Sumber: Esports ID
Seiring pesatnya perkembangan dunia esports, memainkan video game sepertinya tidak lagi dijadikan sebagai hobi biasa untuk mengisi waktu luang. Dunia industri esports terus melahirkan berbagai macam genre game yang berkembang menjadi cabang kejuaraan olahraga resmi internasional, termasuk cabang esports Mobile Legends di SEA Games. Banyak atlet Mobile Legends yang sukses meraih prestasi gemilang dan keuntungan finansial dari hobi gaming.
Namun, dunia karir atlet esports profesional bukanlah bidang yang mudah untuk digeluti lantaran membutuhkan minat tinggi dan dedikasi penuh. Ada banyak faktor internal juga yang akan mempengaruhi karir kamu sebagai atlet gaming. Lantas, apa saja tips memulai karir atlet esports Mobile Legends yang penting sebelum terjun di dunia olahraga elektronik ini? Yuk, simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Sering Latihan dan Kuasai Banyak Hero Mobile Legends
Salah satu tips memulai karir atlet esports Mobile Legends yang paling penting adalah sering latihan dan menguasai hero sebanyak mungkin. Latihan yang rajin menjadi kunci utama untuk terus melatih skills dan mempertajam feeling permainanmu saat bermain Mobile Legends. Hal ini juga membantumu untuk memahami mekanisme, strategi, dan taktik bermain yang paling tepat untuk setiap hero Mobile Legends yang kamu kuasai.
Latihan yang konsisten juga akan membantumu mempertajam refleks, konsentrasi, dan komunikasi bermain dengan rekan tim. Bukan itu saja, kamu juga harus menguasai lebih banyak hero Mobile Legends untuk memudahkanmu menghadapi mode draft pick saat turnamen Mobile Legends. Apalagi setiap hero memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing yang membuatmu harus bisa beradaptasi dengan setiap hero.
Dengan menguasai lebih banyak hero, kamu akan mudah mendapatkan lebih banyak opsi dan fleksibilitas saat turnamen. Selain itu, kamu juga akan lebih mudah untuk menyesuaikan diri dengan berbagai situasi dan komposisi hero tim. Oleh karena itu, menguasai lebih banyak hero menjadi salah satu tips memulai karir atlet esports yang tidak boleh dilewatkan.
Sumber: Esports ID
Segera Bikin Tim dan Mulai Ikuti Turnamen Kecil
Setelah berhasil meningkatkan kemampuan bermainmu, kamu bisa segera menciptakan tim esports agar bisa mengikuti turnamen Mobile Legends. Tidak perlu segera bergabung dengan tim esports yang besar, kamu dapat memulai karir atlet esports dengan bergabung atau membuat tim esports kecil-kecilan terlebih dahulu. Setelah memiliki tim yang solid dan kompak, kamu telah memiliki modal utama untuk mengikuti berbagai turnamen yang ada.
Turnamen Mobile Legends bisa menjadi sarana mengasah kemampuan bermain, meningkatkan kepercayaan diri, hingga memperluas jaringan di dunia gaming profesional. Apalagi kamu juga akan mendapatkan banyak lawan yang memiliki kemampuan bermain lebih bagus sehingga memberikan pengalaman bermain yang lebih menantang. Selain itu, piala turnamen yang berhasil diraih juga bisa menjadi portofolio untuk mendaftar di tim esports yang lebih besar.
Baca juga: 5 Perangkat Gaming untuk Bikin Set Up Kamar Gaming yang Nyaman
Aktif di Sosial Media dan Bikin Konten Game yang Menarik
Saat akan memulai karir atlet esports profesional, kamu juga perlu aktif di sosial media secara konsisten dan menciptakan beragam konten sosial media yang menarik perhatian. Platform sosial media menjadi salah satu cara yang paling efektif untuk membangun personal branding, membuka peluang koneksi baru, dan bahkan mendapatkan peluang penghasilan finansial tambahan.
Kamu sendiri bisa memanfaatkan berbagai platform sosial media, seperti YouTube, Instagram, atau TikTok untuk mempromosikan diri kamu sebagai atlet esports. Untuk mempercantik tampilan sosial media, kamu bisa menghiasinya dengan berbagai konten game yang menarik seperti video gameplay, tutorial, ataupun live streaming. Dengan begitu, akan ada lebih banyak audiens dan atlet esports lainnya yang mengenali diri kamu di dunia esports.
Selain itu, dengan menciptakan konten-konten yang menarik, kamu juga bisa membuka peluang memperluas jaringan dengan berbagai komunitas dan tim esports. Konten-konten game yang menarik akan meyakinkan para rekruter atau pro-player untuk melirik profil dan mengajak kamu bergabung ke dalam tim esports profesional. Oleh karena itu, tips yang satu ini tidak bisa diabaikan jika kamu ingin memulai karir sebagai atlet esports Mobile Legends.
Luaskan Jaringan Kamu di Kalangan Komunitas Esports
Dalam dunia gaming profesional, kemampuan bermain tidak menjadi aspek satu-satunya yang perlu dimiliki. Salah satu tips memulai karir atlet esports Mobile Legends yang juga sangat penting adalah memperluas jaringan atau koneksi di dunia esports profesional. Dari menjalin hubungan lebih luas dengan komunitas dan pro-player lainnya, kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan dan kesempatan yang lebih besar untuk menjadi atlet esports profesional.
Selain itu, memperluas jaringan juga menjadi salah satu cara paling efektif untuk bergabung dengan tim esports profesional yang lebih besar. Oleh karena itu, kamu bisa memulainya dengan menjalin hubungan baik dengan para pro-player, pelatih, dan bahkan para recruiter tim esports ternama. Jangan malu untuk menghubungi mereka terlebih dahulu, kamu bisa mulai dengan menanyakan langkah untuk bergabung dengan tim esports-nya terlebih dahulu.
Sumber: Gadget Match
Lengkapi Kebutuhan Perangkat Gaming yang Canggih
Untuk memulai karir atlet esports game Mobile Legends, kamu juga perlu melengkapi kebutuhan perangkat gadget dan aksesoris gaming yang mumpuni dan lengkap. Dengan dukungan perangkat gaming yang baik, maka pengalaman bermain Mobile Legends juga akan jauh lebih lancar dan nyaman. Tentunya kamu tidak ingin mengalami hambatan teknis seperti masalah lag, koneksi, hingga crash saat sedang mengikuti turnamen, bukan?
Ada sejumlah jenis gadget dan aksesoris gaming tambahan yang terbilang penting untuk meningkatkan pengalaman bermain Mobile Legends, seperti controller gaming, headset, hingga gaming finger sleeve. Beruntungnya, kamu bisa mendapatkan berbagai produk gadget dan aksesoris gaming tersebut dengan promo harga spesial secara mudah di Eraspace.
Apalagi ada banyak pilihan produk gaming berkualitas tinggi yang terjamin yang tersedia di Eraspace. Kamu bisa meraih lebih banyak keuntungan belanja online lainnya dengan mendaftar member MyEraspace dan mengoleksi poin MyEraspace sebanyak-banyaknya. Caranya, kamu bisa mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, segera dapatkan perangkat gaming impianmu secara online di Eraspace sekarang juga!
Baca juga: 5 Rekomendasi Aksesoris Gaming Terbaik, Gamers Wajib Punya!