Kategori

Tips Mengatur Audio Spotify untuk Hasilkan Suara Lebih Premium

Sumber: Startup News

Penggemar musik pasti sudah akrab dengan platform Spotify, yang telah menegaskan dominasinya sebagai pemimpin dalam industri streaming musik dan podcast. Fitur Spotify Wrapped menjadi salah satu bukti konkrit dari komitmen platform ini dalam memberikan pengalaman yang sangat personal kepada para penggunanya.

Di lain sisi, Spotify juga menyediakan sejumlah fitur untuk mengatur audio, namun masih ada banyak pengguna yang belum sepenuhnya memanfaatkannya. Untuk memastikan bahwa fitur ini tidak terabaikan, diperlukan kesadaran yang lebih besar dari pengguna. Dengan begitu, pengguna bisa memahami dengan bijak cara menggunakan pengaturan audio Spotify guna meningkatkan kualitas pengalaman mendengarkan musik mereka.

Selain itu, memaksimalkan fitur audio pengguna juga dapat menciptakan pengalaman mendengarkan musik lebih personal dan memuaskan. Oleh karena itu, penting untuk mengeksplorasi beberapa tips yang dapat membantu dalam mengatur audio Spotify secara lebih baik. Lantas, apa saja tips mengatur audio Spotify yang bisa kamu terapkan di Smartphone mu? Yuk, simak pembahasannya berikut ini.

Aktifkan Fitur Normalisasi Spotify untuk Cegah Fluktuasi Volume
Cara mengatur audio spotify yang pertama yaitu mengaktifkan fitur Normalisasi. Fitur ini memainkan peran kunci dalam menjaga konsistensi volume antara lagu-lagu yang diputar di platform Spotify. Dengan Normalisasi volume aktif, pengguna dapat menghindari fluktuasi volume yang mungkin terjadi antara lagu satu dengan yang lainnya.

Fitur Normalisasi tidak hanya menjaga konsistensi volume, tetapi juga bertujuan memberikan kenikmatan mendalam dalam mendengarkan musik. Dengan menyesuaikan volume lagu secara otomatis, Spotify menghilangkan kekhawatiran akan fluktuasi volume yang mengganggu. Tentunya, ini menciptakan pengalaman mendengarkan yang lebih nyaman bagi pengguna.

Oleh karena itu, ketika pengguna mengaktifkan fitur ini, mereka tidak perlu lagi dengan repot mengatur volume secara manual setiap kali lagu berganti. Pasalnya, fitur ini membebaskan pengguna dari tugas tersebut dengan secara otomatis menyesuaikan volume lagu agar tetap konsisten. Langkah ini tentu menjadi tips mengatur audio Spotify yang cukup sederhana. Untuk mengaktifkan fitur Normalisasi volume, kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka aplikasi Spotify dan navigasikan ke halaman beranda.
  • Kemudian, ketuk ikon profil yang biasanya terletak di pojok kanan atas layar.
  • Lalu, dari menu yang muncul, pilih opsi 'Pengaturan'.
  • Selanjutnya, pada menu Pengaturan carilah opsi 'Tingkat volume' di bawah bagian 'Kualitas audio'.
  • Langkah terakhir, setelah menemukannya, pilih level volume yang diinginkan (Loud, Normal, atau Quiet). Dengan demikian, pilihan tersebut akan menyesuaikan volume lagu-lagu di Spotify sesuai dengan preferensi kamu, sehingga pengguna dapat menikmati musik tanpa perlu khawatir tentang fluktuasi volume yang tidak diinginkan.

Sumber: Viwizard

Mengaktifkan Equalizer Secara Manual Pada Platform Spotify
Bagi kamu yang lebih suka mengatur sistem audio secara manual, Spotify menyediakan solusi melalui fitur equalizer. Dengan fitur ini, pengguna dapat menyesuaikan level suara untuk berbagai frekuensi, mulai dari bass hingga treble, sesuai dengan preferensi audio pengguna. Selain itu, mengeksplorasi berbagai preset juga dianjurkan untuk menemukan selera musik yang sesuai dengan preferensi audio masing-masing pengguna.

Equalizer juga menjadi alat yang berguna ketika fitur audio Spotify diaktifkan. Dengan fitur ini aktif, equalizer dapat menyesuaikan level suara untuk berbagai frekuensi, termasuk rendah, sedang, dan tinggi. Frekuensi ini juga secara signifikan bisa meningkatkan kualitas suara dari jenis musik favorit pengguna, sehingga membuatnya terdengar lebih jelas dan jernih.

