Kategori

Jenis Kopi Terbaik Indonesia yang Sukses Mendunia, Apa Saja?

Sumber: Tranetor

Kopi bukan hanya menjadi salah satu hidangan kuliner, tetapi juga telah menjadi bagian dari keragaman budaya masyarakat Indonesia. Indonesia bahkan dikenal menjadi produsen kopi terbesar keempat di dunia lantaran memiliki varietas biji kopi khas yang sangat menggoda lidah dan memberikan sensasi unik saat diseruput. Ada beragam jenis kopi terbaik Indonesia yang terbilang memiliki cita rasa mendunia, seperti kopi gayo, kopi toraja, kopi mandheling, hingga kopi bajawa flores.

Beragam jenis kopi terbaik di Indonesia ini tentunya menawarkan cita rasa unik yang turut menggambarkan kekayaan alam Nusantara dari Sabang hingga Merauke. Penasaran apa saja jenis-jenis kopi terbaik Indonesia dengan cita rasa nikmat yang telah diakui dunia? Tanpa berlama-lama, yuk simak sejumlah jenis kopi terbaik di Indonesia yang wajib dicoba oleh para pecinta kopi di bawah ini!
 

Kopi Arabika Gayo
Kopi Arabika Gayo menjadi salah satu jenis kopi terbaik Indonesia yang dinilai menawarkan cita rasa khas dari tanah Aceh. Kopi Arabika Gayo terkenal dengan sentuhan aromanya yang sangat kuat dan cita rasa rempahnya yang sangat melimpah sehingga tidak heran membuat namanya cukup mendunia. Terlebih lagi varietas biji kopi terbaik dari Indonesia ini hanya dapat ditemukan di ketinggian dan tanah yang subur di daerah dataran Gayo, Ace.

Dari kekhususan tempat kelahiran biji kopinya ini, Kopi Arabika Gayo membawa cita rasa nikmat yang sangat memukau di lidah para pecinta kopi. Kualitasnya tidak diragukan lagi, tidak kurang 40% dari total produksi biji Kopi Arabika di Indonesia tercatat berasal dari jenis kopi Indonesia yang satu ini. Kepopulerannya juga telah merambah ke mancanegara karena mampu memberikan sentuhan rasa rempah-rempah yang sangat unik.

Kopi Arabika Gayo terkenal dengan tingkat keasaman dan kepahitan yang terbilang cukup rendah, tetapi memberikan sentuhan aftertaste yang sangat lembut di lidah penikmatnya. Saat kamu mencoba menyeruputnya, indera penciuman kamu akan segera merasakan sentuhan aroma rempah-rempah yang sangat kuat dan diiringi aroma khas lainnya yang sangat variatif, seperti dark chocolate, kacang, karamel, dan lain sebagainya.
 

Baca jaga: 5 Manfaat Minum Kopi Untuk Kesehatan Tubuh dan Mental Kamu
 

Kopi Arabika Mandailing
Ditanam langsung di lereng gunung berapi dengan tanah suburnya, Kopi Arabika Mandailing menjadi salah satu jenis kopi terbaik Indonesia yang berasal dari Sumatera Utara. Jenis varietas biji kopi ini bahkan telah mencuri perhatian para penggemar kopi di seluruh dunia lantaran menawarkan citra rasa kuat yang berpadu dengan sentuhan cokelat dan rempah yang khas.

Jenis Kopi Arabika Mandailing juga terkenal dengan cita rasanya yang lembut dan cukup pekat dengan diiringi aroma herbal yang akan menyentuh hidung penikmatnya. Selain itu, Kopi Arabika Mandailing juga terkenal dengan tingkat keasamannya yang cukup menyegarkan tenggorokan dan diikuti dengan cita rasa coklat dan licorice yang manis. Cita rasa uniknya ini tentunya berasal dari kekhususan jenis varietas biji Kopi Arabika Mandailing yang hanya ditanam di tanah vulkanik beriklim tropis di Sumatera Utara.

Bagi para penikmat kopi yang menghindari rasa asam yang dominan, Kopi Arabika Mandailing menjadi pilihan jenis kopi Indonesia yang sempurna. Apalagi buat kamu yang memiliki masalah penyakit asam lambung atau maag. Dengan tingkat keasamannya yang cukup rendah, kamu tetap bisa mendapatkan pengalaman menyeruput kopi yang memiliki cita rasa mendunia tanpa mengganggu kesehatan lambung kamu.
 

Sumber: Ottencoffee
 

Kopi Luwak
Selanjutnya, ada kopi luwak yang menjadi salah satu jenis biji kopi terbaik Indonesia. Jenis varietas biji kopi ini tumbuh dari berbagai wilayah di Indonesia, tetapi wilayah produksi terbanyak berasal dari Pulau Sumatera, terutama di daerah Aceh Tengah, Sidikalang, Sumatera Barat, dan Lampung. Sesuai dengan namanya, pembuatan biji kopi ini bergantung pada proses pencernaan hewan luwak atau musang palem Asia yang terlebih dahulu memakan buah kopi.

