Sumber: Simcoe Optometric Clinic
Pernahkah kamu mengalami mata merah atau perih setelah menatap layar HP secara terus menerus, baik karena bekerja, belajar, atau sekadar scroll media sosial hingga terlalu lama. Kebiasaan menatap mata terlalu lama ini ternyata bisa memberikan dampak buruk yang cukup serius terhadap kesehatan mata. Mata menjadi kering, terasa terbakar, atau tampak kemerahan sehingga dapat mengganggu kenyamanan dan bahkan penampilanmu.
Kondisi mata merah karena HP utamanya disebabkan kelelahan otot mata akibat menatap layar HP terlalu lama. Ada beberapa cara mengatasi mata merah akibat menatap layar HP terlalu lama yang bisa kamu lakukan, seperti mengistirahatkan mata terlebih dahulu atau mengatur tingkat kecerahan layar HP. Nah, di bawah ini ada penjelasan terkait penyebab dan cara mengatasi mata merah karena HP yang perlu kamu ketahui. Yuk, simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Penyebab Mata Merah Setelah Menggunakan HP Terlalu Lama
Ada beberapa penyebab utama yang membuat mata merah setelah menggunakan HP terlalu lama. Nah, berikut ini sejumlah penyebab mata merah karena HP yang perlu kamu ketahui.
Paparan Cahaya Biru
Salah satu penyebab utama mata merah adalah paparan cahaya biru atau blue light yang berasal dari layar HP. Meskipun tidak berbahaya jika dalam jumlah kecil, tetapi penggunaan HP yang terlalu lama bisa menyebabkan ketegangan pada mata pengguna. Otot mata akan bekerja terlalu keras untuk bisa terus fokus dalam jangka waktu yang lama, terutama saat mata kamu jadi jarang berkedip.
Pencahayaan Layar HP Terlalu Terang
Penyebab lainnya yang membuat mata merah saat menggunakan HP terlalu lama adalah tingkat pencahayaan layar HP terlalu terang atau kontras. Paparan cahaya yang terlalu terang ataupun kontras akan menyebabkan ketegangan pada otot mata. Hal inilah yang nantinya membuat pembuluh darah di mata menjadi lebih lebar sehingga membuat mata menjadi kemerahan.
Sumber: Total Vision Tierrasanta
Mata Kering
Saat menatap layar HP terlalu lama, tentunya frekuensi berkedip menjadi lebih jarang karena mata kamu jadi fokus terlalu lama. Dengan begitu, mata cenderung jadi lebih mudah kering karena lapisan air mata yang berfungsi untuk menyegarkan mata akan berkurang. Kekeringan inilah yang akhirnya dapat memicu iritasi dan kemerahan pada mata kamu.
Kondisi Ruangan Ber-AC yang Kurang Lembab
Penyebab mata merah karena HP selanjutnya adalah kondisi ruangan yang ber-AC dan kurang lembab. Di kondisi ruangan dengan kelembapan yang rendah ini, mata akan menjadi lebih rentan mengalami kerentanan. Hal itu membuat mata menjadi lebih mudah iritasi dan mengalami kemerahan.
Baca juga: Tips Cegah Mata Rusak dengan Mengubah Kebiasaan Sehari-hari
Cara Mengatasi Mata Merah Karena Sering Main HP
Nah, itu dia sejumlah penyebab mata mengalami kemerahan setelah menggunakan HP terlalu lama. Kondisi mata merah karena HP biasanya juga diiringi dengan gejala lainnya, seperti mata yang terasa agak panas, mudah silau, dan nyeri di sekitar mata. Meskipun biasanya tidak terlalu berbahaya, masalah ini tentunya akan menghambat aktivitas harianmu jika dibiarkan terlalu lama. Nah, berikut ini sejumlah cara mengatasi mata merah karena sering main HP.
Istirahatkan Mata dari Penggunaan HP
Salah satu cara paling sederhana untuk mengatasi mata merah karena HP adalah mengistirahatkan mata dari penggunaan HP. Terlalu lama menatap layar akan membuat otot-otot mata bekerja terus menerus tanpa jeda sehingga akhirnya memicu kelelahan dan kemerahan. Kamu bisa memberi waktu sejenak bagi mata untuk beristirahat sekitar 30 menit sebelum akhirnya beraktivitas menatap layar kembali.
