Sumber: WhatsApp
WhatsApp kini sudah menjadi salah satu aplikasi chatting terpopuler yang tidak bisa dilepaskan dari aktivitas sehari-hari, seperti komunikasi dalam bekerja, mengobrol bersama teman, atau urusan pribadi lainnya. Namun, meski fiturnya dinilai sudah sangat lengkap, tidak sedikit pengguna yang belum mengetahui bagaimana memaksimalkan penggunaan aplikasi WhatsApp untuk memudahkan berbagai aktivitas harian.
Ternyata ada sejumlah WhatsApp hacks yang jarak diketahui oleh mayoritas pengguna WhatsApp, tetapi justru sangat berguna untuk menyederhanakan beragam kebutuhan pekerjaan atau hiburan. Dengan berbagai WhatsApp hacks tersebut, kamu bisa mendapatkan pengaturan privasi yang lebih terjamin, mengirimkan file gambar dengan kualitas sangat jernih, hingga menciptakan stiker sendiri. Yuk, simak apa saja WhatsApp yang sangat berguna untuk memudahkan aktivitas harianmu di bawah ini!
Gunakan Fitur Meta AI, Bantu Bikin Ribuan Chat dan Kelola Obrolan
Salah satu WhatsApp hacks yang sangat berguna untuk memudahkan aktivitas harian kamu adalah fitur Meta AI yang baru diluncurkan di WhatsApp beberapa waktu belakangan ini. WhatsApp kini punya fitur generative AI buatannya sendiri yang mampu menyederhanakan aktivitas komunikasi pengguna, yakni Meta AI. Melalui fitur WhatsApp yang satu ini, kamu bisa menyusun ribuan chat secara otomatis dan instans tanpa perlu mengetiknya satu per satu.
Selain itu, Meta AI juga dapat membantu kamu untuk mengelola obrolan WhatsApp. Kamu bisa mendeteksi chat WhatsApp yang tidak penting dan membedakannya dari chat yang merupakan promosi atau notifikasi tertentu. Dengan begitu, kamu tidak akan kerepotan mengategorikan chat mana saja yang penting dan urgent untuk direspons. Menariknya lagi, kamu juga bisa mencari berbagai informasi relevan langsung dari Meta AI.
Sumber: WhatsApp
Bisa Kirim Chat Langsung Tanpa Harus Save Kontak Baru
Apakah kamu pernah menyimpan kontak baru hanya untuk mengirimkan chat beberapa kali, baik itu keperluan bisnis atau sekadar tanya-tanya saja? Nah, ternyata ada WhatsApp hacks yang bisa sangat berguna untuk membantu mengirimkan chat langsung tanpa harus menyimpan kontak baru. Caranya pun mudah, kamu hanya perlu mengetikkan nomor tujuan yang ingin dihubungi dengan format wa.me/nomortelepon di browser langsung.
Dengan cara tersebut, kamu bisa mengirimkan chat ataupun menanyakan sesuatu kepada kontak WhatsApp baru tanpa harus menyimpannya terlebih dahulu. Hal ini tentunya sangat berguna buat kamu yang sering berkomunikasi dengan banyak orang, seperti rekan kantor, klien, atau kenalan baru. Daripada harus repot-repot menyimpan kontak WhatsApp baru dan kemudian menghapusnya, fitur ini memungkinkanmu untuk mengirimkan chat kapan saja.
Baca juga: Kenalan dengan 10 Fitur Meta AI di WhatsApp, Bisa Apa Aja Sih?
Bikin Stiker WhatsApp Langsung dari Koleksi Foto di Galeri
Salah satu langkah WhatsApp hacks yang sangat berguna untuk memudahkan aktivitas pekerjaan harianmu adalah fitur membuat stiker langsung. Kali ini kamu tidak perlu download aplikasi pembuat stiker WhatsApp lagi hanya untuk membuat stiker-stiker lucu untuk dibagikan kepada kerabat atau teman terdekat. Kini kamu sudah bisa membuat stiker WhatsApp langsung dari koleksi foto yang tersimpan di galeri file foto milikmu.
Selain itu, kamu juga bisa melakukan kustomisasi stiker WhatsApp sendiri tanpa harus download aplikasi pihak ketiga. Nah, berikut ini sejumlah cara menggunakan fitur pembuat stiker WhatsApp langsung di aplikasi WhatsApp.
- Pertama-tama, kamu bisa mengeklik tanda plus atau “+” di dalam kolom chat
- Lalu klik opsi New Sticker
- Setelah diarahkan ke menu galeri, kamu bisa memilih foto atau gambar yang ingin dikustomisasi menjadi stiker
- Selanjutnya kamu hanya tinggal melakukan editing gambar hingga menjadi stiker WhatsApp yang diinginkan
Mengirimkan File Gambar dengan Kualitas Jernih Tanpa Blur
Pernahkah file gambar yang kamu kirimkan ternyata mengalami blur karena kualitasnya dikompres secara otomatis. Nah, kini kamu tidak harus mengalami masalah seperti ini lagi karena ada WhatsApp hacks yang sangat berguna untuk aktivitas ini. WhatsApp kini menyediakan fitur berkirim file gambar dengan opsi kualitas visual yang ditingkatkan. Dengan begitu, file gambar yang dikirimkan tidak akan mengalami blur atau berkurang kualitasnya.
