Kategori

OpenAI Resmi Luncurkan ChatGPT Apps, Bisa Terima Perintah Suara

Sumber: CNET

Sejak pertama kali diluncurkan pada November tahun 2022 lalu, OpenAI telah sukses menggaet ratusan juta pengguna ChatGPT secara online. Berbagai topik percakapan, draf email, lirik lagu, hingga puisi telah dihasilkan para penggunanya secara mudah hanya dengan berdialog melalui ChatGPT. Popularitas ChatGPT yang melonjak tajam ini segera ditanggapi secara kreatif oleh Open AI.

Sebab pada 18 Mei lalu, Open AI secara resmi meluncurkan ChatGPT Apps untuk iPhone. Melalui laman blognya, OpenAI mengungkapkan bahwa kehadiran ChatGPT ini dilakukan untuk menanggapi kegemaran pengguna dalam menggunakan ChatGPT melalui smartphone. Padahal, OpenAI tidak mengisyaratkan apapun sebelumnya bahwa ChatGPT besutannya akan memasuki pasar aplikasi smartphone.
 

Selain diluncurkan sebagai aplikasi yang gratis untuk digunakan, aplikasi ChatGPT ini juga menawarkan sejumlah keunggulannya sendiri dibandingkan ChatGPT versi peramban web. Lalu, apa saja keunggulan yang ditawarkan ChatGPT Apps untuk para pengguna smartphone? Yuk, simak perkembangan berita terbaru mengenai aplikasi ChatGPT selengkapnya di bawah ini!
 

Sumber: TechRushi

Baru Dihadirkan untuk iPhone, Android Menyusul
ChatGPT Apps diluncurkan sebagai aplikasi gratis untuk para pengguna iPhone. Namun, hingga saat ini, OpenAI baru meluncurkan aplikasi ChatGPT untuk iOS. Selain itu, perusahaan penelitian artificial intelligence yang berpusat di San Francisco ini mengungkapkan baru akan meluncurkan ChatGPT Apps di Amerika.

Namun, buat kamu yang bukan pengguna iPhone jangan langsung berkecil hati, OpenAI menjanjikan akan segera mengumumkan aplikasi ChatGPT versi Android. Dengan begitu, para pengguna Android nantinya akan mendapatkan kesempatan yang sama menjajal keunggulan aplikasi ChatGPT ini. Selain itu, OpenAI juga mengaku akan memperluas akses ChatGPT Apps ini ke berbagai negara lainnya dalam beberapa minggu ke depan.
 

Baca Juga: 5 Tips Kreatif Memanfaatkan ChatGPT, Bisa Jadi Teman Curhat

Sinkronisasi Riwayat Obrolan, Bisa Terima Perintah Suara
Tidak jauh berbeda dengan fungsi ChatGPT versi web, ChatGPT Apps memungkinkan penggunanya berinteraksi dengan chatbot AI untuk mendapatkan jawaban atau tanggapan sesuai kebutuhan yang diinginkan. ChatGPT Apps mampu melakukan pencarian informasi cepat, memberikan saran yang diselaraskan dengan penggunanya, hingga menghasilkan ide kreatif.
 

Selain itu, pengguna aplikasi ChatGPT juga dimungkinkan untuk menyinkronkan riwayat obrolannya dengan website. Hal ini tentunya semakin meningkatkan pengalaman personalisasi para pengguna dalam menelusuri jawaban yang lebih sesuai. Apalagi kamu juga bisa memanfaatkan kegunaan ChatGPT Apps secara bebas iklan sehingga kamu tidak perlu khawatir akan adanya iklan yang mengganggu pengalaman berinteraksi dengan chatbot AI ini.
 

Bukan hanya itu, OpenAI juga melengkapi aplikasi ChatGPT ini dengan dukungan integrasi Whisper, yakni sistem pengenalan suara open-source. Dengan Whisper, kamu dapat memulai percakapan suara dengan aplikasi ChatGPT dan menjelajahi kecanggihan teknologi AI yang lebih berbeda. Hanya dengan memberikan perintah suara saja, kamu bisa langsung mendapatkan jawaban yang dibutuhkan.
 

Sumber: South China Morning Post
 

Hadir di iPhone, ChatGPT Akan Menyaingi Siri?
Sebelum diluncurkannya ChatGPT Apps, tingginya popularitas ChatGPT telah mendorong sebagian pihak yang tidak bertanggung jawab untuk menciptakan aplikasi ChatGPT palsu yang merugikan konsumen. Namun, dengan kehadiran aplikasi ChatGPT resmi dari OpenAI langsung, maka para pengguna tidak perlu lagi mengunduh aplikasi alternatif berbayar atau bahkan aplikasi palsu yang rentan menjadi alat kejahatan siber untuk meretas data pengguna.
 

