Kategori

7 Tips Belanja Gadget Online Saat Gajian Tiba Agar Untung Besar

Sumber: The Today Show

Tanggal gajian telah tiba, waktunya belanja online untuk melengkapi berbagai kebutuhan hidup kamu, termasuk kebutuhan teknologi gadget. Semakin berkualitas produk gadget yang dimiliki, semakin mudah pula aktivitas harian yang akan dijalankan. Tidak heran kalau pemilihan gadget juga perlu dipertimbangkan secara matang-matang. Bukan hanya soal kecanggihannya saja, tetapi juga seberapa worth it dan terjangkau harga yang akan didapatkan.

Dengan begitu, momen gajian yang dinantikan setiap bulannya tidak akan terbuang sia-sia hanya untuk membeli produk gadget yang nantinya kamu sesali. Oleh karena itu, ada sejumlah tips belanja gadget online yang sangat penting untuk diperhatikan agar tidak berbuah penyesalan. Tanpa berlama-lama lagi, yuk simak daftar tips lengkapnya di bawah ini!

Perhatikan Reputasi Toko Online
Tips belanja gadget online pertama yang penting untuk diperhatikan adalah memperhatikan reputasi toko online yang dikunjungi. Hal ini sangat berguna sebagai bahan pertimbangan utama dalam menilai seberapa berkualitas dan terpercaya produk yang dijual oleh toko online tersebut. Semakin tinggi reputasi yang dimiliki sebuah toko online, maka semakin terpercaya pula produk-produk yang dijualnya.

Untuk menilai reputasi toko online, kamu bisa memperhatikan badge hingga rating yang didapatkan oleh toko online tersebut. Hal itu biasanya diperlihatkan secara jelas di marketplace yang kamu kunjungi saat belanja online. Ada baiknya kamu memilih toko online yang menjadi official store dari brand produk yang ingin dibeli agar kualitas dan harga yang didapatkan bisa lebih terjamin.

Sumber:  LYFE Marketing

Selalu Cek Deskripsi Produk
Mengecek kolom deskripsi produk menjadi hal yang seringkali dilewatkan saat sedang belanja online. Padahal, kolom deskripsi produk biasanya memuat sejumlah informasi penting terkait produk gadget yang akan dibeli. Pastikan kamu telah membaca deskripsi produk secara cermat, seperti kondisi kebaruan, warna, hingga bahan produk. Hal ini berguna untuk mencegah kamu mendapatkan produk yang sangat berbeda dari keterangan produk.

Oleh karena itu, tips belanja gadget online selanjutnya yang tidak boleh kamu lewatkan adalah selalu membaca deskripsi produk secara cermat. Ada banyak informasi produk yang sangat penting untuk menjadi bahan pertimbangan utama dalam memilih produk gadget terbaik. Terlebih lagi seller atau toko online adakalanya memberikan informasi produk detail yang tidak disematkan dalam foto produk. 

Perhatikan Review Pembeli Sebelumnya
Setelah membaca kolom deskripsi produk, tips belanja gadget online selanjutnya adalah memperhatikan review pembeli sebelumnya saat sedang belanja online. Hal ini memang bisa menjadi salah satu cara lain untuk menilai reputasi toko online yang dikunjungi. Kamu bisa mendapatkan sejumlah informasi penting terkait produk dari pembeli sebelumnya, seperti foto-foto barang yang telah diterima oleh pembeli tersebut.

Selain itu, di kolom review, biasanya kamu juga akan menerima ulasan pembeli lain yang sudah menggunakan produk tersebut. Berbagai penilaian baik dan buruknya produk yang diberikan oleh pembeli lain bisa dijadikan pertimbangan utama dalam memilih produk gadget yang paling sesuai kebutuhanmu. Kamu bisa membaca berbagai review produk melalui kolom review yang biasanya terdapat di bawah katalog produk.

Baca juga: Tips Belanja Hemat ala Moms untuk Dapatkan Elektronik Terbaik

Bandingkan Fitur dan Harga Produk Sejenis
Tips belanja gadget online lainnya yang perlu diperhatikan saat momen gajian tiba adalah membandingkan fitur dan harga produk sejenis. Saat kamu sedang belanja gadget terjangkau, pastikan juga kamu mendapatkan pilihan produk gadget yang berkualitas terbaik. Oleh karena itu, pastikan juga kamu telah membandingkan fitur dan harga produk gadget yang telah masuk ke wishlist kamu.

