atau konsumsi air putih. Selama berpuasa berjam-jam lamanya, tubuh kamu pastinya akan kekurangan cairan dan mengalami kondisi dehidrasi akibat tidak mengonsumsi air sepanjang hari. Oleh karena itu, ada baiknya kamu tetap memenuhi kebutuhan minum air putih minimal 2 liter atau 8 gelas antara waktu berbuka puasa dan sahur.
Jika dirasa kesulitan untuk memenuhi target minum air putih, kamu bisa mengatur jaraknya dengan menerapkan beberapa interval, seperti segelas setelah berbuka, segelas setelah shalat maghrib, segelas setelah shalat isya, segelas setelah shalat tarawih, dan seterusnya hingga waktu sahur. Hindari minuman manis atau berkafein yang dapat menyebabkan tubuh kehilangan cairan lebih cepat sehingga kamu jadi lebih cepat haus saat siang harinya.
Hindari Makanan Berminyak dan Gorengan Saat Berbuka
Saat berbuka puasa, banyak orang yang biasanya tergoda untuk langsung mengonsumsi makanan berminyak dan gorengan. Meskipun terlihat sangat nikmat, makanan seperti ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan sistem pencernaan kamu, apalagi dikonsumsi saat perut belum mengonsumsi apa-apa setelah berpuasa berjam-jam.
Bukan tanpa alasan, makanan berminyak dan gorengan mengandung lemak jenuh yang sulit dicerna sehingga menyebabkan rasa cepat kenyang untuk sementara waktu saja, tetap akan meninggalkan efek lelah setelahnya. Sebagai gantinya, kamu bisa memilih makanan berbuka yang lebih ringan dan mudah dicerna oleh tubuh. Cobalah untuk mulai berbuka puasa dengan menu yang kaya serat dan cairan, seperti buah-buahan, sup sayur, atau salad segar.
Selain itu, dengan menghindari makanan berminyak saat berbuka puasa akan membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil. Makanan yang terlalu berlemak justru akan membuat tubuh menjadi lebih mudah lelah dan lambat. Oleh karena itu, pastikan kamu berbuka puasa dengan makanan yang kaya akan serat dan mengandung gizi yang seimbang.
Sumber: Saudipedia
Batasi Konsumsi Gula dan Makanan Manis
Salah satu tips puasa lainnya yang tidak kalah penting agar tubuh tetap sehat dan bugar adalah dengan membatasi konsumsi gula dan makanan manis. Meskipun punya rasa yang cukup menggoda, mengonsumsi makanan manis dan mengandung gula tinggi saat berbuka puasa membawa dampak negatif tersendiri bagi tubuh. Makanan tinggi gula memang memberikan energi instan bagi tubuh, tetapi efeknya hanya sementara saja.
Setelah kadar gula darah naik, tubuh akan segera mengalami penurunan energi yang drastis sehingga kamu akan merasa cepat lelah atau mudah lesu. Hal ini tentunya akan mengganggu kelancaran puasa kamu keesokan harinya karena tubuh jadi lebih mudah lapar. Sebagai gantinya, kamu harus membatasi konsumsi makanan manis dan tinggi gula saat berbuka puasa untuk menjaga energi tubuh tetap stabil saat berpuasa keesokan harinya.
Atur Waktu Tidur Selama Berpuasa untuk Istirahat Cukup
Istirahat dan tidur yang cukup sangat penting untuk mendukung kelancaran ibadah puasa kamu. Selama berpuasa berjam-jam, tubuh kamu memerlukan waktu istirahat untuk pulih dan mengisi energi yang sebelumnya terkuras selama beraktivitas di siang hari. Nah, tidur yang cukup akan membantu menjaga kebugaran fisik dan konsentrasi pikiran kamu saat menjalani ibadah puasa.
Pastikan kamu telah menjalani waktu tidur yang cukup sebanyak 7–8 jam antara waktu berbuka puasa dan sahur. Sebagai tipsnya, kamu bisa mencoba untuk tidur lebih awal setelah menunaikan shalat tarawih atau setelah makan sahur sehingga tubuh tetap punya waktu istirahat yang optimal. JIka memungkinkan, tidur siang juga bisa menjadi langkah tambahan untuk mengoptimalkan pemulihan kebugaran tubuhmu.
Rutin Berolahraga Minimal 30 Menit Setiap Hari
Meskipun sedang berpuasa, bukan berarti kamu tidak bisa berolahraga secara rutin setiap hari. Selama dijalankan dengan porsi dan intensitas yang tepat, olahraga saat puasa justru dapat menjaga kebugaran tubuh dan kesehatan metabolisme tanpa harus menguras energi secara berlebihan. Kamu bisa mencoba beberapa jenis olahraga ringan atau sedang, seperti berjalan kaki, stretching, yoga, ataupun bersepeda.
Waktu yang ideal untuk berolahraga saat puasa adalah setelah berbuka puasa atau menjelang sahur. Setelah berbuka puasa, tubuh kamu sudah mendapatkan pasokan energi baru dari makanan berbuka yang telah dikonsumsi sehingga aktivitas olahraga bisa lebih nyaman. Sementara olahraga menjelang sahur juga bisa menjadi opsi lainnya karena tubuh masih berada dalam kondisi terhidrasi. Apalagi kamu juga bisa langsung makan sahur setelah olahraga untuk mengganti energi yang hilang.
Nah, itu dia sejumlah tips agar puasa lancar selama bulan Ramadan nanti. Agar kamu tetap produktif, pastikan kamu melengkapi kebutuhan produk gadget berkualitas di Urban Republic untuk menunjang berbagai aktivitas pekerjaan harianmu. Ada banyak keuntungan belanja online yang bisa diraih jika kamu membeli produk gadget di Urban Republic dan bergabung dalam membership.
Apalagi Urban Republic akan menghadirkan Promo SEMARAK Ramadan yang berlangsung 1 Maret hingga 4 April 2025. Lewat promo ini, kamu berkesempatan meraih penawaran terbatas diskon voucher hingga Rp 300 ribu dari Urban Republic. Yuk, segera kunjungi situs resmi Urban Republic untuk menemukan produk gadget terbaik impianmu sekarang juga!
Baca juga: Strategi Tahan Kantuk, Ini Dia Tips Jaga Pola Tidur Saat Puasa