Sumber: Inc. Magazine
Sebagai salah satu perusahaan raksasa teknologi, Apple banyak merilis berbagai produk baru yang terkemuka setiap tahunnya. Bahkan, tahun ini Apple mengeluarkan berbagai inovasi teranyar mulai dari Iphone 14 Plus, Mac Studio, hingga Apple Watch Ultra. Di samping kesuksesan Apple dengan produk terbarunya, Apple harus menyetop sejumlah produksi dari produk lama.
Di mana, bagi pecinta Apple yang telah menikmati produk andalan yang dimaksud, hal ini tentu menjadi berita yang menyedihkan. Hal ini nantinya membuat sistem di dalam produk Apple juga tidak akan mendapatkan update lagi dari Apple. Lalu, apa saja sejumlah produk Apple yang akan dihentikan produksinya di tahun 2022? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
Sumber: TechCrunch
iMac 27 inci
Dengan kehadiran Mac Studio dan Studio Display pada Maret lalu, produksi iMac 27 inci kabarnya dihentikan oleh pihak Apple. iMac seri ini cukup dikenal karena menjadi model terakhir yang menggunakan prosesor Intel. Namun, diberhentikannya pembuatan produk ini tidak mengejutkan bagi beberapa orang.
Sebab sejak Apple mengumumkan penggunaan chip orisinilnya, keberadaan iMac Intel tinggal dihitung hari saja. Dengan pemberhentian iMac 27 inci Intel, maka computer desktop all-in-one satu-satunya yang dijual oleh Apple hanya tersisa iMac 24 inci M1 saja.
iPod Touch
Produk Apple selanjutnya yang berhenti diproduksi adalah iPod Touch. Gadget ini cukup digemari pecinta Apple karena pada awal 2007 lalu, iPod Touch hadir sebagai pelengkap hp yang saat itu memiliki fungsi minim. Namun dengan berkembangnya produk-produk lain, peminat iPod pun menurun dari waktu ke waktu.
Di samping itu, peminat gadget Apple lain seperti iPhone, iPad, Apple Watch, hingga HomePod mini yang memiliki segudang kegunaan pun bertambah. Sehingga, terhentinya produksi iPod Touch pun tidak terelakkan.
Sumber: CNET
AppleTV HD
Produk Apple ketiga yang stop produksi pada tahun ini adalah Apple TV HD. Hal ini diumumkan setelah model terbaru Apple TV 4K rilis pada Oktober lalu. Di ketahui, Apple TV HD cenderung memiliki harga lebih mahal dibandingkan produk penerusnya. Sebelum dihentikan, Apple TV HD dihargai 149 USD sedangkan Apple TV 4K yang cenderung lebih baru dibanderol seharga 129 USD.
Setelah 7 tahun menemani, Apple TV HD kini masuk kedalam daftar produk ‘vintage’ Apple. Pada klasifikasi tersebut, produk antik tidak lagi memenuhi syarat untuk diperbaiki di penyedia layanan resmi Apple karena suku cadangnya yang langka.
Baca juga: 5 Kelebihan Apple AirPods Gen 3 dengan Fitur Terbaru
Apple Watch Edition
Selanjutnya, Lini Apple Watch Edition diumumkan terhenti dengan rilisnya Apple Watch Series 8 dan Ultra beberapa waktu lalu. Di mana, hampir setiap model yang telah menemani pengguna sejak 2015 terpantau hilang dari situs web Apple. Kini, series Ultra, Series 8, SE, serta Watch Nike dan Hermes-lah yang tersedia untuk dibeli pengguna.
Terhentinya Apple Watch edition bukanlah suatu kebetulan. Hal ini karena, perangkat lunak terbaru Apple yaitu WatchOS 9 tidak akan bisa digunakan pada gadget tersebut. Selain itu, penyimpanan pada jam tangan Apple Watch Edition tergolong kecil dan prosesornya pun sudah usang, menunjukkan bahwa jam tersebut sudah ketinggalan jaman.
Sumber: 9to5Mac
5W Power Adapter
Produk Apple terakhir yang stop produksi pada tahun ini tidak lain adalah 5W Power Adapter. Setelah habis terjual pada bulan Agustus lalu, Apple tampaknya telah menghentikan pembuatan produk ini. Berbeda dengan keluaran terbarunya, Power Adapter 5W menyediakan port USB-A lawas yang kemampuan pengisi dayanya cenderung memakan waktu lebih lama.
Adapter 5W telah menemani pecinta Apple mulai dari iPhone 3G hingga iPhone 11. Di mana, kehadiran gadget Apple teranyar memiliki kapasitas baterai besar yang perlu diimbangi pengisi daya bertenaga. Sehingga, cepat atau lambat pengguna akan beralih memakai pengisian daya yang lebih besar seperti 18W dan 20W serta lebih modern dengan adanya port USB-C.
Itulah 5 produk apple yang akan dihentikan produksinya selama tahun 2022 ini. Seiring perkembangan zaman, teknologi lawas pun akan tersingkir tanpa bisa dihindari. Untuk itu, pengguna juga harus mengikuti kemajuan teknologi terutama dalam pemilihan gadget untuk dukung keseharian. Kamu bisa dapatkan semua perangkat Apple secara mudah di Eraspace.
Ada banyak pilihan produk mulai dari smartphone hingga aksesorisnya. Caranya pun mudah, cukup kunjungi website resmi Eraspace atau mengunduh aplikasinya. Yuk, segera lengkapi diri dengan gadget terkini lewat Eraspace, sekarang!
Baca juga: 5 Kelebihan Apple AirTag yang Berguna Buat Kamu Si Pelupa