Kategori

Cegah Kejahatan, Lakukan Ini untuk Perketat Keamanan iPhone

Sumber: Macworld

Produk Apple memang dikenal luas dengan fitur canggih yang ditawarkan. Tidak heran, jika sebagian besar masyarakat mempercayakan aktivitas harian dan kinerja beratnya pada smartphone andalan Apple yaitu iPhone. Mengingat, tidak hanya karena sejumlah fitur dan gengsi saja, namun juga keamanan iPhone yang mampu lindungi data dan privasi penggunanya secara lebih maksimal.

Dengan maraknya kriminalitas siber, tentunya kamu perlu turut mengedepankan sekuritas perangkat dengan memakai fitur privasi internal yang telah disediakan oleh Apple pada perangkatnya. Lalu, apa saja fitur keamanan iPhone yang bisa digunakan oleh penggunanya? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Sumber: Digital Trends

Mengatur Password yang Sulit Ditebak
Fitur keamanan iPhone yang pertama adalah dengan menggunakan kata sandi pada smartphone. Di mana, password dipakai untuk membuka perangkatmu sehingga tidak semua orang bisa mengaksesnya secara bebas. Namun untuk berikan proteksi maksimal pada smartphone Apple mu, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dihindari saat membuat kode sandi.

Berbeda dengan sejumlah perangkat lainnya, kode keamanan iPhone didesain menggunakan angka dan bukan huruf. Oleh karena itu, pengguna perlu memakai kombinasi angka yang sulit ditebak sehingga dapat meminimalisir kemungkinan pembobolan di waktu depan. Kombinasi angka yang perlu dihindari antara lain seperti tanggal ulang tahun, informasi pribadi, dan nomor berurut seperti 1, 2, 3, 4, 5, 6 karena terlalu mudah diprediksi.

Gunakan Touch ID atau Face ID untuk Pemakaian Terbatas
Setelah mengaktifkan password, selanjutnya pengguna bisa memperkuat keamanan iPhone dengan menggunakan Touch ID atau Face ID pada perangkat. Di mana, lapisan perlindungan kelas tertinggi ini mampu berikan eksklusifitas bagi user sehingga hanya sejumlah orang terdaftar yang memiliki akses pada smartphone-mu.

Walau cukup simpel, namun jenis proteksi ini terbilang ampuh untuk berikan keamanan terbaik bagi pengguna. Di mana, fitur keamanan iPhone yaitu Touch ID atau Face ID bisa digunakan untuk melakukan sejumlah pembelian sehingga autentikasi sebuah transaksi sehingga dapat dilangsungkan tanpa perlu menulis kode sandi.

Untuk mengaktifkan fitur ini, pengguna bisa membuka menu ‘Settings/Pengaturan’ dan pilih opsi ‘Touch ID/Face ID & Kode Sandi’. Selanjutnya, masukkan password iPhone mu dan ketuk ‘Tambah Sidik Jari’ atau ‘Atur Face ID’. Terakhir, posisikan wajah pada kamera maupun jarimu pada home button untuk melanjutkan proses pemasangan Face ID atau Touch ID sehingga privasi akan terjaga secara lebih maksimal.

Baca juga: Pria di Alaska Selamat, Berkat Fitur iPhone 14 Emergency SOS

Aktifkan Fitur Find My iPhone
Kehilangan iPhone merupakan salah satu ketakutan terbesar pengguna smartphone. Oleh karena itu, Apple menghadirkan fitur Find My iPhone untuk memudahkan pelacakan ponsel yang hilang dengan menghadirkan lokasi perangkat secara real-time. Dengan begitu, ada baik setiap pengguna mengaktifkan fitur keamanan iPhone yang satu ini untuk memaksimalkan proteksi dan cegah kehilangan.

Cara menyalakan Find My iPhone adalah dengan membuka ‘Pengaturan’ atau ‘Settings’ dan pilih ‘ID Apple’. Selanjutnya, masuk ke opsi ‘iCloud’ dan aktifkan opsi ‘Find My iPhone’. Setelah melewati tahap ini, nyalakan opsi ‘Send Last Location’ sehingga pengguna bisa mendapatkan posisi terbaru bahkan sebelum perangkat mati. Dengan sejumlah kemudahannya, fitur keamanan iPhone yang satu ini bisa dijadikan proteksi terdepan dan cegah kehilangan.

Sumber: Vox

Akses Website Mudah
Fitur keamanan iPhone terakhir ini cukup disukai oleh banyak pengguna. Di mana, kehadiran Face ID maupun Touch ID mampu mempermudah pengguna dalam mengakses sejumlah website. Mode keamanan ekstrim ini bekerja ketika kamu hendak masuk pada website dengan password, Face ID, dan Touch ID akan secara instan membuka laman tersebut setelah mendapatkan verifikasi wajah maupun jari penggunanya.

Keamanan iPhone yang satu ini cukup memudahkan aksesibilitas pengguna karena tidak perlu menulis password pada setiap website. Dengan begitu, scrolling maupun masuk ke akun streaming online akan jauh lebih mudah tanpa mengurangi tingkat perlindungan dan jaminan privasimu.

Itu dia sejumlah fitur keamanan iPhone yang hadirkan proteksi maksimal bagi perangkat dan data pengguna. Dengan berbagai kejahatan siber yang sedang marak terjadi, ada baiknya kamu menerapkan hal tersebut pada perangkatmu untuk berikan perlindungan dari ancaman serangan siber yang mungkin terjadi.

Di samping itu, kamu bisa membekali diri dengan iPhone berkualitas yang bisa didapatkan secara online melalui Eraspace. Terdapat sejumlah pilihan iPhone yang bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan di sini. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau unduh aplikasinya. Yuk, temukan pilihan iPhone impian kamu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 7 Spesifikasi dan Fitur iPhone 14 yang Tampil Menakjubkan


Diunggah Pada : 17 Feb 2023 | Kategori TIPS & TRICKS
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.