Kategori

5 Tips Gunakan Transportasi Online Secara Aman dan Nyaman

Sumber: Pexels

Tidak bisa dipungkiri bahwa perkembangan alat transportasi publik saat ini terus meningkat, seiring dengan perkembangan teknologi. Hal ini memungkinkan siapapun bisa memesan alat transportasi via smartphone seperti ojek online dan taksi online. Hanya saja, kemudahan menggunakan alat transportasi berbasis online ini juga diikuti dengan maraknya tindak kejahatan.

Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk mengetahui sejumlah tips gunakan transportasi online secara aman dan mudah. Apalagi jika kamu mengandalkan transportasi online seperti ojek online untuk mobilitas harian termasuk di malam hari. Lalu, apa saja sejumlah tips gunakan transportasi online yang dimaksud? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Memastikan Identitas Mitra Pengemudi dan Kendaraan Sudah Sesuai
Tips gunakan transportasi online yang pertama untuk kamu perhatikan adalah memastikan identitas dari mitra pengemudi dan kendaraannya sudah dengan pesanan di aplikasi. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi risiko-risiko yang bisa terjadi sehingga mudah untuk dilacak maupun dideteksi ketika ada kejadian tertentu.

Kamu bisa menolak dengan membatalkan pesanan jika identitas dan kendaraan pengemudi tidak sesuai. Jika dibutuhkan, lakukan pelaporan melalui aplikasi sehingga bisa diantisipasi oleh pihak penyedia platform transportasi online. Biasanya mitra pengemudi akan menginformasikan jika kendaraan yang mereka gunakan dengan kendaraan yang terdaftar.

Ketika ini terjadi, kamu bisa mempertimbangkannya kembali apakah tetap menggunakannya atau tidak. Selain itu, setiap mitra pengemudi juga didukung rating yang didapat dari setiap penumpang yang mereka layani sehingga hal ini bisa menjadi acuan kamu dalam menentukan mitra pengemudi. Dengan melakukan tips ini, kamu meminimalisir risiko-risiko yang bisa berdampak negatif ketika menggunakan transportasi online.

Sumber: Pexels

Menginformasikan Lokasi atau Perjalanan Kepada Keluarga dan Kerabat Terdekat
Dengan canggihnya teknologi, fitur pemantauan lokasi kamu sebagai penumpang transportasi online kini bisa dengan mudah digunakan. Beberapa platform layanan ojek online dan taksi online menghadirkan fitur berbagi perjalanan secara real time ke pengguna lain yaitu keluarga dan kerabat terdekat. Apalagi jika kamu harus menggunakan transportasi online ini dalam kondisi malam hari.

Malam hari memang menjadi waktu yang rawan terjadinya tindak kejahatan di jalan sehingga penting untuk mengantisipasi dengan membagikan perjalanan kamu ke mereka. Mengingat, informasi yang dibagikan pengguna akan memuat plat nomor kendaraan, waktu pemesanan, tempat penjemputan, serta tujuan perjalanan.

Dengan begitu, fitur ini memungkinkan orang-orang terdekat bisa memantau perjalanan kamu sampai di tujuan. Jika nantinya kondisi dirasa mulai berbahaya, maka kamu bisa langsung menekan tombol darurat untuk menghubungi panggilan darurat platform yang digunakan, lalu pusat akan menghubungi orang-orang terdekat kamu.

Menyimpan Barang Berharga di Tempat yang Tepat
Tips gunakan transportasi online berikutnya yang tidak kalah penting adalah memerhatikan barang-barang berharga yang dibawa. Ketika naik ojek online atau taksi online, sebaiknya kamu tidak mengeluarkan barang-barang berharga. Hal ini akan mengundang pelaku kriminal untuk melancarkan tindak kejahatannya dengan mengincar barang-barang berharga yang kamu bawa.

Hindari untuk bermain hp saat berkendara menggunakan transportasi online jika tidak penting. Bagi kamu yang biasa menggunakan perhiasan, sebaiknya menghindari hal ini agar tidak tampak mencolok. Mengingat, hal ini menjadi peluang mereka ketika mencari korban kejahatan sehingga penting menghindari risiko-risiko yang berdampak negatif bagi kamu.

