Kategori

Yuk, Ketahui Spesifikasi ZTE Blade V40s untuk Jadi Pertimbangan

Sumber: GSMArena.com

ZTE resmi menghadirkan keluaran smartphone terbarunya yang siap jadi pertimbangan pengguna. Apalagi, seri ini cocok untuk kamu yang menginginkan handphone mid-level berkualitas dengan harga ramah di kantong. ZTE Blade V40s hadir sebagai smartphone terhangat dari perusahaan teknologi asal negeri Tiongkok tersebut.

Tidak tanggung-tanggung, spesifikasi ZTE Blade V40s cukup gahar dan siap temani aktivitas penggunanya sehari-hari. Untuk itu, kamu perlu simak terlebih dahulu spesifikasi ZTE Blade V40s sebelum menetapkan pilihan. Lalu, apa saja spesifikasi yang ditawarkan HP 3 jutaan ini? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Sumber: Indotelko.com

Desain Berkelas untuk Lengkapi Outfit Harian
Spesifikasi pertama yang menjadi kelebihan ZTE Blade V40s dapat dilihat dari segi tampilannya. Di mana, handphone ini memiliki desain body yang elegan karena setiap sisinya berbentuk datar layaknya smartphone mahal lainnya. Apalagi, ZTE Blade V40s ini juga memiliki efek warna yang unik layaknya mutiara untuk menambah kesan berkelas. ZTE Blade V40s sendiri hadir dalam 2 varian warna yaitu Aqua Blue dan Space black.

Salah satu alasan mengapa handphone ini cocok dipakai untuk temani aktivitas pengguna adalah karena bobotnya yang tergolong ringan serta dimensinya yang tipis sehingga membuat ZTE Blade V40s lebih praktis untuk disimpan di dalam tas maupun di saku celana. Di mana, handphone ini memiliki berat hanya 184 gram dan dimensi 163,5 x 75,8 x 7,6 mm.

Layar Luas dan Dukungan AMOLED
Selanjutnya, ada spesifikasi yang tidak kalah penting untuk dibahas yaitu dari segi layarnya. ZTE memperlengkapi handphonenya dengan layar yang cukup luas sehingga pengguna akan jauh lebih menikmati ketika memakai handphone ini. Di mana, ZTE Blade V40s dilengkapi dengan layar 6,67” untuk berikan pengalaman maksimal scrolling maupun streaming film.

Apalagi, layar tersebut juga didukung dengan FHD+ AMOLED yang suguhkan tampilan gambar lebih jelas dan cerah sehingga selain layar luas, pengguna juga akan menikmati kualitas tampilan yang maksimal.

Sumber: Lowyat.NET

Dapur Pacu yang Powerful
Ketika membahas spesifikasi handphone, belum lengkap rasanya apabila tidak membahas chipset yang mendukung kinerja perangkat tersebut. Spesifikasi ketiga yang dibahas adalah chipset Unisoc T618 Octa-core yang dinilai mampu memberikan performa terbaik dan suguhkan kinerja maksimal dalam dukung aktivitas harian.

ZTE Blade V40s dilengkapi dengan RAM 6 GB serta memori internal 128 GB. Namun, smartphone ini dapat mendukung teknologi fusi memori sehingga dapat mentransfer 5G ROM ke RAM sehingga kinerja sistem dapat dipastikan tetap lancar.

Baca juga: 7 Rekomendasi Game Membangun Kota Terbaik untuk Android

Kamera Terbaik dan Fitur Anti-Shake
Lanjut ke spesifikasi berikutnya yang perlu diketahui pengguna terkait kelebihan ZTE Blade V40s datang dari aspek kamera yang disediakan. Di mana, smartphone ini dilengkapi dengan kamera depan dengan resolusi 8MP dan 3 kamera belakang untuk menunjang hasil foto terbaik dan tampak lebih profesional.

Ketiga kamera itu adalah kamera utama 50MP, kamera kedalaman 2MP, dan kamera makro 5MP. Dengan kamera yang cukup mumpuni, ZTE juga mengklaim telah menyematkan fitur tambahan untuk meningkatkan hasil video yang dihasilkan ZTE Blade V40s yaitu fitur anti-shake. Di mana, fitur ini dapat mengoptimalkan hasil video yang lebih stabil.

Sumber: DonanimHaber

Kapasitas Baterai Besar
Kelebihan terakhir yang bisa menjadi pertimbangan tambahan hadir dari bagian baterai ZTE Blade V40s. Di mana, handphone ini dilengkapi kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 4500 mAh. Dengan adanya baterai berkapasitas besar ini, pengguna dapat secara leluasa memakai handphone dengan masa penggunaan yang lebih lama untuk menunjang lebih banyak aktivitas.

Dengan USB-C dan dukungan fast charging 22,5 watt, pengguna juga tidak perlu mengkhawatirkan proses charger yang akan memakan waktu terlalu lama. Sebab, fitur fast charging tersebut memungkinkan pengguna untuk mengisi daya baterai dengan waktu yang relatif lebih cepat dari pengisian normal biasanya.

Nah, itu dia spesifikasi ZTE Blade V40s yang semakin cocok untuk masuk ke pertimbangan pengguna. Apalagi untuk kamu yang memiliki bujet 3 jutaan, namun tetap ingin memiliki hp yang berkualitas. Untuk kualitas yang terjamin, pastikan membeli ZTE Blade V40s di tempat terpercaya seperti Eraspace.

Kamu bisa dengan mudah mendapatkan handphone berkualitas secara online dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Tunggu apa lagi, yuk miliki ZTE Blade V40s secara mudah di Eraspace sekarang.

Baca juga: 5 Rekomendasi Aplikasi VPN Aman dan Terbaik untuk Smartphone


Diunggah Pada : 20 Des 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2025 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.