Nah, berikut ini sejumlah cara mengirimkan file gambar dengan kualitas jernih tanpa blur. Yuk, simak caranya di bawah ini.
- Pertama-tama, kamu bisa membuka kolom obrolan terlebih dahulu
- Lampirkan file gambar yang ingin dikirimkan
- Sebelum benar-benar dikirimkan, kamu akan diarahkan pada menu preview
- Klik ikon kecil bertuliskan “HD quality” di menu edit
Sumber: WhatsApp
Manfaatkan Fitur Chat Lock untuk Jaga Privasi Obrolan Kamu
Salah satu WhatsApp hacks lainnya yang sangat berguna untuk melindungi privasi obrolan WhatsApp kamu adalah fitur Chat Lock. Kini kamu bisa melindungi obrolan WhatsApp yang tidak ingin dilihat oleh sembarang orang dengan mengunci obrolannya. Saat mengaktifkan fitur Chat Lock, obrolan yang dikunci tidak akan bisa dilihat oleh orang lain secara otomatis. Nah, berikut ini sejumlah cara untuk mengaktifkan fitur Chat Lock di WhatsApp.
- Pertama-tama, masuk ke profil kontak atau kolom obrolan yang ingin dikunci
- Klik foto profil
- Scroll ke bawah dan temukan opsi Lock Chat
- Opsi untuk mengunci obrolan ini bisa berbeda-beda tergantung versi smartphone milikmu, seperti iPhone yang akan menggunakan Face ID atau smartphone Android yang akan menggunakan opsi Fingerprint
- Saat fitur Chat Lock ini diaktifkan, maka kamu perlu membuka kunci obrolan terlebih dahulu sebelum membaca chat baru yang diterima
Fitur Editing Chat Saat Typo
Apakah kamu pernah mengalami typo atau salah ketik dan baru tersadar setelah pesan WhatsApp terkirim? Awalnya, kamu harus mengirimkan chat baru lagi untuk mengoreksi salah ketik tersebut. Nah, kini sudah ada fitur editing chat yang bisa menjadi WhatsApp hacks berguna untuk mengoreksi chat yang typo. Ini dia sejumlah cara mengedit chat WhatsApp yang typo atau salah ketik.
- Pertama-tama, buka kolom obrolan WhatsApp
- Lalu pilih chat yang ingin diedit dan klik opsi “Edit”. Namun, opsi “Edit” ini hanya hadir selama 15 menit setelah pengiriman chat
- Selanjutnya kamu hanya perlu mengedit isi chat yang keliru atau typo. Setiap chat yang diedit akan diberikan label “Edited”
Fitur Undo Saat Tidak Yakin Ingin Menghapus Chat WhatsApp
Kamu pernah bimbang dan akhirnya tidak yakin untuk menghapus chat WhatsApp yang baru saja terhapus? Sayangnya, chat WhatsApp tersebut justru segera hilang, sedangkan kamu tidak jadi menghapusnya. Beruntungnya, WhatsApp kini punya fitur Undo untuk membatalkan penghapusan chat WhatsApp. Dengan fitur ini, chat WhatsApp tersebut akan dikembalikan dan tidak jadi terhapus.
Saat kamu baru saja menghapus chat, WhatsApp akan segera menampilkan notifikasi di bagian bawah layar untuk membatalkan penghapusan chat. Namun, kamu juga harus cepat mengekliknya karena notifikasi ini akan segera menghilang dalam beberapa detik kemudian.
Itu dia sejumlah WhatsApp hacks yang perlu kamu ketahui untuk memudahkan berbagai aktivitas pekerjaan sehari-hari. Namun, agar komunikasi makin lancar, pastikan juga spesifikasi smartphone yang digunakan telah mampu menunjang berbagai kebutuhan pekerjaan maupun hiburanmu. Beruntungnya, kini kamu bisa mendapatkan berbagai produk smartphone terbaru dengan penawaran promo harga spesial melalui Eraspace.
Ada beragam keuntungan belanja online yang bisa didapatkan dari Eraspace, mulai dari potongan harga spesial, promo gratis ongkir ke seluruh Indonesia, hingga cashback poin MyEraspace. Caranya, kamu perlu mendaftarkan akun baru MyEraspace terlebih dahulu melalui situs resmi Eraspace atau download aplikasinya sekarang juga. Yuk, segera dapatkan perangkat smartphone terbaik impianmu!
Baca juga: Daftar Seri iPhone Tidak Bisa Pakai WhatsApp Mulai Tahun 2025