Sebagai tipsnya, kamu juga bisa menerapkan metode 20-20-20 jika harus beraktivitas menatap layar terlalu lama. Setiap 20 menit sekali, alihkan pandangan mata ke objek sejauh 20 kaki atau sekitar 6 meter selama 20 detik. Selain itu, coba biasakan untuk memejamkan mata selama beberapa detik atau melakukan peregangan ringan pada leher dan bahu sehingga sirkulasi darah tetap lancar.
Sumber: Nandadeep Eye Hospital
Sering Berkedip
Saat harus fokus menatap layar HP atau komputer terlalu lama, frekuensi mata untuk berkedip menjadi lebih jarang dari biasanya. Padahal, berkedip menjadi cara alami tubuh untuk menjaga kelembapan mata sehingga dapat menyegarkan mata kembali. Oleh karena itu, ada baiknya kamu tetap menjaga kedua mata tetap bekedip sewajarnya agar kelembapan mata tetap terjaga.
Kurangi Kecerahan Layar HP
Salah satu cara berikutnya untuk mengatasi mata merah karena HP adalah mengurangi tingkat kecerahan layar HP. Ada baiknya kamu mengurangi tingkat kecerahan layar HP agar tidak terlalu terang ataupun terlalu kontras dari pencahayaan di lingkungan sekitar. Sebabnya hal itu bisa membuat otot mata menjadi cenderung tegang.
Kompres Mata dengan Air Dingin atau Hangat
Kompres mata dengan air dingin atau air hangat bisa menjadi salah satu solusi sederhana untuk mengatasi mata merah akibat menatap HP terlalu lama. Kompres air dingin bisa membantu menenangkan pembuluh darah sekitar mata yang sedang meradang atau kelelahan. Jika mata bengkak atau terasa panas, suhu air hangat lebih cocok karena mampu mengendurkan otot mata yang tegang dan kering.
Gunakan Obat Tetes Mata
Kalau mata kamu terasa perih dan tampak kemerahan setelah menatap layar HP terlalu lama, obat tets bisa menjadi solusi yang layak dicoba. Obat tetes mata dirancang khusus untuk melembapkan permukaan mata, meredakan iritas, dan juga membantu menjaga kelembapan mata.
Gunakan Kacamata Khusus dengan Perlindungan Blue Light
Salah satu cara mengatasi mata merah karena HP adalah menggunakan kacamata khusus yang punya teknologi perlindungan blue light. Kacamata khusus ini dietahui dapat menghalangi paparan blue light atau cahaya sinar biru yang dapat membuat otot mata cepat kelelahan dan merah.
Nah, itu sejumlah penyebab dan cara mengatasi mata merah karena terlalu lama menatap layar HP. Jangan lupa untuk melengkapi kebutuhan produk gadget andalanmu di Urban Republic karena ada penawaran harga spesial buat kamu. Salah satunya adalah Garmin Forerunner 255S Music yang punya fitur lima tombol navigasi interface yang dapat memberikan kontrol lebih mudah saat digunakan berolahraga.
Selain itu, ada juga berbagai fitur kesehatan lainnya seperti fitur multisport tracking yang dapat mengenali lebih dari 30 aktivitas berbeda, mulai dari latihan kardio, bersepeda, hingga berenang. Ada banyak gadget canggih yang bisa kamu dapatkan dengan penawaran harga terbaik melalui Urban Republic.
Apalagi Urban Republic kini sedang mengadakan Promo 9legar 9adget URversary yang berlangsung selama periode 8–30 April 2025 untuk menyambut ulang tahun Urban Republic ke-9. Kamu berkesempatan meraih voucher belanja dengan potongan harga spesial hingga senilai Rp 500 ribu. Caranya, kunjungi situs resmi Urban Republic atau download aplikasinya terlebih dahulu, lalu daftarkan akun member kamu sekarang juga! Yuk, belanja gadget andalanmu sekarang juga hanya di Urban Republic.
Baca juga: 5 Manfaat Fitur Dark Mode untuk Mata yang Penting Diketahui