Kategori

Ketahui Apa Itu 2 Factor Authentication Beserta Manfaatnya

Sumber: CIO Africa
  

Keamanan akun merupakan hal yang sangat krusial dalam kehidupan digital saat ini. Dengan semakin banyaknya layanan dan platform daring yang kita gunakan, risiko terhadap pencurian informasi pribadi juga semakin meningkat. Kamu mungkin sering kali mengisi data seperti alamat email, nomor telepon, dan bahkan informasi keuangan. 
 

Hal tersebut menempatkan kita pada ancaman potensial terhadap pencurian identitas dan penipuan online. Sebagai generasi yang melek digital, kita perlu mengambil langkah-langkah proaktif dalam melindungi keamanan akun. Salah satu cara efektif yang bisa dilakukan adalah mengenal apa itu 2 Factor Authentication
 

Dengan meminta dua bukti identitas yang berbeda sebelum mengakses akun, fitur ini memberi lapisan keamanan tambahan yang super ampuh. Untuk memahami fungsi sebenarnya dari 2 Factor Authentication maupun cara mencegah tindak kejahatan yang mengintai, yuk simak penjelasan lengkapnya berikut ini.
 

Apa Itu 2 Factor Authentication?
2 Factor Authentication atau 2FA merupakan sebuah fitur keamanan untuk akun online yang menambahkan langkah verifikasi ganda sebelum mengakses akun, apapun platformnya. Jadi, selain memasukkan username dan password, pengguna akan diminta melakukan verifikasi spesifik sesuai pengaturan yang dipilih sebelumnya. 
 

2FA terdiri dari berbagai metode, seperti pattern lock, PIN, scan fingerprint, pengenalan wajah, alamat IP, dan masih banyak lagi. User cukup mengaktifkannya untuk melindungi akun mereka. Fitur ini diimplementasikan pada akun-akun yang memerlukan akses masuk agar mempersulit hacker dalam melakukan perbuatan yang tidak menyenangkan. 
 

Bayangkan jika ada insiden data breach atau peretasan web di mana para pelaku berhasil mencuri data dari seluruh pengguna website. Kejadian ini dapat mengancam siapa saja, termasuk perusahaan e-commerce besar. Meski kata sandi yang dicuri masih berupa hash password alias tersandi, namun orang yang membeli data tersebut dapat menebaknya dari informasi lain yang diretas.  Kasus ini tentu sangat mengkhawatirkan sehingga untuk menghindari akses oleh pihak asing, kamu harus menggunakan 2 Factor Authentication. 

Sumber: Elegant Themes
 

Cara Kerja 2 Factor Authentication
Sistemasi 2FA mirip dengan konsep kerja gerbang di rumah. Saat seseorang ingin masuk, mereka harus melewati pagar terlebih dahulu sebelum mencapai pintu rumah. Begitu juga saat kamu login ke akun atau web yang menggunakan fitur ini. Pertama, pengguna memasukkan username dan password seperti biasa. 
 

Kemudian, langkah kedua melibatkan verifikasi melalui hp atau memasukkan kode yang dikirimkan ke hp. Lewat dua langkah ini, hanya pemilik akun yang bisa mengakses ke semua platform. Fitur ini memastikan bahwa jalan masuk ke akun hanya mampu dilakukan oleh pemilik yang sah, meningkatkan level keamanan secara signifikan. 
 

Dengan menggunakan 2 Factor Authentication, proses login menjadi lebih aman karena tak hanya membutuhkan sesuatu yang kamu ketahui (username dan kata sandi), tetapi juga sesuatu yang kamu miliki (smartphone untuk verifikasi).
 

Apa Saja Kegunaannya?
Kegunaan pertama dan tentu menjadi fondasi pengguna dalam mengaplikasikan 2FA adalah melindungi diri dari pencurian identitas atau phishing. Dengan data yang bocor, oknum kejahatan bisa dengan mudah menyamar sebagai dirimu dan menggunakan informasi pribadi, misalnya nama, nomor KTP, nomor telepon, kartu kredit, dan sebagainya. 
 

Lewat kehadiran 2FA, akunmu akan jauh lebih aman dan susah dibobol karena mereka harus melewati konfirmasi tambahan, seperti kode yang diterima di hp kamu. Kegunaan login 2 Factor Authentication yang selanjutnya adalah kamu bisa mengamankan pesan-pesan pribadi yang sensitif di media sosial. 
 