Namun, perlu diingat bahwa pengaturan equalizer yang optimal untuk Spotify dapat bervariasi tergantung pada perangkat yang digunakan dan preferensi pribadi pengguna. Sebab, setiap individu memiliki preferensi audio yang berbeda-beda, sehingga eksplorasi dan penyesuaian yang berbeda mungkin diperlukan untuk mencapai pengalaman mendengarkan yang optimal. Cara mengatur audio Spotify melalui fitur equalizer di iOS:

  • Buka Spotify dan sentuh ikon “gambar profile” di sudut kiri atas.
  • Kemudian, ketuk roda gigi di sudut kanan atas untuk mengakses menu Settings and Privacy.
  • Lalu, pilih dan ketuk opsi Pemutaran atau Playback.
  • Selanjutnya, gulir menu ke bawah dan ketuk pengaturan Equalizer.
  • Pilih dan ketuk salah satu preset yang tersedia untuk menyesuaikan pengaturan audio sesuai keinginanmu.

Sementara untuk cara mengatur audio Spotify melalui fitur equalizer perangkat Android seperti berikut:

  • Buka Spotify dan tekan sentuh ikon Beranda di kiri bawah layar.
  • Kemudian, ketuk roda gigi di sudut kanan atas untuk mengakses menu Settings and Privacy.
  • Lalu, gulir menu ke bawah dan ketuk pengaturan Equalizer di bawah Kualitas Audio.
  • Selanjutnya, kamu bisa mengaktifkan equalizer dan sesuaikan pengaturan audio sesuai keinginanmu.

Baca juga: Speaker LG XBOOM Go PL2, Suguhkan Audio Ultra Menggelegar

Aktifkan Fitur Crossfade Spotify
Cara mengatur audio Spotify lainya yaitu dengan mengaktifkan fitur Crossfade. Fitur ini sangat bermanfaat bagi pengguna yang ingin menikmati musik tanpa terganggu oleh jeda. Contohnya, saat menggunakan versi Spotify tidak premium dengan tampilan iklan yang mengganggu. Dengan mengaktifkan fitur ini, peralihan antara lagu menjadi lebih halus dan tidak terputus.

Dengan begitu, fitur Crossfade juga bisa menciptakan suasana mendengarkan yang lebih nyaman, terutama ketika kamu mendengarkan playlist saat berlatih atau sedang fokus pada pekerjaan. Dengan Crossfade, pengguna juga dapat mengatur efek transisi antar lagu mulai dari 1 hingga 12 detik. Selain itu, fitur ini juga bisa menghilangkan keheningan canggung di antara lagu-lagu dan menjaga aliran musik tetap lancar. Cara mengatur audio Spotify melalui fitur Crossfade di perangkat iOS dan Android:

  • Buka aplikasi Spotify pada perangkat Android atau iPhone.
  • Login ke akun Spotify kamu dan pilih opsi Beranda.
  • Kemudian, masuk ke bagian Pengaturan, dan pilih menu Pemutaran.
  • Selanjutnya, pilih bagian Crossfade.
  • Langkah terakhir, kamu bisa menyesuaikan level sesuai dengan preferensi dengan cara menyeret penggeser ke tingkat yang diinginkan.

Sedangkan untuk cara mengatur audio Spotify melalui fitur Crossfade di PC sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Spotify pada perangkat Android atau iPhone.
  • Login ke akun Spotify kamu
  • Pilih opsi Beranda dan masuk ke bagian Pengaturan
  • Kemudian gulir ke bawah hingga menemukan opsi Putar, dan aktifkan opsi Crossfade untuk lagu.

Kontrol Kualitas Streaming Audio Spotify
Selain mengaktifkan fitur Crossfade, pengaturan fitur audio Spotify yang penting untuk diperhatikan adalah mengontrol kualitas streaming audio. Meskipun sering terabaikan, fitur ini memiliki dampak besar pada pengalaman mendengarkan musik, baik saat pengguna sedang streaming atau mengunduh lagu melalui Wifi ataupun data seluler.

Dengan memperhatikan pengaturan kualitas streaming audio ini, pengguna juga akan lebih sadar akan jenis kualitas streaming yang digunakan dalam sesi mendengarkan di Spotify. Selain itu, platform ini juga menyediakan opsi untuk mengubah kualitas audio dengan lima tingkatan yang berkualitas yakni dari tahapan otomatis, rendah, normal, tinggi, hingga sangat tinggi.

