Sumber: TeknoReview
Siapa yang tidak kenal dengan merek hp Nokia? Tentu hampir setiap orang familiar dengan brand hp ternama yang sempat merajai pasar handphone internasional itu karena ketangguhan dan fitur terdepan pada masanya. Apalagi, logo Nokia telah menjadi ikon dari perusahaan tersebut selama 60 tahun lamanya sehingga para pengguna cukup lekat dengan keberadaan berbagai produk-nya.
Namun, baru-baru ini para pecinta teknologi dikejutkan dengan kabar bergantinya logo perusahaan teknologi. Di mana, Nokia menyiratkan sejumlah misi baru untuk hadirkan berbagai teknologi terdepan bagi para pecintanya. Lalu, apa saja yang perlu diketahui tentang desain terbaru itu? Yuk, ketahui lebih lengkapnya berikut ini.
Sumber: GSMArena.com
Sejarah Singkat Merek Nokia
Siapa sangka, nyatanya merek ponsel yang cukup terkenal itu sebelumnya merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang industri pengolahan kayu dan kertas. Dengan evolusinya, merek hp Nokia berpindah haluan dan bergerak di bidang elektronik untuk memproduksi telepon seluler atau yang sekarang dikenal sebagai handphone atau hp.
Perusahaan yang dikenal luas karena produk berkualitasnya pertama kali terjun pada bisnis pembuatan telepon genggam di tahun 1987 menggunakan standar teknologi di Eropa. Tidak heran, jika kualitas perangkat miliknya memang kokoh dan hadirkan sejumlah fitur canggih pada masanya dan banyak membantu pengguna terhubung dengan keluarga, kerabat, teman, dan orang tersayang.
Sebelum akhirnya perusahaan telekomunikasi asal Finlandia ini merilis logo terbarunya, ia pun kerap kali mengganti logo-logo yang dipakai sejak pertama kali beroperasi, loh!
Baca juga: Balitower Gandeng Nokia Dukung Sinyal 5G di Indonesia
Logo-Logo Nokia dari Masa ke Masa
Setelah sekian lama tenggelam, perusahaan teknologi tersebut kini muncul kembali di ranah publik dan mengenalkan logo hp Nokia terbarunya. Hall ini dilakukan untuk mendekatkan diri kepada para pecintanya dan menghadirkan berbagai produk canggih di masa mendatang. Namun, Nokia sendiri ternyata memiliki sejumlah logo yang sebelumnya digunakan di masa lampau.
Desain Ikan Salmon
Logo merek hp Nokia yang pertama ternyata memiliki filosofi tersendiri yang cukup mengejutkan. Di mana, perusahaan kayu tersebut menyematkan simbol ikan Salmon karena lokasi kantor yang berada di pinggir sungai Nokianvirta yang merupakan jalur ikan salmon ketika akan menetaskan telur-telurnya. Sebagai awal dari mimpi besarnya, lambang Salmon pun disematkan pada logo perusahaan Nokia tersebut.
Desain Melengkung dengan Tulisan NOKIA
Desain logo merek hp Nokia selanjutnya dibuat cukup minimalis dan melambangkan bahwa perusahaan tersebut mulai melakukan pengembangan produk yang lebih beragam serta tidak lagi bergerak di bidang pengolahan kayu dan kertas. Selain itu, tempat atau lokasi operasi perusahaan pada 1898 mengalami perpindahan yang sebelumnya berada di tepi sungai Nokianvirta menuju Helsinki.
Desain Tiga Panah pada 1967
Logo ketiga mungkin sudah cukup familiar bagi para pengguna gadget. Di mana, lambang tersebut menorehkan merek Nokia yang biasa kita lihat hingga belakangan ini. Bedanya warna biru pada logo saat itu mirip dengan warna biru bendera Finlandia, akan tetapi berubah menjadi warna biru muda.
Berikutnya, terdapat tiga panah di ujung yang memiliki makna berhubungan dengan perangkat mobile dan koneksi dari ponsel ke tower. Di mana, saat itu Nokia hendak mengumumkan bahwa mereka beralih fokus menjadi perusahaan yang bergerak pada bidang telekomunikasi dan perangkat mobile seperti yang kita kenal hingga saat ini.
