Kategori

Sejumlah Smartband Terbaik yang Tawarkan Banyak Fitur Menarik

Sumber: gsmonline

Olahraga merupakan suatu aktivitas wajib yang harus dilakukan secara rutin agar kesehatan tubuh tetap terjaga. Apalagi, saat ini terdapat beragam sarana untuk memantau aktivitas saat berolahraga secara mudah, salah satunya menggunakan smartband terbaik. Smartband atau fitness tracker adalah salah satu perangkat wearable canggih untuk mereka yang gemar berolahraga.

Di mana, perangkat canggih ini memiliki fungsi untuk mengukur reaksi tubuh saat berolahraga seperti calorie tracker, heart rate monitor, bahkan menampilkan sleep schedule monitor.  Tidak hanya itu, beberapa merk smartband terbaik juga dibekali fitur menarik yang dapat diintegrasikan langsung ke aplikasi melalui smartphone. Penasaran dengan smartband terbaik yang dimaksud? Yuk, simak rekomendasinya berikut ini.

Sumber: garmin

Garmin Vivosmart 5
Rekomendasi smartband terbaik pertama datang dari Garmin Vivosmart 5. Smartband ini hadir dengan tampilan terbaru yaitu tombol fisik berada di bawah layar sentuh OLED. Di mana, hal tersebut merupakan perubahan besar dari Garmin dibanding seri sebelumnya yang bertujuan untuk dinavigasikan secara mudah. Garmin Vivosmart 5 sangat direkomendasikan untuk berbagai aktivitas olahraga di luar ruangan berkat ketahanan air 5ATM yang dimilikinya.

Garmin Vivosmart 5 ini dibekali inbuilt kontrol musik yakni play, pause dan stop music melalui pergelangan tangan tanpa harus mengakses aplikasi di smartphone. Pengguna bisa custom pelacakan untuk ditampilkan di halaman menu aktivitas seperti, llari, tidur, SpO2, VO2max, siklus menstruasi, jumlah air dikonsumsi dalam sehari, hingga Body Battery yang mampu mengukur berapa besar energi dikeluarkan selama beraktivitas seharian penuh.

Fitbit Charge 4
Jika sedang mencari smartband terjangkau yang dilengkapi sejumlah fitur unggulan seperti All-Day Activity Tracking untuk melacak langkah, jarak, hingga kalori terbakar, maka Fitbit Charge 4 bisa menjadi pilihan selanjutnya. Selain puluhan pemantauan kebugaran, gelang pintar ini menawarkan ketahanan baterai hingga 7 hari dengan GPS aktif terus-menerus, memori yang mampu menyimpan data gerak dan data pelacakan detak jantung dalam 1 minggu penuh.

Fitbit Charge 4 dilengkapi sejumlah fitur dan teknologi cerdas termasuk sinkronisasi otomatis dengan perangkat smartphone yang bertujuan menampilkan statistik, tren, hingga laporan kesehatan pada dasbor Fitbit, mode tidur terbaik, hingga mematikan notifikasi secara otomatis. Selain itu, pengguna dapat mengakses aplikasi musik sehingga aktivitas olahraga akan terasa semakin menyenangkan.

Sumber: notebookcheck

Xiaomi Smart Band 7
Meneruskan kiprahnya pada dunia smartband, Xiaomi berhasil meluncurkan produk terbaru yang bernama Xiaomi Smart Band 7. Dibanding generasi sebelumnya, smartband ini mengalami peningkatan yang cukup signifikan terutama pada bagian layar lebih besar. Sejumlah fitur baru seperti VO2 Max yang dapat mengukur tingkat maksimum oksigen juga disematkan di dalam smartband canggih ini.

Berbicara soal tampilan, Xiaomi Smart Band 7 menampilkan UI yang tampak sederhana sehingga mudah menavigasikan pada layar perangkatnya. Selain itu, Xiaomi menyediakan lebih dari 100 Band Face yang dapat diakses secara mudah melalui aplikasi Mi Fitness. Hebatnya, Xiaomi Smart Band 7 diklaim tahan air tawar hingga 5 ATM sehingga mampu mendukung olahraga renang dengan sensor untuk mengenali 4 gaya renang secara keseluruhan.

Baca juga: Serupa Tapi Tak Sama, Kenali 4 Perbedaan Antara Smartwatch dan Smartband

Garmin Vivosmart HR+
Garmin Vivosmart HR+ merupakan fitness-tracker canggih lanjutan dari Vivosmart HR, yang kini lebih ditingkatkan untuk memenuhi semua kebutuhan dalam memonitor kondisi tubuh manusia secara akurat. Gelang pintar besutan Garmin ini mendapatkan upgrade signifikan, khususnya pada fitur penghitung langkah. Selain itu, Garmin Vivosmart HR+ juga mempu melacak posisi pengguna melalui GPS serta berbagai fitur yang lebih rinci dalam melaporkan aktivitas.

Garmin juga menyematkan sebuah fitur eksklusif yang dinamakan Move IQ. Di mana, Move IQ merupakan sistem canggih yang secara otomatis mengetahui gerakan olahraga dengan mengidentifikasi jenis kegiatan apa yang sedang dilakukan penggunanya. Dengan demikian, gelang fitness-tracker ini akan menampilkan laporan kalori yang terbakar melalui fitur notifikasi peringatan yang lebih akurat tanpa harus memilih kegiatan tersebut sebelumnya.

Sumber: huaweiconsumer

Huawei Band 7
Rekomendasi smartband terbaik yang terakhir adalah Huawei Band 7. Mengusung konsep Ultra-Thin Design, Huawei Band 7 mampu menampilkan kesan elegan. Di mana, smartband milik Huawei ini digadang sebagai gelang pintar tertipis dengan ketebalan 9,9 mm dan berat 16 gram. Hal tersebut seakan menandakan jika Huawei Band 7 siap tampil tangguh untuk aktivitas berat di luar ruangan.

Berbicara soal fitur, Huawei menyematkan berbagai pilihan fitur canggih seperti pemantau stress via algoritma TruRelax™, detak serta kesehatan jantung berteknologi TruSeen™ 4.0, saturasi oksigen SpO2, hingga pemantau siklus menstruasi. Tak cukup sampai disitu, Huawei Band 7 juga menawarkan fitur pemantau latihan dengan total 96 mode latihan, termasuk berlari, bersepeda, berenang, lompat tali, hingga pendeteksi workout otomatis.

Nah, itu dia beberapa rekomendasi smartband terbaik yang mampu tawarkan banyak fitur menarik. Di mana, smartband menjadi salah satu kebutuhan penting terutama untuk kamu yang aktif berolahraga. Tidak hanya itu, berbagai fitur menarik yang mendukung aktivitas sehari-hari juga turut disematkan dalam gelang pintar.

Apalagi, beberapa rekomendasi smartband terbaikdi atas bisa kamu dapatkan secara online melalui Eraspace. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya melalui smartphone. Yuk, dapatkan smartband untuk dukung aktivitas olahraga secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 4 Kelebihan Garmin Vivosmart 5 dengan Desain Modular


Diunggah Pada : 16 Nov 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.