Tentu ada perbincanganmu dengan teman, pasangan, maupun keluarga yang bersifat sangat tertutup. Dengan semakin banyaknya aktivitas komunikasi pribadi yang dilakukan melalui platform dunia maya, perlindungan terhadap pesan-pesan tersebut menjadi semakin penting.
 

Baca juga: Tips Menggunakan Wifi Publik, Cegah Peretasan Data Pribadi
 

Selanjutnya, melalui fitur ini, kamu akan memperkuat keamanan transaksi keuangan. Ketika pengguna ingin melakukan transfer dana dan pembayaran online, akun yang dimiliki akan terlindungi dengan ekstra. 2FA berperan penting dalam mengurangi risiko penggunaan kartu kredit secara tidak sah.
 

Lewat penerapan faktor autentikasi, kamu akan merasa jauh lebih tenang dengan berbagai informasi yang berkaitan dengan finansial. Terakhir, menjadi solusi password yang lemah. Banyak orang cenderung menggunakan kata sandi yang sama untuk berbagai akun. Hal ini tentu berisiko membuat semua akun mudah dibobol. 2 Factor Authentication hadir sebagai perlindungan tambahan sambil pengguna mengganti password tadi dengan yang lebih kuat. 
 

Maka, orang yang mengetahui password-mu tetap tidak bisa masuk ke akun karena terdapat tameng kedua. Dengan begitu, kamu bisa merasa lebih aman dalam menjaga keamanan akun-akun secara daring.
 

Cara Memaksimalkan 2 Factor Authentication
Pastikan kamu mengaktifkan 2FA di semua akun yang dianggap penting. Selanjutnya, gunakan aplikasi autentikasi seperti Google Authenticator atau Authy untuk menghasilkan token yang lebih aman daripada SMS. Untuk lapisan keamanan yang lebih kuat, kombinasikan faktor yang berbeda misalnya kata sandi, token dari aplikasi autentikasi, hingga biometrik seperti sidik jari jika tersedia.
 

Pastikan juga informasi kontak yang terhubung dengan 2FA selalu diperbarui agar kamu dapat mengakses akun bila terjadi masalah. Jangan lupa untuk mengaktifkan update otomatis dan antivirus pada akun tersebut. Terakhir, simpan kode darurat dengan aman di tempat terpisah. Dengan mengikuti langkah-langkah ini, user bisa mengoptimalkan keamanan akun menggunakan 2 Factor Authentication.
 

Sumber: Axiad
 

Apakah Fitur Ini Benar-Benar Aman dan Terhindar dari Pencurian Data?
Meskipun tidak ada sistem keamanan yang sempurna, 2FA tetap dianggap efektif dalam melindungi akun dari pencurian data. Ketika password terungkap, penyerang masih harus mengatasi faktor kedua yang sulit ditembus. Namun, keamanan 2 Factor Authentication sangat tergantung pada bagaimana user mengelola faktor kedua, contohnya menjaga perangkat yang akan menerima kode verifikasi tersebut.

2FA dapat menjadi benteng pertahanan yang kuat terhadap serangan cyber. Bahkan jika kata sandi terbongkar, penyerang perlu melewati penghalang kedua yang seringkali tidak mudah diatasi. Untuk memastikan efektivitasnya, kamu harus memerhatikan keamanan hp dan jangan sampai kode yang dikirimkan dapat dilihat oleh orang lain.

Nah, itu dia cara jaga keamanan akun supaya terhindar dari berbagai tindak kejahatan di dunia digital. Sebagai pengguna, kita harus bijaksana dalam melindungi diri dan selalu siap mengambil aksi preventif yang diperlukan. Melalui kesadaran dan tindakan yang tepat, kamu dapat menikmati pengalaman berselancar di internet yang lebih aman dan nyaman. 

Untuk memaksimalkan keamanan siber seperti autentikasi 2 faktor, kamu tentu membutuhkan fasilitas perangkat canggih dalam penerapannya. Kamu bisa membeli gadget impianmu di e-commerce terpercaya seperti di Eraspace. Platform ini menyediakan barang orisinal dengan kualitas yang juga terjamin.

Di Eraspace, terdapat beragam pilihan smartphone canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace dan pilih gadget favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan produk terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!

Baca juga: Jangan Panik, Lakukan Ini Ketika Data Pribadi Bocor


Diunggah Pada : 9 Apr 2024 | Kategori TECHNOLOGY
    COPYRIGHT © 2025 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.