Tips yang satu ini berguna untuk memudahkan kamu dalam memilih dan menetapkan produk gadget terbaik yang akan dibeli. Kamu bisa mempertimbangkan spesifikasi gadget seperti apa yang paling dibutuhkan dan kekurangan seperti apa yang masih bisa diterima dari produk yang ingin dibeli. Di marketplace terpercaya seperti Eraspace misalnya, kamu bisa memanfaatkan fitur “Bandingkan” yang bisa membandingkan dua produk gadget yang dipilih. 

Belanja Online di Marketplace Resmi
Untuk mendapatkan produk gadget terbaik, ada baiknya kamu mendapatkan produk orisinal dari official store ataupun retail resminya secara langsung. Toko online yang merupakan official store atau retailer resmi hanya akan menjual produk-produk orisinal yang terjamin dari brand-nya langsung. Dengan begitu, kamu bisa terhindari dari risiko mendapatkan barang palsu atau barang tiruan.

Apalagi buat kamu yang ingin belanja gadget terjangkau, kamu bisa mendapatkannya melalui Eraspace yang menjadi retailer resmi dari sejumlah brand ternama seperti Samsung. Bukan hanya jaminan produk orisinal, belanja online di Eraspace juga menyimpan banyak kesempatan promo berbelanja spesial. Oleh karena itu, jika kamu ingin mendapatkan produk gadget yang paling menguntungkan, maka tips belanja gadget online yang satu ini tidak bisa dilewatkan.

Sumber: Lifewire

Manfaatkan Event Promo Belanja
Salah satu keuntungan yang bisa didapatkan saat belanja online adalah kesempatan mendapatkan event promo berbelanja spesial. Setiap marketplace biasanya memiliki program promo belanja online yang rutin diadakan buat para konsumen setianya. Hal itu tentu sangat membantu kamu yang ingin mendapatkan perangkat gadget berspesifikasi canggih dengan harga terbaik.

Oleh karena itu, saat momen tanggal gajian tiba, memanfaatkan event promo belanja bisa menjadi tips belanja gadget online selanjutnya yang wajib diperhatikan. Kamu bisa mempertimbangkan marketplace yang biasanya menawarkan sejumlah event promo belanja online spesial seperti Eraspace. Dengan memanfaatkan event promo belanja itu, ada banyak keuntungan belanja yang bisa didapatkan sehingga momen gajianmu tidak sia-sia begitu saja.

Pilih Jasa Kurir Terbaik
Tips belanja gadget online selanjutnya yang tidak kalah pentingnya adalah memilih jasa kurir terbaik. Saat sedang belanja online, biasanya sebagian pembeli lebih memilih opsi jasa kurir yang paling murah tanpa memperhatikan reputasi layanan kurir tersebut. Oleh karena itu, saat sedang belanja online untuk memenuhi kebutuhan gadget kamu, pastikan kamu memilih jasa kurir terbaik yang memiliki reputasi tinggi dan jaminan pengantaran tepat waktu.

Dengan memilih opsi layanan jasa kurir terbaik, kamu bisa menghindari risiko keterlambatan pengantaran produk ataupun meminimalisir risiko keamanan lainnya. Apalagi saat belanja produk gadget dengan harga yang terbilang mahal, keamanan pengantaran produk juga bergantung pada jasa kurir yang dipilih. Oleh karena itu, ada baiknya kamu mempertimbangkan reputasi dan jaminan tepat waktu yang bisa diberikan oleh jasa kurir tersebut.

Nah, kamu bisa mengikuti sejumlah tips belanja gadget online di atas untuk mendapatkan pengalaman berbelanja yang lebih nyaman dan aman. Sejumlah tips belanja online sangat berguna untuk meminimalisir risiko keamanan yang bisa membuat pengalaman belanja produk gadget menjadi terkendala. Jangan sampai momen belanja online saat tanggal gajian terlewatkan begitu saja lantaran kamu gagal mendapatkan produk gadget terbaik.

Beruntungnya, kamu kini bisa mendapatkan produk gadget canggih dengan harga terbaik secara online melalui Eraspace. Ada banyak pilihan gadget berkualitas dari berbagai brand ternama yang bisa kamu dapatkan dengan jaminan orisinal melalui Eraspace. Menariknya lagi, kamu berkesempatan mendapatkan banyak promo berbelanja menguntungkan seperti promo bebas ongkir hanya dengan mendaftarkan akun member MyEraspace.

Caranya pun mudah, kamu hanya perlu mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya sekarang juga. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, segera dapatkan pilihan produk gadget terbaik impianmu hanya di Eraspace karena yang terbaik hanya ada di Eraspace.

Baca juga: Ini Tips Belanja Gadget Agar Hemat Tanpa Korbankan Kualitas


Diunggah Pada : 3 Okt 2023 | Kategori TIPS & TRICKS
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.