Kopi Luwak mampu menawarkan aroma khas yang membuatnya mudah dikenali dan diiringi dengan sentuhan wangi pandan yang sangat menggoda. Apalagi jenis kopi yang satu ini juga diketahui menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan penikmatnya, seperti membantu mencegah kanker, meredakan migrain, dan sangat aman dikonsumsi oleh penderita asam lambung. Tidak keliru jika kamu menjadikan Kopi Luwak sebagai pilihan tepat untuk mengawali hari tanpa khawatir masalah lambung.

Kopi Arabika Kintamani Bali
Dari keindahan Pulau Dewata, Kopi Arabika Kintamani Bali menjadi salah satu jenis kopi terbaik Indonesia yang terkenal memiliki cita rasa mendunia. Salah satu keunikannya adalah karakteristik biji kopinya yang rendah kafein membuatnya berbeda dari biji kopi pada umumnya. Selain itu, Kopi Arabika Kintamani Bali juga terkenal dengan citra rasa dan aroma segarnya yang cenderung citrusy serta memiliki sentuhan aftertaste yang manis.

Keistimewaan Kopi Arabika Kintamani Bali tidak hanya terletak pada rasa dan aroma yang menggugah selera, tetapi juga pada cara pembuatannya yang mengutamakan keberlanjutan dan kelestarian lingkungan. Melalui sistem irigasi subak yang telah terbukti efektif, proses pertumbuhan kopi dilakukan secara organik untuk menjaga kualitas dan keaslian rasa kopi yang dihasilkan. Bagaimana menurutmu, tertarik untuk mencoba jenis kopi Indonesia yang satu ini?

Sumber: Freepik
 

Kopi Toraja
Menikmati secangkir Kopi Toraja merupakan sebuah pengalaman khusus yang akan mengajakmu untuk merasakan keindahan alam Sulawesi Selatan, khususnya daerah Kabupaten Toraja Utara dan Tana Toraja. Jenis varietas biji kopi ini tumbuh subur di wilayah yang berdekatan dengan rempah-rempah sehingga memberikan sentuhan khas rempah pada setiap cangkir kopi yang dihasilkannya. Kamu bisa merasakan sendiri kesatuan cita rasa dari kacang-kacangan, kayu manis, jahe, dan lada hitam.

Dibudidayakan oleh masyarakat di sekitar utara Makassar, Sulawesi Selatan, varietas biji Kopi Toraja telah memukau lidah para penikmat kopi di berbagai penjuru Eropa Utara. Sensasi rasa yang unik dan memikat membuatnya menjadi favorit di sana. Keistimewaan Kopi Toraja tak hanya pada aroma pedas yang familiar dari kopi-kopi Indonesia lainnya, namun juga pada kompleksitasnya. Di antara aroma rempah yang menggoda, terdapat sentuhan gurih yang memikat, serta kesan buah yang kaya dan lezat.

Dengan tambahan rempah seperti kayu manis, pala, dan cengkeh, setiap tegukan membawamu pada petualangan rasa yang tak terlupakan. Namun yang tak kalah pentingnya, rasa ini tetap terjaga dalam keseimbangan yang memikat.

Nah, kira-kira itu dia sejumlah jenis kopi terbaik Indonesia yang diketahui telah memiliki cita rasa yang mendunia dan menjadi favorit bagi para pecinta kopi. Jadi, mana jenis kopi khas Indonesia yang ingin kamu coba rasakan? Untuk menikmati kenikmatan kafein ini dan mendukung produk lokal, tak ada yang lebih baik daripada menyeduhnya dengan perangkat OXO Electronic Coffee Maker yang dapat memudahkan proses pembuatan hidangan kopi favoritmu menjadi lebih praktis dan mudah.

Dengan sistem giling horizontal dan 5 fungsi penghancur biji kopi yang diusungnya, OXO Electronic Coffee Maker memiliki kapasitas hingga 100 gram biji kopi yang dapat menghasilkan hingga 6 cangkir kopi sekaligus. Beruntungnya, produk OXO Electronic Coffee Maker ini bisa kamu temukan dengan penawaran harga terjangkau yang terjamin aman dan orisinal seperti di Eraspace. Ada juga beragam produk coffee maker canggih yang bisa kamu temukan secara mudah hanya di Eraspace.

Apalagi kamu juga bisa meraih banyak keuntungan belanja dari Eraspace seperti promo harga besar-besaran, gratis ongkir ke seluruh Indonesia, banyak promo menarik lainnya yang menunggu. Caranya pun mudah, segera daftarkan akun di situs resmi Eraspace atau download aplikasinya sekarang juga. Yuk, segera temukan pilihan produk gadget sesuai kebutuhanmu sekarang juga hanya di Eraspace!
 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Coffee Maker Terbaik untuk Ngopi Makin Trendy


Diunggah Pada : 2 Mei 2024 | Kategori LIFESTYLE
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.