Sumber: Concord Institute
Game ice breaking biasanya menjadi salah satu pilihan hiburan yang banyak dilakukan untuk mengisi agenda kegiatan bonding di kantor atau organisasi. Kegiatan ice breaking biasa dilakukan untuk mencairkan suasana kebersamaan dan memperkuat sense of belonging di antara setiap pemainnya.
Dengan suasana yang lebih akrab, sebuah tim akan lebih mudah untuk saling bekerja sama dan berkolaborasi dalam menyelesaikan tanggung jawab bersama. Apalagi kini ada sejumlah permainan bisa dimainkan bersama sebagai kegiatan ice breaking di kantor atau organisasi. Nah, berikut ini ada sejumlah game ice breaking terbaik yang bisa dimainkan bersama teman kantor atau organisasi. Yuk, simak sejumlah rekomendasi game ice breaking di bawah ini!
Game Sambung Kata
Salah satu rekomendasi game ice breaking yang bisa dipertimbangkan untuk kegiatan kantor atau organisasi adalah game sambung kata. Game ini bisa menjadi pilihan ideal buat kamu yang ingin mengadakan ice breaking indoor tanpa alat yang merepotkan untuk dibawa-bawa. Apalagi game sambung kata juga dapat melatih kecepatan berpikir dan mampu melatih kemampuan konsentrasi para pemainnya.
Game ini membutuhkan seorang instruktur bermain yang bertugas untuk memulai permainan dengan mengucapkan sebuah kata apapun secara acak. Selanjutnya, peserta secara bergiliran harus mengucapkan kata yang berhubungan dengan kata sebelumnya secara cepat. Keharusan untuk menyebutkan kata yang saling berhubungan mengharuskan peserta agar mampu berpikir cepat dan tidak jarang mengundang gelak tawa karena salah sebut.
Sumber: YouTube Sisi Terang
Game Tebak Logo Produk
Salah satu rekomendasi game ice breaking lainnya yang bisa dipertimbangkan adalah game tebak logo produk. Permainan yang cukup populer ini dapat dimainkan untuk menguji pengetahuan setiap peserta terhadap logo-logo produk yang bisa digunakan sehari-hari, seperti logo produk smartphone, makanan, atau aplikasi streaming musik tertentu.
Cara bermain tebak logo ini pun terbilang cukup sederhana. Kamu hanya perlu menyiapkan beberapa gambar brand atau logo produk tertentu yang dicetak atau menampilkannya secara langsung melalui proyektor. Selain itu, kamu juga bisa menentukan bentuk hukuman tertentu yang diberikan kepada peserta yang gagal menebak logo dengan benar, seperti mencoret wajah dengan spidol atau bedak.
Baca juga: 9 Rekomendasi Board Game Terbaik yang Harus Kamu Coba Mainkan!
Game “Bos Berkata”
Rekomendasi game ice breaking berikutnya yang dapat dipertimbangkan untuk kegiatan bonding kantor atau organisasi adalah game Bos Berkata. Permainan ini akan mengharuskan setiap pesertanya untuk mendengarkan arahan yang diberikan secara cermat. Dalam permainan ini, seorang peserta akan berperan sebagai Bos yang bertugas untuk memberikan arahan atau perintah kepada peserta lainnya. Nah, ada juga satu orang yang kemudian menjadi pemandu atau Raja untuk memimpin alur permainan.
Setelah memutuskan peserta yang berperan sebagai Bos dan Raja, peserta kemudian akan menunggu perintah dari Raja. Peserta diharuskan untuk mengikuti perintah dari Bos jika perintah tersebut diawali dengan kata “Bos Berkata”, seperti “Bos Berkata pegang telinga!”. Sementara jika tidak diawali dengan kata “Bos Berkata”, maka peserta tidak perlu mengikuti perintah tersebut.
Game Rumus Benar-Salah
Game Rumus Benar-Salah menjadi rekomendasi permainan ice breaking lainnya yang sangat layak untuk kamu coba. Permainan ini akan membagi setiap peserta menjadi beberapa kelompok dengan jumlah anggota per tim yang terdiri dari minimal 3 orang. Nah, peserta yang berperan sebagai pemandu akan menyampaikan sebuah rumus, misalnya “Salah-Benar-Salah”.
Setelah pemandu menyampaikan rumus tersebut, pemandu akan memberikan isyarat gerakan yang sesuai dengan rumus. Artinya, saat pemandu memberikan instruksi “jalan satu langkah ke kanan”, maka peserta harus melakukan langkah berlawanan dengan instruksi tersebut karena sesuai dengan rumus “Salah”.