Sebagai catatan, bahwa opsi kualitas audio sangat tinggi hanya tersedia bagi pengguna Spotify Premium. Dalam konteks ini, Spotify akan menyesuaikan kualitas streaming audio sesuai dengan stabilitas koneksi internet pengguna. Semakin tinggi kbit/s audio Spotify, semakin jelas detail musik yang didengar, namun penggunaan bandwidth dan data akan lebih besar.

Di sisi lain, opsi kualitas audio rendah atau normal mengonsumsi lebih sedikit bandwidth dan data yang akan menghasilkan kualitas detail suara lebih rendah. Tips mengatur audio Spotify untuk mengubah kualitas streaming di Android dan iPhone:

  • Buka aplikasi Spotify pada perangkat Android atau iPhone.
  • Login ke akun Spotify kamu dan pilih opsi Beranda.
  • Ketuk 'Library' atau 'Perpustakaan' di bagian kanan bawah layar, lalu klik ikon 'Pengaturan'.
  • Gulir ke bawah hingga menemukan opsi 'Kualitas Audio' di bagian kualitas.
  • Pilih atau sesuaikan kualitas streaming sesuai preferensi kamu.

Tips mengatur audio Spotify untuk mengubah kualitas streaming di PC:

  • Buka Spotify pada PC, Mac, atau perangkat komputer lainnya.
  • Log in atau masuk ke akun Spotify kamu dan masuk ke Beranda.
  • Tekan ikon panah ke bawah di sebelah ikon profil, lalu pilih opsi 'Pengaturan atau Setting'.
  • Terakhir, klik pada bagian Kualitas Audio. Dalam bagian ini, kamu akan melihat kualitas streaming, seperti pilihan opsi, seperti sangat tinggi. Pada opsi ini, secara otomatis berarti kualitas audio streaming kamu akan disetel ke bitrate 320 kbps di platform Spotify.

Sumber: Spotify

Automix Spotify, Hadirkan Transisi Audio yang Mulus
Terakhir yang tidak boleh dilewatkan untuk mengatur fitur audio Spotify adalah Automix. Automix merupakan fitur kecerdasan buatan (AI) Spotify yang dirancang untuk memberikan transisi yang lancar antara lagu-lagu. Dengan menggunakan teknik seperti crossfading, looping, skipping, dan efek transisi lainnya, Automix bisa memberikan perubahan antar trek musik secara halus.

Dengan mengaktifkan Automix, Spotify akan secara otomatis menyatukan lagu secara mulus. Dengan begitu, fitur ini bisa menciptakan transisi yang alami tanpa gangguan antara satu lagu dengan yang lainnya. Fitur ini juga diklaim fleksibilitas bagi pengguna untuk menyesuaikan pengaturan, seperti durasi transisi antara lagu dan preferensi lainnya yang bisa disesuaikan dengan keinginan pengguna. Cara mengatur audio Spotify melalui Automix:

  • Buka aplikasi Spotify dan login ke akun kamu.
  • Pilih Beranda, kemudian tap ikon 'Pengaturan'.
  • Di bagian bawah Gapless, kamu akan menemukan fitur Automix.
  • Geser tombol Automix ke arah kanan hingga berubah menjadi hijau. Dengan melakukan ini, fitur Automix akan diaktifkan secara otomatis.

Nah, itu dia beberapa tips mengatur audio Spotify yang dapat kamu lakukan apabila ingin menikmati fitur audio Spotify yang lebih optimal lagi. Untuk lebih mendukung pengalaman mendengarkan musik yang lebih baik, kamu bisa menambah perangkat pendukung seperti speaker, headphone, maupun headset.

Semua perangkat tersebut dapat kamu temui di Eraspace. Dengan harga dan diskon menarik setiap bulannya, kamu sudah bisa mendapatkan semua perangkat pilihanmu. Kamu dapat mengunjungi website atau mengunduh aplikasi Eraspace serta mendaftar menjadi member MyEraspace untuk meraih keuntungan yang lebih banyak lagi. Tunggu apalagi? Ayo Pilih perangkat favoritmu dan rasakan pengalaman mendengarkan Spotify yang lebih seru!

Baca juga: Melodi Multi Warna, Ini Dia Pilihan Genre Musik yang Terbaik!


Diunggah Pada : 28 Apr 2024 | Kategori TIPS & TRICKS
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.