Baca juga: Utamakan Privasi, Fitur Flipside Instagram Hadir Untukmu!

Sebaiknya juga, kamu tidak membawa banyak barang bawaan ketika menggunakan transportasi online karena akan cukup sulit memantau setiap barang yang dibawa.

Mengetahui Rute Perjalanan dengan Baik
Penting untuk mempersiapkan rencana perjalanan kamu ketika bepergian menggunakan ojek online atau taksi online. Apalagi akses maps semakin mudah dilakukan hanya mengandalkan smartphone yang kamu gunakan. Jika kamu bepergian menggunakan alat transportasi online ke tempat yang belum pernah dikunjungi sebelumnya, tidak ada salahnya untuk riset rute perjalanannya terlebih dahulu.

Pastikan untuk melewati jalan-jalan besar yang ramai dengan pengendara lainnya, dibandingkan rute masuk ke jalan-jalan kecil. Kamu bisa meminta atau mengarahkan mitra pengendara untuk menggunakan rute perjalanan yang disiapkan sebelumnya. Dengan begitu, kamu bisa meminimalisir hal-hal yang tidak terduga.

Waspada dan Fokus dalam Perjalanan
Tips gunakan transportasi online terakhir yang tidak kalah pentingnya adalah selalu waspada dan fokus pada perjalanan. Antisipasi yang sudah kamu persiapkan mungkin saja bisa gagal karena kondisi yang berubah selama di perjalanan. Hindari untuk menggunakan earphone atau tidur selama di perjalanan karena hal ini jelas menghilangkan kewaspadaan kamu nantinya.

Waspada dalam perjalanan juga membuat kamu siap untuk mengambil keputusan ketika terjadi hal-hal tidak terduga. Selain itu, pastikan hp yang kamu gunakan memang aktif selama di perjalanan. Aktif dalam hal ini adalah stand-by ketika digunakan, bukan kamu mainkan selama di perjalanan. Hal ini bagian dari waspada ketika terjadi permasalahan, kamu bisa langsung menggunakan hp untuk menghubungi orang-orang terdekat.

Sumber: Pexels

Dengan mengetahui sejumlah tips gunakan transportasi online terutama dalam kondisi malam hari, kamu bisa mempersiapkan segala hal yang akan terjadi nantinya. Tentunya, kamu juga harus tenang dalam menghadapi berbagai kondisi di perjalanan sehingga bisa mengambil keputusan yang tepat. Jangan sampai, fungsi transportasi online yang memberikan banyak manfaat justru menjadi bumerang bagi setiap penggunanya karena kecerobohan sendiri.

Mengingat, kehadiran transportasi online membuat aktivitas mobilisasi ke manapun menjadi lebih praktis dan hemat waktu. Selain waspada dan fokus pada perjalanan ketika menggunakan transportasi online, kamu bisa menggunakan perangkat hp yang didukung fitur keamanan di dalamnya. Apalagi jenis hp-hp saat ini sudah mendukung fitur keamanan bagi setiap penggunanya, salah satunya adalah sinyal SOS.

Fitur ini bisa membantu setiap penggunanya ketika berada di kondisi bahaya dan tidak sempat melakukan komunikasi lewat hp. GPS tracker yang ada pada smartphone bisa dilacak ketika penggunanya berada dalam kondisi bahaya. Hanya saja, fitur ini tersedia di sejumlah jenis maupun merek hp tertentu saja sehingga penting untuk kamu pertimbangkan.

Tentunya, kamu bisa mendapatkan pilihan smartphone yang didukung fitur keamanan ini secara online di Eraspace. Ada banyak pilihan smartphone dari sejumlah merek ternama yang bisa kamu sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone.

Apalagi belanja di sini, memungkinkan kamu untuk mendapatkan banyak keuntungan seperti gratis ongkos kirim, poin MyEraspace yang bisa ditukarkan, promo-promo menarik, dan masih banyak lagi. Jadi tunggu apalagi? Yuk, temukan produk smartphone pilihanmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: Fitur IT Mesh Intercom R10 Ini Mampu Lengkapi Hobi Touring Kamu


Diunggah Pada : 31 Jan 2024 | Kategori TIPS & TRICKS
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.