Game Siapa Dia
Game Siapa Dia menjadi salah satu rekomendasi permainan ice breaking yang bisa dimainkan untuk kegiatan bonding kantor atau organisasi. Game ini dinilai sangat cocok buat peserta yang ingin mengenal peserta satu sama lainnya di awal masa kerja. Cara bermainnya juga terbilang sederhana, peserta pertama akan memperkenalkan dirinya dengan menyebutkan nama dan divisi. Peserta selanjutnya harus memperkenalkan nama dan divisi peserta sebelumnya, begitu pun seterusnya.
Game Berhitung
Game berhitung menjadi salah satu rekomendasi game ice breaking selanjutnya yang bisa dipertimbangkan untuk kegiatan bonding kantor atau organisasi. Permainan ini mengharuskan pesertanya untuk menggantikan jenis angka tertentu dengan kata “Dor!”, misalnya jika angka tersebut merupakan angka genap atau kelipatan tiga. Peserta pertama akan mulai berhitung dari angka satu yang diikuti dengan peserta selanjutnya, begitu seterusnya hingga ada peserta yang salah sebut.
Game Bercermin
Game bercermin merupakan salah satu jenis permainan seru yang bisa mengisi agenda ice breaker di kantor atau organisasi. Permainan ini akan membagi setiap peserta menjadi dua kelompok, yakni kelompok bayangan dan kelompok objek yang terdiri dari 3–5 peserta.
Game dimulai dengan pemandu yang akan memberikan pesan yang mencerminkan aktivitas tertentu, misalnya “memakan mie ayam yang sangat pedas”. Maka satu orang perwakilan dari kelompok objek harus memperagakan orang yang sedang makan mie ayam dengan ekspresinya. Nah, satu orang perwakilan dari kelompok bayangan harus mengikuti gerakan tersebut dan menebak pesan apa yang sedang diperagakan.
Sumber: TonightShowNet
Game Tebak Gambar
Salah satu rekomendasi game ice breaking berikutnya yang bisa dimainkan adalah game Tebak Gambar. Game ini dirancang untuk menguji kreativitas dan kecepatan berpikir dengan melibatkan dua orang dari masing-masing tim. Cara bermainnya cukup mudah, peserta pertama bertugas untuk menebak gambar yang ditampilkan di sebuah papan atau kertas yang berada di atas kepalanya sehingga peserta pertama tidak mengetahui apa sebenarnya gambar tersebut.
Sementara itu, peserta kedua bertugas untuk mengarahkan jawaban dari peserta pertama agar dapat menjawabnya dengan benar. Misalnya gambar yang ditebak adalah “Nasi Goreng”, maka peserta pertama bisa menebak-nebak dengan menanyakan kepada peserta pertanyaan-pertanyaan seperti “bisa dimakan?”, “makanan tradisional?”, dst. Sementara peserta kedua mengarahkan jawaban tersebut hingga benar dengan menjawab, “Benar”, “Bisa Jadi”, atau “Salah”.
Game Kuis Seperti Kahoot! atau Quizizz
Game kuis online bisa menjadi pilihan sempurna buat kamu yang ingin menciptakan suasana lebih akrab dan cair di lingkungan kantor atau organisasi. Kamu hanya perlu memanfaatkan sejumlah peralatan gadget sederhana, seperti laptop, proyektor slide, dan smartphone. Kamu bisa memanfaatkan platform kuis online seperti Kahoot! atau Quizizz yang akan menampilkan pertanyaan di layar utama dan kolom jawaban di smartphone masing-masing peserta.
Sejumlah rekomendasi game Ice Breaking ini tentunya bisa menjadi pilihan untuk kamu mainkan. Namun, pastikan juga kamu telah melengkapi kebutuhan perangkat smartphone terbaik yang didukung spesifikasi mumpuni untuk bisa menjalankan game. Salah satu pilihannya adalah Xiaomi Redmi Note 14 Pro 5G.
Produk hp dari Xiaomi ini bisa menjadi pilihan kamu untuk mendukung berbagai aktivitas hiburan di dalamnya termasuk bermain game. Apalagi kamu bisa mendapatkannya secara online melalui Urban Republic. Kamu bisa berbelanja gadget online sambil mendapatkan penawaran harga yang lebih affordable melalui Promo BAPER (Banyak Gadget Promo) di Urban Republic.
Beruntungnya, ada banyak keuntungan belanja online yang bisa kamu dapatkan jika bergabung menjadi member, termasuk hadiah poin belanja MyEraspace ratusan ribu rupiah. Yuk, jangan lewatkan kesempatan emas kamu dengan belanja gadget online hanya di Urban Republic sekarang juga!
Baca juga: 5 Rekomendasi Game Online Bersama Keluarga, Intip Keseruannya!