Kategori

Cari Game Android Terbaik yang Memiliki Tema Prasejarah? Ini Dia 5 Rekomendasinya

Sumber: urbandigital

Jika biasanya, mengetahui kehidupan prasejarah berdasarkan buku, internet, film, hingga mengunjungi situs maupun museum purbakala, bagaimana jika mengetahuinya melalui game? Di mana, saat ini banyak game-game terutama yang dimainkan melalui perangkat Android memiliki tema prasejarah. Bagi kamu yang mencari game Android unik, berbeda, dan informatif pastinya, bisa memainkan game dengan tema ini.

Di mana, ada sejumlah game Android terbaik yang memiliki tema prasejarah. Dengan begitu, tidak hanya menghibur namun juga memberikan informasi penting terkait kejadian prasejarah. Penasaran dengan sejumlah game yang dimaksud? Yuk, simak rekomendasinya melalui penjelasan berikut ini.

 

Age of Cavemen
Sumber: ageofcaveman

Rekomendasi pertama game Android terbaik dengan tema prasejarah adalah Age of Cavemen. Game yang dirilis sejak 25 Agustus 2015 ini memiliki rating 4,3 dari 5 dengan jumlah unduhan mencapai lebih dari 100.000 download. Di mana, game ini menceritakan nasib warga desa yang ada di tangan para pemain sehingga kamu diharuskan untuk memimpin, membangun desa yang tangguh dan makmur, melatih para pasukan, bertahan dari serangan musuh, sampai menjinakkan dinosaurus yang berbahaya.

Tentunya sebagai pemimpin, setiap pemain akan memerintahkan para prajuritnya agar bisa menang dalam pertempuran. Game ini sendiri berjenis multiplayer strategy yang dapat dimainkan secara gratis menggunakan koneksi internet.

 

Caveman Island Survival Simulator 3D: Primal World
Sumber: apkpure

Selanjutnya ada Caveman Island Survival Simulator 3D: Primal World yang merupakan jenis permainan strategi bertahan hidup dengan tema prasejarah dan berada di lingkungan zaman batu yang ganas. Game yang dirilis pada 19 Oktober 2018 ini memiliki rating: 3,6 dari 5 dengan jumlah unduhan mencapai lebih dari 50.000 download.

Setiap pemain diharuskan untuk membangun suku, hidup bersama, membangun rumah huni, menciptakan alat dan senjata, pergi berburu, hingga meningkatkan populasi manusia. Di mana, pulau yang ditinggali memiliki ukuran besar, tanah subur, serta sumber daya yang melimpah. Selain itu, setiap pemain juga harus waspada dan bersiap dalam mempertahankan wilayah dari serangan musuh. Apalagi ancaman yang akan dihadapi berupa beruang raksasa, harimau bertaring tajam, dan binatang ganas lain.

 

Dino Bash - Dinosaurs v Cavemen Tower Defense Wars
Sumber: idarwich youtube channel

Selanjutnya ada Dino Bash - Dinosaurs v Cavemen Tower Defense Wars yang menawarkan permainan untuk menyelamatkan dinosaurus dari serangan manusia gua. Setiap pemain akan memimpin dinosaurus untuk bertempur melawan manusia primitif dalam melindungi telur mereka. Game ini sendiri dirilis pada tahun 2015 lalu yang memiliki rating 4,6 dari 5 dan sudah diunduh lebih dari 5 juta download.

Ada banyak pilihan dinosaurus seperti triceratops, tyrannosaurus rex, velociraptor, dan masih banyak lainnya.

 

Baca juga: Fans Ghost of Tsushima Wajib Simak! 7 Rekomendasi Game Samurai Terbaik


In Ancient Times
Sumber: apkpure

Game yang dirilis pada tahun 2017 ini memiliki rating 4,1 dari 5 dengan jumlah unduhan mencapai lebih dari 100.000 download. Di mana, setiap pemain akan berperan sebagai pemimpin suku di zaman batu kuno untuk berpetualang dengan bahaya dunia purba. Setiap pemain akan membangun desa yang makmur, menjalin hubungan dengan baik, dan mengalahkan musuh yang mengancam.

