Sumber: Healthline
Banyak orang yang nyatanya terjebak menjalankan diet yang salah karena tergoda oleh iklan toko online ataupun janji-janji manis marketing untuk menurunkan berat badan secara instan. Padahal, bahaya salah diet dapat memberikan dampak buruk terhadap kondisi kesehatan tubuhmu. Alih-alih mendapatkan tubuh ideal, kamu justru bisa terkena bahaya salah diet.
Ada sejumlah bahaya salah diet yang tidak hanya membuatmu gagal mencapai target diet, tetapi juga beresiko menyebabkan sederet masalah kesehatan, seperti gangguan pencernaan, kekurangan nutrisi, hingga gangguan metabolisme. Menjalankan program cara menurunkan berat badan secara keliru bisa berdampak buruk terhadap tubuh, baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Yuk, simak 5 bahaya salah diet yang perlu kamu waspadai di bawah ini.
Kekurangan Nutrisi
Salah satu bahaya salah diet yang bisa berdampak buruk terhadap kondisi kesehatan tubuhmu adalah kekurangan nutrisi. cara menurunkan berat badan ekstrem yang mengharuskan kamu mengurangi asupan makanan secara drastis dapat menyebabkan tubuh kekurangan vitamin, mineral, dan nutrisi penting lainnya. Menjalankan program diet bukan berarti kamu tidak makan apapun, tetapi juga kamu harus memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh harian sesuai anjuran.
Terlebih lagi kekurangan nutrisi ini bisa menyebabkan masalah kesehatan, seperti rambut rontok, kulit kusam, mudah lelah, dan bahkan gangguan pada fungsi organ vital. Oleh karena itu, ada baiknya kamu menghindari program diet ekstrem yang mengharuskanmu untuk mengurangi asupan makanan secara drastis.
Metabolisme Melambat
Diet ketat yang terlalu membatasi asupan kalori dapat memperlambat metabolisme tubuh. Di saat tubuh kamu tidak mendapatkan cukup energi dari makanan, ia akan mulai beradaptasi dengan mengurangi pengeluaran energi. Hal ini merupakan mekanisme alami yang akan dilakukan oleh tubuhmu untuk mengkompensasi kekurangan energi selama diet.
Namun, jika program diet ekstrem dilakukan dalam jangka waktu yang lama, maka proses penurunan berat badan menjadi lebih lambat bahkan setelah program diet berakhir. Hal ini juga akan menyebabkan kamu mengalami 'yo-yo effect,' yaitu berat badan yang sudah turun akan kembali naik dengan cepat setelah diet selesai.
Gangguan Makan
Salah satu bahaya salah diet yang juga perlu diwaspadai jika dilakukan secara keliru adalah gangguan makan. Program diet yang terlalu ketat atau diatur terlalu kaku justru bisa memicu gangguan makan, seperti anoreksia atau bulimia. Selain itu, rasa takut makan atau obsesi berlebihan terhadap mengontrol makanan bisa mengganggu kesehatan mental dan fisik kamu.
Kebiasaan menjalankan diet yang terlalu ketat biasanya didorong oleh obsesi berlebihan terhadap bentuk tubuh dan berat badan. Ada baiknya kamu tetap Hal ini sangat berbahaya, terutama bagi kamu yang cenderung berlebihan dalam mengontrol pola makan.
Dehidrasi
Beberapa diet yang fokus pada pengurangan berat badan yang cepat, seperti diet detox atau diet cair, biasanya menyebabkan dehidrasi. Berat badan yang turun drastis dalam waktu singkat biasanya bukan berasal dari lemak, melainkan air dalam tubuh. Hal ini bisa menyebabkan masalah serius seperti pusing, sakit kepala, hingga kerusakan ginjal kalau dilakukan terus-menerus.
Penurunan Massa Otot
Salah satu resiko lain dari diet yang salah adalah hilangnya massa otot. Ketika tubuh tidak mendapatkan asupan protein yang cukup, otot-otot kamu akan mulai terkikis sebagai sumber energi cadangan. Hal ini tidak hanya akan membuat tubuh kamu terlihat lemah, tetapi juga bisa memperlambat metabolisme yang membuat sulitnya berat badan kamu untuk turun.
Sumber: UnityPoint Health
Diet yang Salah dan Penyebabnya
Sebenarnya, apa, sih, yang dimaksud dengan diet yang salah? Banyak orang menjalani diet tanpa pemahaman yang cukup tentang kebutuhan tubuh mereka sendiri. Berikut beberapa contoh kesalahan diet yang biasa dilakukan:
Tidak Konsultasi kepada Dokter atau Ahli Gizi
Setiap tubuh memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda-beda. Menjalani diet yang hanya didasarkan pada tren atau rekomendasi influencer bisa jadi tidak sesuai dengan kebutuhan tubuh kamu.
