Kategori

Simak Sejumlah Aksesoris Untuk Tablet Jadi Laptop, Lebih Ringkas

Sumber: Tekla

Belakangan ini, popularitas tablet semakin naik daun karena kemampuannya yang meningkat bahkan untuk kinerja berat sekalipun. Dulu, tablet sering dianggap hanya sebagai perangkat untuk hiburan dan kebutuhan ringan. Namun, dengan perkembangan teknologi yang pesat, tablet untuk laptop kini mampu menjalankan tugas-tugas berat yang biasanya hanya bisa dilakukan oleh perangkat lipat tersebut.

Dengan bodi yang lebih ringkas, tablet menjadi pilihan yang praktis dan fleksibel bagi banyak orang. Dukungan aksesori tablet canggih seperti keyboard hingga mouse membuat perangkat ini bisa berfungsi layaknya laptop, sehingga semakin disukai oleh berbagai kalangan, mulai dari pelajar, profesional, hingga pebisnis. Agar lebih nyaman digunakan, yuk simak sejumlah aksesoris untuk tablet pada artikel berikut ini.

Sumber: Logitech

Logitech K380 Multi Bluetooth Keyboard
Logitech K380 Multi Bluetooth Keyboard adalah salah satu aksesoris untuk tablet jadi laptop yang sangat praktis dan populer saat ini. K380 Slim Multi-Device merupakan keyboard yang sangat tipis dengan tampilan futuristik, sempurna untuk mengetik di berbagai gadget milikmu, termasuk tablet. Desainnya yang ringkas dan elegan membuatnya mudah dibawa ke mana saja, sehingga kamu bisa tetap produktif di mana pun berada.

Keyboard ini dilengkapi dengan teknologi Bluetooth dan memiliki jangkauan wireless hingga 10 meter, memungkinkan kamu untuk melakukan multitasking dengan mudah di rumah, dalam perjalanan, atau di kafe favoritmu. Dengan K380 Multi-Device, mengetik di tablet menjadi lebih nyaman, dan kamu dapat menguasai ruang gerakmu tanpa batas. Keunggulan lain dari K380 Multi-Device adalah kemampuannya untuk terhubung ke berbagai perangkat dan sistem operasi.

K380 dapat terhubung dengan semua perangkat wireless Bluetooth yang mendukung keyboard eksternal, sehingga kamu bisa bekerja dengan lancar menggunakan Windows, Mac, Chrome OS, Android, iOS, dan bahkan Apple TV. Kemampuan ini membuat K380 sangat fleksibel dan cocok digunakan untuk berbagai kebutuhan. Selain itu, keyboard ini secara otomatis akan memetakan tombol, mengingat shortcut, dan memberikan tata letak yang familier untuk platform yang kamu gunakan.

Logitech Pebble Mouse 2 M350S
Aksesoris untuk tablet jadi laptop kedua datang dari mouse Logitech Pebble Mouse 2 M350S yang sempurna untuk melengkapi pengalaman menggunakan tablet. Tidak hanya memiliki desain yang unik dan menarik, produk ini juga dibuat secara bertanggung jawab terhadap lingkungan. Pebble Mouse 2 hadir dalam berbagai warna yang menarik, yaitu Tonal White, Tonal Rose, dan Tonal Graphite, sehingga kamu dapat memilih warna yang sesuai dengan suasana hati.

Menariknya, mouse ini terbuat dari lebih dari 50% plastik daur ulang, dengan kandungan minimum 58% plastik daur ulang, tidak termasuk plastik dalam Printed Wiring Assembly (PWA) dan kemasan. Desain ringan dan portabel dari Pebble Mouse 2 memungkinkan kamu untuk membawanya ke mana pun dengan mudah. Mouse ini dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal saat digunakan, sehingga sangat cocok untuk mereka yang sering bekerja dalam perjalanan.

Selain itu, Pebble Mouse 2 M350S dilengkapi dengan Teknologi Silent Touch, yang mampu menghilangkan 90% noise klik. Fitur ini membuat pengguna bisa terus bekerja dengan lancar tanpa terganggu oleh suara klik yang berisik, sehingga sangat cocok digunakan di lingkungan yang membutuhkan ketenangan. Daya tahan baterai juga menjadi salah satu keunggulannya yaitu hingga 24 bulan.

