Kategori

5 Aplikasi Navigation System Terbaik untuk Temani Perjalanan

Sumber: medium

Akibat derasnya arus perkembangan teknologi saat ini, keberadaan peta kertas konvensional sebagai petunjuk sudah tidak marak digunakan lagi. Sebab, kini sudah banyak aplikasi Navigation System dengan teknologi Global Positioning System atau GPS modern yang dapat diunduh secara mudah untuk memandu perjalanan dari suatu tempat ke tujuan tertentu.

Navigation System sendiri termasuk salah satu aplikasi GPS terbaik yang menyediakan sinkronisasi lokasi, kecepatan, dan waktu dengan memanfaatkan sistem satelit navigasi global. Tidak hanya berfungsi sebagai petunjuk arah, aplikasi Navigation System juga bisa digunakan untuk mengetahui posisi suatu kendaraan dan mengantisipasi tindak kejahatan seperti pencurian.

Walaupun ada banyak pilihan aplikasi Navigation System untuk digunakan, namun pengguna diharapkan dapat memilih aplikasi yang memiliki tingkat akurasi tinggi untuk mudahkan perjalanan. Lantas, aplikasi Navigation System terbaik apa saja yang dimaksud? Simak ulasan lengkap berikut ini.

Sumber: slashgear

Waze
Rekomendasi aplikasi Navigation System yang pertama adalah Waze. Selain menampilkan arah lokasi yang akan dituju, aplikasi Waze dapat menghubungkan antara satu pengguna dengan pengguna lain. Di mana, kecanggihan Waze dapat mempermudah pengguna untuk mengetahui suatu kondisi lalu lintas atau struktur medan yang akan dilalui melalui informasi dari pengguna lain saat melalui rute perjalanan yang sama.

Tidak hanya itu, pengguna juga dapat secara aktif bertukar informasi kepada komunitas terdekat, seperti kabar kecelakaan, keberadaan polisi, jalan yang ditutup, hingga kondisi cuaca saat berkendara secara real-time sehingga berkendara dalam jarak jauh tidak akan terasa sulit berkat aplikasi besutan Urine Levine ini. Dengan kemampuan mengumpulkan informasi untuk menyediakan rute paling optimal ke tempat yang akan dituju tersebut, teknologi Waze dapat dimanfaatkan sebagai solusi tepat bagi pengendara.

Orin
Lanjut ke Orin sebagai rekomendasi aplikasi Navigation System selanjutnya. Di mana, Orin diklaim mampu digunakan sebagai alat dengan kemampuan menghubungkan lebih dari 20 jenis alat GPS yang terpasang di kendaraan. Selain menjadi alat navigasi untuk menentukan rute jalan yang lebih efektif, pengguna aplikasi ini juga bisa memantau pergerakan lalu lintas secara real-time dalam jangka waktu bersamaan.

Tidak hanya itu saja, fitur management tools canggih yang disematkan pada aplikasi Navigation System terbaik ini mampu menganalisa data untuk kemudian dijadikan laporan sebagai bahan analisa pengguna sebelum melakukan perjalanan. Orin juga telah terintegrasi secara resmi dengan Google, yang mana pengguna aplikasi tersebut dapat memanfaatkan sejumlah fitur andalan Google Maps, seperti kondisi lalu lintas, street view, hingga directions.

Sumber: wikimedia

Maps.Me
Salah satu aplikasi Navigation System terbaik, Maps.Me bisa dikatakan sangat unik karena keunggulannya yang bisa digunakan secara offline. Meskipun demikian, aplikasi ini mampu memberikan rute jalan dengan tingkat akurasi tinggi walaupun perangkat tidak terhubung ke jaringan internet. Terdapat juga fitur infinity membership yang menawarkan pengalaman untuk menikmati semua fitur canggih pada aplikasi GPS ini secara gratis tanpa harus berlangganan.

Selain itu, teknologi canggih aplikasi Maps.Me diklaim mampu mengolah data untuk memberikan arah rute terbaik sesuai dengan jenis kendaraan yang sedang digunakan. Beberapa fitur unggulan lain yang ditawarkan Maps.Me pun beragam, mulai dari navigasi, maps terbaru dengan street view, playback history perjalanan hingga 100 hari, hingga navigasi sampai geofencing. Di mana, fitur geofence ini dapat mengatur batas ruang gerak kendaraan, sehingga pengguna akan mendapatkan pemberitahuan jika laju kendaraan melebihi jarak yang telah ditentukan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Smartwatch GPS Terbaik Garmin untuk Outdoor

BackCountry Navigator
BackCountry Navigator tidak hanya hadir sebagai alat navigasi arah terbaik, namun aplikasi pintar besutan CritterMap Software LLC ini juga sangat berguna bagi pengguna yang menyukai kegiatan hiking. Di mana, BackCountry Navigator mampu menunjukkan rute arah jalan dengan menampilkan informasi lengkap tentang keadaan medan yang akan dilalui sehingga pengguna tidak perlu khawatir akan tersesat ketika hiking.

Dengan memanfaatkan sinyal satelit, aplikasi ini diklaim dapat digunakan secara offline tanpa mengurangi tingkat akurasi rute yang telah diberikan sebelumnya. Tidak hanya cocok bagi pengguna yang gemar hiking, aplikasi BackCountry Navigator ini juga bisa menjadi solusi tepat bagi para pemudik yang ingin menemukan rute alternatif untuk menghindari kemacetan berkat 2 fitur andalan, yakni voice guide direction serta turn by turn.

Sumber: slashgear

Here WeGo
Aplikasi layanan navigasi terbaik yang terakhir adalah Here WeGo. Seperti layanan Navigation System lainnya, pada Here WeGo pengguna sangat dipermudah untuk mencari rute destinasi tujuan lengkap dengan estimasi waktu, jarak tempuh, hingga pilihan moda transportasi yang akan digunakan. Aplikasi canggih besutan Nokia ini juga memiliki tiga tampilan menarik pada peta, yaitu Satellite, Transit, dan Traffic. Di mana, pengguna dapat mengubah tampilan gambar peta yang menampilkan informasi lalu lintas real-time.

Tidak hanya itu saja, Here WeGo juga akan men-download peta suatu wilayah pilihan secara otomatis sehingga pengguna bisa membukanya kembali tanpa menggunakan jaringan internet. Setelah berhasil melayani 150 negara di seluruh belahan dunia yang melingkupi lebih dari 1.300 kota, aplikasi Here WeGo kini mampu menampilkan notifikasi atau pemberitahuan tentang kecelakaan, bahkan informasi mengenai perbaikan jalan.

Itu dia sejumlah aplikasi Navigation System terbaik untuk temani perjalanan yang mudah untuk digunakan. Di mana, kamu cukup mengunduh aplikasi tersebut pada smartphone. Namun, tentu kamu membutuhkan perangkat yang kompatibel dengan spesifikasi mumpuni. Apalagi kamu bisa mendapatkannya secara online melalui Eraspace.

Ada banyak pilihan hp dari sejumlah merek ternama yang bisa kamu sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan pilihan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: Ketahui Cara Melacak HP Hilang Secara Mudah Tanpa Panik


Diunggah Pada : 14 Nov 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.