Desain Tulisan ‘Connecting People’
Penambahan tulisan ‘Connecting People’ seolah memberitahu masyarakat bahwa produk-produk yang dihasilkan oleh Nokia bisa menghubungkan pengguna dengan orang lain dimanapun mereka berada. Apalagi, pihaknya mengubah jenis font pada tulisan ‘Connecting People’ yang diprakarsai oleh pakar tipografi terpercaya sehingga dapat mempengaruhi kepercayaan orang-orang.
Desain ‘Connecting People’ Tangan Berjabat
Desain kelima logo merek hp Nokia memiliki makna bahwa pihaknya mengeluarkan berbagai produk yang mengedepankan perkembangan teknologi sehingga manusia bisa saling terhubung dengan cepat meski terpisah dengan jarak yang jauh. Selain itu, Nokia juga berharap bisa bersama-sama mencapai puncak kejayaan. Lambang tersebut merupakan logo yang digunakan sejak 2006 hingga 2023 sebelum akhirnya logo terbaru dirilis.
Desain Modern dan Tipografi Unik
Saat ini, pengguna tengah menikmati logo hp Nokia terbaru yang baru saja dirilis. Di mana, huruf ‘N’ pada kata ‘NOKIA’ tidak memiliki sisi siku bawah dan tidak memakai huruf ‘N’ secara utuh pada umumnya. Selain huruf ‘N’, huruf ‘K’ juga berbentuk panah (arrow) ke arah kiri tanpa garis di depannya dan ‘A’ yang dituliskan secara tidak sempurna dengan sisi kiri dihapus sebagian.
Selain itu, logo terbaru itu tidak lagi menggunakan warna biru tua melainkan warna putih sehingga bisa dikombinasikan dan diaplikasikan dengan warna lainnya. Penggunaan tulisan NOKIA berwarna putih ini bermaksud pihaknya siap bersaing dengan merek lainnya di zaman sekarang. Dengan tampilan logo yang lebih minimalis dan modern tersebut, identitas perusahaan menjadi lebih baru dan fresh sehingga memperbaiki citra Nokia sebelumnya.
Sumber: South China Morning Post
CEO Nokia Mengkonfirmasi Alasan Penggunaan Logo Terbaru NOKIA
Pekka Lundmark selaku CEO Nokia mengutarakan bahwa logo hp Nokia terbaru ini melambangkan energi, dinamis, modern, serta menunjukkan nilai-nilai dan tujuannya. Rancangan logo itu melambangkan kolaborasi yang diyakini sangat penting untuk mewujudkan keuntungan berkelanjutan, membuka potensi produktivitas, serta aksesibilitas untuk inovasi teknologi bisnis masa depan dengan memadukan antara jaringan dan cloud.
Pihaknya menyatakan bahwa pembaruan strategi perusahaan didukung oleh strategi teknologi yang harus berevolusi untuk memenuhi era metaverse. Hal ini bermakna bahwa strategi perusahaan Nokia yang diperbarui dan didukung oleh strategi teknologi, merinci bagaimana jaringan perlu berkembang untuk memenuhi tuntutan era metaverse.
Dengan pembaruan strategi perusahaan dan perkembangan tuntutan di era metaverse, Nokia optimis untuk bangkit bersaing dengan merek hp lainnya untuk hadirkan sejumlah teknologi berkelas bagi para pengguna. Seperti halnya Nokia Tablet T21 yang baru dirilis Januari, 2023 lalu, Nokia C31, C21, dan Nokia 105 yang menghadirkan sejumlah fitur berkelas di dalamnya untuk turut mengikuti perkembangan zaman.
Itulah fakta-fakta terbaru dari perubahan logo Nokia. Meskipun beberapa dekade lalu Nokia sempat tenggelam dari permukaan pasar perangkat global, namun Nokia bangkit menyamakan kedudukannya dengan merek hp lainnya bersamaan dengan pergantian logo untuk kenalkan misi terbarunya.
Apalagi, kamu bisa mendapatkan hp Nokia terbaru dengan fitur terbarukan yang bisa disesuaikan dengan bujet dan keinginan melalui website Eraspace atau unduh aplikasinya. Ayo lengkapi dirimu dengan perangkat terdepan untuk dampingi berbagai aktivitas berat di Eraspace, sekarang.
Baca juga: Beberapa Kelebihan Nokia C20 yang Layak Dipertimbangkan