Kategori

Pokemon Legends: Arceus, Menjelajah Dunia Zaman Dulu Bareng Pokemon Kesayangan

Sumber: dexerto

Pokemon menjadi game yang sampai saat ini masih dimainkan karena terus mengalami perkembangan. Melalui The Pokemon Company, ada tiga game terbaru yang resmi diumumkan, salah satunya yaitu Pokemon Legends: Arceus. Di mana, seri game Pokemon yang satu ini menawarkan pengalaman menjelajah daerah bernama Hisui ala dunia zaman dulu.

Game Pokemon ini menerapkan permainan secara open world yang menyajikan pemandangan luas dan indah ditemani oleh Pokemon kesayangan. Selain itu, ada sejumlah pembaruan dan peningkatan pada fitur-fitur di dalam Pokemon Legends: Arceus yang tidak ada di seri-seri Pokemon sebelumnya. Penasaran dengan hal-hal apa saja yang ditawarkan game ini? Yuk, simak detailnya melalui penjelasan berikut ini.

 

Menjelajah Dunia Hisui Sebelum Sinnoh
Sumber: earlygame

Latar waktu yang diambil oleh Pokemon Legends: Arceus sendiri, berada di beberapa ratus tahun sebelum dunia Pokemon saat ini. Di mana, zaman tersebut hubungan manusia dengan Pokemon belum harmonis seperti sekarang. Nantinya, dunia yang akan dijelajahi bernama Hisui tersebut merupakan daerah yang dikenal dengan nama Sinnoh saat ini.

Daerah Hisui sendiri terbagi menjadi empat wilayah yang memiliki masing-masing iklim unik. Pokemon-pokemon yang dihadirkan juga berbeda satu dengan lainnya di setiap masing-masing daerah. Selain itu, ada pemandangan Mt. Coronet yang berdiri gagah di tengah-tengah Hisui.

 

Kemunculan Pokemon-Pokemon Baru
Sumber: nintendoeverything

Saat memainkan Pokemon Legends: Arceus, setiap pemain masih akan diberikan kesempatan dalam memilih satu dari tiga Pokemon starter. Mulai dari Cyndaquil dengan elemen api, Rowlett dengan elemen daun, hingga Oshawott dengan elemen air. Di mana, Pokemon starter yang kamu pilih tersebut akan menjadi partner pertama saat menjelajahi dunia Hisui.

Walaupun tidak ada Pokemon starter baru, namun di daerah Hisui tersedia beberapa Pokemon yang memiliki bentuk berbeda dari umumnya seperti yang ada di daerah Alola serta Galar. Saat ini, terdapat empat Pokemon dengan bentuk spesial Hisui seperti Braviary, Growlithe, Stantler, dan perubahan spesial pada Stantler menjadi Wyrdeer serta Basculin menjadi Basculegion.

 

Sedikit Perbedaan pada Konsep yang Digunakan
Sumber: imore

Pada dasarnya, game Pokemon yang biasa dikenal saat ini menggunakan konsep permainan sama. Memulai permainan dari kota kecil, mendapatkan misi dari seorang profesor Pokemon untuk melengkapi Pokedex hingga menjadi seorang Pokemon Champion. Selain itu, biasanya daerah yang dapat dijelajahi juga dibatasi sesuai dengan alur cerita.

Akan tetapi, Pokemon Legends: Arceus ini menawarkan setiap pemainnya lebih banyak kebebasan untuk menjelajahi dunia. Hal ini karena konsep open world yang digunakan seolah menunjukkan sebuah kombinasi dari game Pokemon sebelumnya yaitu Pokemon Sword dan Shield dengan Legend of Zelda: Breath of the Wild. Di mana, terdapat dunia yang terbuka dengan sistem pertarungan Pokemon yang sedikit berbeda.

 

Baca juga: Cari Game Android Terbaik yang Memiliki Tema Prasejarah? Ini Dia 5 Rekomendasinya


Membuat Pokedex untuk Pertama Kali
Sumber: dot esports

Mengingat, Pokemon Legends: Arceus yang mengambil latar waktu ratusan tahun sebelum kehadiran game Pokemon yang sudah ada, maka perkembangan teknologi yang dihadirkan juga belum secanggih seri sebelumnya. Salah satunya adalah teknologi Pokedex yang belum ada sehingga nantinya setiap pemain akan diminta untuk mendata Pokemon yang ada secara sendiri.

Lalu, data-data dari Pokemon tersebut akan dikumpulkan menjadi Pokedex yang pertama. Kemudian, setiap pemain akan diminta untuk menangkan sekaligus melengkapi informasi data terkait Pokemon. Di mana, setiap pemain harus melihat Pokemon dalam melakukan sesuatu yang sesuai dengan permintaan Pokedex.

 

Berinteraksi dengan Penduduk Desa Jubilife
Sumber: ignsoutheastasia

Selain berurusan dengan Pokemon, di dunia Hisui nanti setiap pemain akan bertemu dengan orang lain yang ada di desa bernama Jubilife. Di mana, desa ini nantinya dikenal sebagai kota Jubilife, sebuah kota Metropolitan di Sinnoh. Desa Jubilife sendiri merupakan pusat kehidupan di daerah Hisui, di mana setiap pemain dapat menikmati berbagai layanan yang ada dan mendapatkan tugas dari tim Galaxy.

Selain itu, desa Jubilife juga memiliki suasana seperti negara Jepang yang didesain dengan pernak-pernik tradisional. Nantinya, setiap pemain juga dapat bertemu dengan pemain lainnya sehingga bisa berkomunikasi, berjalan-jalan, hingga bertukar Pokemon yang dimiliki.

 

Bergabung dengan Tim Galaxy
Sumber: apptriger

Pengalaman selanjutnya yang akan dirasakan setiap pemain melalui Pokemon Legends: Arceus adalah bergabung dengan tim Galaxy. Di mana, pemain bakal berperan menjadi Akara atau Rei sebagai anggota tim survei dari tim Galaxy yang diminta tolong untuk mendata setiap Pokemon di Hisui oleh Profesor Laventon. Lalu, akan ada Kapten Cyllene yang menjadi ketua dari tim survei Galaxy dan pemimpin tim Galaxy yaitu Komandan Kamado.

Setiap karakter yang ada Pokemon Legends: Arceus sendiri memiliki beberapa kesamaan dengan karakter di Pokemon Diamond dan Pearl. Di mana, mereka adalah leluhur dari karakter yang ada seperti profesor Rowan dan Kapten Cyrus.

 

Waktu Perilisan
Sumber: jagatplay

Untuk bisa memainkan Pokemon Legends: Arceus, tampaknya kamu masih harus menunggu hingga tahun 2022 mendatang. Sementara untuk saat ini, kamu hanya bisa menikmati trailer-nya terlebih dahulu atau memainkan game-game Pokemon lainnya.

Itu dia sedikit informasi mengenai Pokemon Legends: Arceus sebagai jenis game Pokemon terbaru yang akan dirilis tahun depan. Bagi pecinta game Pokemon, game ini tentu harus masuk ke dalam list untuk dimainkan. Sambil menunggu game ini, kamu bisa mengunjungi Eraspace secara online melalui website resmi atau download aplikasinya untuk melihat sejumlah koleksi game PS4. Yuk, dapatkan game-game PS4 favoritmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: Fans Ghost of Tsushima Wajib Simak! 7 Rekomendasi Game Samurai Terbaik


Diunggah Pada : 17 Sep 2021 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.