Adapun jika pengguna tertarik untuk mendapatkan fungsi ChatGPT yang lebih canggih, maka layanan ChatGPT Plus bisa menjadi pilihan alternatif terbaik. Pengguna dapat meningkatkan akses layanan ChatGPT dengan cara berlangganan ChatGPT Plus ketimbang mendapatkannya dari aplikasi alternatif yang tidak jelas asal-usulnya.
 

Terlepas dari hal itu, kehadiran ChatGPT Apps ini jelas membawa dampak khusus bagi persaingan pasar chatbot AI. Jika belakangan ini Google mengunggulkan aplikasi chatbot AI besutannya bernama Google Bard yang mampu berintegrasi dengan Google Assistant, maka tampaknya Google tidak bisa lama berpuas diri.
 

Pasalnya, kemampuan ChatGPT Apps untuk berintegrasi dengan Whispers memungkinkan pengguna merasakan pengalaman serupa yang ditawarkan Google Bard. Kemampuannya untuk menerima perintah pesan suara semakin menunjukkan betapa pesatnya transformasi ChatGPT. Aplikasi chatbot AI besutan OpenAI ini ternyata sudah mampu bertransformasi menjadi asisten artificial intelligence yang dapat diakses secara mudah melalui smartphone.
 

Kenyataan ini jelas membawa tantangan persaingan pasar yang menjanjikan buat aplikasi serupa, seperti Google Assistant maupun Siri dari iPhone sendiri. Meskipun menawarkan keunggulan teknologi artificial intelligence yang lebih canggih, tetapi transformasi yang dilakukan ChatGPT ini masih dalam tahap pengembangan. Namun, kemungkinan persaingan pasar chatbot AI ke depannya akan semakin menarik untuk diikuti.
 

Cara Menggunakan ChatGPT Apps di iPhone
Hingga artikel ini ditulis, aplikasi ChatGPT ini masih menempati urutan teratas di kolom “top free apps” di App Store. Nah, buat kamu yang tertarik untuk menggunakan ChatGPT Apps di iPhone kesayanganmu, berikut ini merupakan sejumlah cara menggunakan ChatGPT Apps di iPhone. Yuk, simak juga informasi penggunaannya di bawah ini.

  • Pertama-tama, kamu perlu mengunduh aplikasinya terlebih dahulu dari App Store di perangkat iPhone kesayanganmu.
  • Jika aplikasi ChatGPT sudah terinstal di iPhone, langkah selanjutnya adalah log in melalui akun ChatGPT yang sudah kamu buat sebelumnya.
  • Jika kamu memiliki akun ChatGPT Plus, maka kamu dapat memilih untuk menggunakan GPT-3.5 atau GPT-4.
  • Setelah berhasil masuk melalui akun ChatGPT milik kamu, ada menu tiga titik yang memungkinkan kamu mengakses pengaturan akun dan riwayat obrolan.
  • Selain itu, kamu juga bisa menggunakan menu tiga titik yang terdapat di kolom obrolan untuk mengganti nama obrolan secara khusus, menghapus obrolan, dan memulai obrolan baru.
  • Setelahnya, kamu bisa menggunakan ChatGPT Apps sesuai kebutuhan kamu, seperti untuk menulis esai, membuat puisi, atau sekadar mencari informasi.

Nah, kira-kira itu dia sejumlah informasi terbaru mengenai peluncuran ChatGPT Apps oleh Open AI. Jika kamu sudah dapat mengakses aplikasi ChatGPT di smartphone, kamu bisa mengikut sejumlah cara penggunaan ChatGPT Apps seperti yang dijelaskan di atas. Tentunya perkembangan transformasi teknologi chatbot AI ChatGPT ini semakin memudahkan berbagai pekerjaan manusia.

Meski begitu, kamu juga perlu mempertimbangkan kebaruan perangkat gadget yang kamu miliki sekarang. Jangan sampai perangkat gadget seperti smartphone maupun laptop kamu sudah tidak lagi mendukung berbagai aktivitas harianmu. Nah, beruntungnya, kamu bisa mendapatkan beragam pilihan smartphone dan laptop yang sesuai kebutuhan dan preferensimu di Eraspace.
 

Bukan hanya itu, kamu juga berkesempatan mendapatkan tawaran promo berbelanja menarik dari Eraspace. Caranya pun mudah, kamu hanya perlu mengunjungi situs resmi Eraspace atau unduh aplikasinya. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, pastikan kembali kebaruan perangkat gadget andalanmu dengan menjadikan Eraspace sebagai pilihan utama tempat berbelanja kamu!
 

Baca juga: Perbandingan Google Bard vs ChatGPT, Mana yang Lebih Unggul?


Diunggah Pada : 22 Mei 2023 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.