Adapun berbagai musuh yang akan dilawan seperti ular ganas, burung raksasa, serta kera yang marah. Di mana, untuk menghancurkan musuh, pemain bisa menggunakan tongkat mematikan, menembakkan anak panah beracun, menjelajahi pulau-pulau dalam menemukan harta karun maupun sekutu baru, hingga mencari kristal ajaib untuk menggunakan sihir dalam menyembuhkan pasukan.

 

Jurassic World: The Game
Sumber: jurassic world youtube channel

Selanjutnya ada Jurassic World: The Game yang dirilis pada 2015 lalu dengan rating 4,1 dari 5 dan jumlah unduhan mencapai lebih dari 50 juta download. Selain itu, pemain harus kembali ke Isla Nublar untuk menghidupkan lebih dari 150 spesies dinosaurus serta menempatkannya di taman hiburan yang dibangun.

Tidak ketinggalan untuk melakukan eksperimen berbahaya agar menciptakan dinosaurus legendaris. Pemain juga bisa mengoleksi hadiah harian seperti koin, DNA, hingga sumber daya lainnya untuk keberlanjutan taman hiburan.

 

Life on Earth
Sumber: apkpure

Game yang satu ini merupakan jenis game edukasi berkaitan dengan evolusi kehidupan. Di mana, setiap pemain bakal berperan menjadi seorang ilmuwan di laboratorium paleontologi. Life on Earth sendiri dirilis pada 2019 lalu dengan rating 4,2 dari 5 dan sudah diunduh lebih dari 1 juta download. Nantinya setiap pemain akan dibantu oleh asisten robot yang akan mempelajari sejarah paleontologi, menggambar cetak biru bagi evolusi kehidupan, hingga mengungkap misteri di baliknya.

Setiap pemain akan ditantang untuk melakukan restorasi biologis dengan mengembalikan bentuk nyata hewan purba dan menunjukkan gaya hidup maupun kebiasaannya. Dengan begitu, bermain sambil belajar bisa ditemukan pada Life on Earth.

 

Stonies
Sumber: apkpure

Rekomendasi game Android terakhir yang bertemakan prasejarah adalah Stonies. Game yang dirilis pada 2017 ini memiliki rating 4,3 dari 5 dengan jumlah unduhan mencapai lebih dari 1 juta download. Di mana, game ini menawarkan kehidupan di zaman batu dengan beragam aktivitas yang dapat dilakukan seperti membuat api, berburu kelinci maupun rusa, menghasilkan senjata, menjelajahi hutan belantara, memetik buah, hingga membangun desa tempat untuk tinggal.

Menjadi pemimpin di zaman batu, setiap pemain diharuskan untuk mengajarkan keterampilan ke warga suku agar bisa survive.

Itu dia beberapa rekomendasi game terbaik bertema prasejarah yang bisa kamu mainkan melalui smartphone untuk mengisi waktu luang dalam menikmati hiburan. Untuk mendukung aktivitas hiburan kamu khususnya dalam bermain game, pastikan bahwa smartphone yang digunakan memiliki spesifikasi dan fitur mumpuni di dalamnya sehingga aktivitas bermain game bisa lancar.

Apalagi kini kamu bisa mendapatkan smartphone yang dibekali spesifikasi dan fitur mumpuni secara online melalui Eraspace. Ada beragam pilihan smartphone dari merek-merek ternama yang bisa dipilih sesuai dengan bujet dan kebutuhan. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, dapatkan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: Siap-Siap! 7 Game Terbaru yang Bakal Rilis Ini Hadir dengan Visual Paling Keren 


Diunggah Pada : 13 Sep 2021 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.