Menghindari Karbohidrat Sepenuhnya
Banyak orang percaya kalau cara ini adalah yang terbaik untuk menurunkan berat badan. Padahal, sebenarnya karbohidrat adalah sumber energi utama bagi tubuh. Mengurangi asupan karbohidrat secara drastis justru bisa membuat tubuh kamu lemah dan sulit berfungsi dengan baik.
Baca Juga: Sejumlah Manfaat Diet Intermittent Fasting bagi Kesehatan Tubuh
Diet Rendah Kalori Ekstrim
Mengonsumsi kalori di bawah batas kebutuhan tubuh memang mungkin bisa menurunkan berat badan dengan cepat. Namun, hal ini bukan solusi jangka panjang. Tubuh kamu membutuhkan kalori untuk menjalankan fungsi sehari-hari, termasuk menjaga kesehatan organ vital. Dampaknya sering kali berujung pada malnutrisi dan masalah kesehatan lainnya yang merupakan bahaya salah diet yang ekstrim.
Bergantung pada Suplemen Diet
Suplemen diet semacam ini juga bisa berisiko mengganggu kesehatan, terutama kalau tidak diiringi dengan pola makan yang seimbang dan gaya hidup sehat.
Mengabaikan Keseimbangan Gizi
Fokus hanya pada satu jenis makanan atau mengurangi makanan tertentu dari menu harian bisa mengakibatkan kekurangan gizi. Diet yang seimbang adalah kunci keberhasilan kamu dalam menurunkan berat badan secara sehat.
Sumber: CNET
Cara Menurunkan Berat Badan dengan Aman
Jadi, bagaimana cara menurunkan berat badan dengan aman tanpa harus mengalami bahaya diet yang salah? Berikut adalah beberapa tips diet sehat yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan hasil yang efektif dan tetap sehat:
Konsultasi dengan Ahli Gizi
Sebelum memulai diet, konsultasilah terlebih dahulu dengan ahli gizi atau dokter untuk membantu menentukan jenis diet yang paling sesuai dengan kondisi tubuh dan gaya hidup kamu. Dengan cara ini, kamu bisa menjalani diet yang aman dan efektif.
Pilih Diet Seimbang
Pastikan menu diet kamu terdiri dari karbohidrat, protein, lemak sehat, serat, vitamin, dan mineral yang cukup. Hindari diet yang terlalu fokus pada satu jenis makanan atau terlalu membatasi kategori makanan tertentu.
Kurangi Kalori dengan Mindful
Mengurangi kalori memang penting untuk menurunkan berat badan, tetapi jangan sampai kamu mengurangi kalori terlalu banyak. Tubuh kamu tetap membutuhkan energi untuk menjalankan fungsinya. Kurangi secara bertahap agar lebih aman dan efektif untuk jangka panjang.
Perbanyak Aktivitas Fisik
Diet saja tentu tidak cukup, kamu juga perlu aktif bergerak. Seimbangkan diet dengan olahraga untuk membakar kalori, meningkatkan metabolisme, dan menjaga kesehatan jantung. Pilih olahraga yang kamu suka agar lebih gampang untuk konsisten melakukannya.
Fokus pada Proses
Tidak ada yang instan dalam segala hal, termasuk penurunan berat badan yang sehat. Jangan tergoda oleh janji-janji manis yang tidak realistis. Fokuslah pada perubahan gaya hidup sehat yang bertahap dan konsisten. Dengan cara ini, hasil yang kamu dapat bisa bertahan lebih lama.
Diet yang salah tidak hanya gagal menghasilkan goals yang diinginkan, tetapi juga bisa membawa dampak negatif bagi kesehatan kamu. Oleh karena itu, penting untuk memahami kebutuhan tubuh dan memilih metode diet yang aman dan seimbang, seperti mulai untuk mengurangi makanan berminyak.
Untungnya, Eraspace menyediakan berbagai macam air fryer dari brand ternama yang bisa kamu pertimbangkan untuk mendukung program diet kamu. Eraspace menghadirkan beragam pilihan gadget canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet.
Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace pada iOS maupun Android dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan gadget terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga.
Baca Juga: Ikuti 5 Tips Diet Sehat ini untuk Bantu Turunkan Berat Badan