Baca juga: Sejumlah Tips Menggambar di Tablet untuk Ilustrator Pemula

Logitech Crayon for iPad
Logitech Crayon adalah pensil digital serbaguna dan presisi piksel yang dirancang untuk semua iPad (2018 dan yang lebih baru). Dengan aksesoris untuk tablet jadi laptop ini, produktivitas dan kreativitas pengguna iPad meningkat secara signifikan. Logitech Crayon memungkinkan pengguna untuk menandai PDF, membuat catatan tulisan tangan, atau bahkan sketsa diagram dengan mudah dan akurat.

Salah satu keunggulan utama Logitech Crayon adalah kemampuannya untuk menambahkan cara baru yang dinamis dalam berinteraksi dengan iPad. Apakah kamu sedang membuat catatan di Notability™, menggambar di Tayasui Sketches, atau bahkan belajar menulis untuk pertama kalinya dengan Writing Wizard, Logitech Crayon membuat banyak tugas menjadi lebih mudah dan menyenangkan.

Pensil digital ini menggunakan teknologi Apple Pencil sehingga pengguna dapat menulis dan menggambar secara alami tanpa takut kehilangan satu baris atau detail pun. Selain itu, tulisan tangan dapat dikonversi menjadi teks dengan fitur Scribble, yang menambah kenyamanan dalam penggunaan sehari-hari.

Logitech Crayon juga menawarkan daya tahan baterai yang mengesankan, dengan waktu penulisan hingga 7,5 jam dengan sekali pengisian daya. Untuk menghemat baterai, perangkat ini mati secara otomatis setelah 30 menit tidak digunakan. Jika baterai lemah, pengisian daya selama 2 menit melalui Kabel Lightning memberikan waktu penulisan tambahan selama 30 menit.

Sumber: Nothing

Nothing CMF Buds TWS
Perangkat audio menjadi salah satu rekomendasi aksesori tablet yang tidak boleh ketinggalan. Salah satu pilihan terbaik adalah Nothing CMF Buds TWS, yang menghadirkan kualitas audio mumpuni untuk para pecinta musik dan gaming. Dengan kedalaman 42 dB dan bandwidth hingga 2900 Hz, CMF Buds mampu memblokir kebisingan yang tidak diinginkan.

Mikrofon HD eksternal mendeteksi kebisingan sekitar, kemudian prosesor internal menghasilkan gelombang suara terbalik yang dipancarkan melalui speaker untuk mematikannya. Selain itu, CMF Buds juga mendukung Mode Transparansi sehingga kamu dapat mendengarkan suara sekitar saat dibutuhkan.

Dibuat dengan komponen akustik yang disempurnakan dan dilengkapi Teknologi Ultra Bass 2.0, CMF Buds menghadirkan suara nyata yang disetel secara profesional oleh Dirac Opteo. Pengguna dapat menikmati lanskap suara yang luas dengan bass yang dalam, mid-range yang seimbang, dan treble yang halus – semuanya dalam satu pasang earbud.

CMF Buds juga dilengkapi dengan 4 mikrofon HD dan Teknologi Suara Jernih yang mampu mengisolasi kebisingan latar belakang secara real-time. Fitur ini membuat panggilan telepon sejelas percakapan tatap muka. Dengan teknologi ini, CMF Buds dilatih pada lebih dari 30 juta model kebisingan, termasuk pemandangan jalanan dan transportasi yang sibuk, untuk memastikan fokus selalu pada suaramu.

Nah, itu dia sejumlah cara membuat tablet jadi laptop dengan dukungan aksesoris canggih yang kini hadir di dunia teknologi. Karena bobotnya yang cenderung lebih ringan dibanding laptop pada umumnya, tablet sering kali jadi perangkat pilihan untuk menemani kesibukan orang banyak. Agar lebih tahan lama, pastikan kamu membeli aksesoris tablet di tempat terpercaya seperti di Eraspace.

Eraspace menghadirkan beragam pilihan smartphone canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan smartphone terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!

Baca juga: Tips Ampuh Mengatasi Masalah Touchscreen Tablet, Wajib Tahu!


Diunggah Pada : 19 Jul 2024 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.