Kategori

Fitur Redmi Watch 3, Smartwatch Xiaomi Harga 1 Jutaan Terbaik

Sumber: Xiaomi Indonesia

Hidup di lingkungan yang serba cepat kadang membuatmu ceroboh dan melupakan banyak hal. Ditambah tren yang selalu berubah setiap saat sering kali sukar diikuti. Akan tetapi, kamu tidak perlu khawatir lagi. Ada Xiaomi Redmi Watch 3 terbaru dengan harga satu jutaan yang siap membantumu menjadi lebih produktif dan tampil stylish!

Pengguna aktif dan kolektor smartwatch mungkin bertanya-tanya, bagaimana bisa ada smartwatch satu jutaan dengan fitur yang mumpuni? Jangan skeptis dulu, fitur Redmi Watch 3 dijamin mampu bersaing melawan smartwatch lain dengan harga lebih mahal. Memiliki tagline “an all-rounder that excels at everything”, Redmi Watch 3 dilengkapi semua teknologi canggih yang kamu butuhkan, dari GNSS hingga voice assistant.

Dari pada penasaran, yuk simak sejumlah fitur Redmi Watch 3 yang lengkap dan andal! Khususnya untuk kamu yang sampai saat ini belum pernah mempunyai smartwatch dan berencana membelinya.

Display Lebar dan Terang di Bawah Sinar Matahari
Xiaomi Redmi Watch 3 memiliki tampilan layar super cerah dengan 600 nits peak brightness. 600 nits setara dengan cahaya yang dipancarkan dari 600 lilin di area seluas satu meter persegi. Artinya, kamu tetap bisa membaca layar jam tangan dengan mudah sekalipun di bawah sinar matahari yang kuat.

Smartwatch Xiaomi ini menghadirkan resolusi 390 x 450 pixel, gambar dan keakuratan warna yang dihasilkan berkualitas tinggi. Selain itu, kaca yang digunakan untuk layar jam tangan dilapisi anti fingerprint coating. Kamu bisa menyentuh layar sesuka hati tanpa khawatir meninggalkan jejak sidik jari.

Soal display, Redmi Watch 3 berukuran 1.75 inci  menggunakan teknologi AMOLED, dengan rasio screen-to-body 70%. Perbandingan ukuran layar dan body perangkat yang besar ini membuat pengguna dapat melihat semuanya secara sekilas mulai dari notifikasi pesan hingga data olahraga. Tampilan ultra besar memberi ruang bagi pengguna untuk mengatur aplikasi di layar secara leluasa, sehingga lebih nyaman dilihat.

Sumber: Xiaomi Indonesia

Desain Fashionable Cocok untuk Anak Muda
Inovasi baru dari Xiaomi yang dimasukkan pada fitur Redmi Watch 3 adalah desain memory loop. Setelah kamu memilih lubang di tali jam tangan untuk pemakaian pertama, posisi lubang akan diingat dan kamu dapat memakai jam tangan dengan lebih mudah di masa mendatang.

Ketika kamu membeli Redmi Watch 3, kamu akan mendapatkan dua pilihan warna straps, hitam atau ivory. Tali warna hitam memiliki panjang sekitar 135-200mm dan terbuat dari material Thermoplastic Polyurethane (TPU). Sedangkan tali ivory terbuat silikon dengan panjang yang sama.

Jika merasa bosan dengan warna-warna standar, kamu bisa membeli straps terpisah. Xiaomi menjual tali jam tangan berwarna lime green dan aqua blue. Warna kontemporer ini akan membuat penampilanmu standout di antara kerumunan orang. Kamu bisa menjadi pusat perhatian sekaligus trend setter hanya dengan satu perangkat kecil.

Terkait dimensi, tinggi x lebar x tebal jam berukuran 42.58 x 36.56 x 9.99mm. Ini tidak termasuk tali dan tonjolan lain yang terdapat pada body jam. Sementara bobotnya hanya 37 gram, sangat ringan sehingga pengguna dapat menggerakkan pergelangan tangan dengan bebas dan nyaman dipakai seharian.

Guna mendukung tampilan stylish smartwatch, kamu bisa mengganti wajah jam tangan setiap hari sesuai mood dan aktivitas. Aplikasi Mi Fitness (Xiaomi Wear) menawarkan lebih dari 200 tampilan jam khusus yang mencakup tema seperti olahraga, minimalis, teknologi, dan mesin. Ada juga sejumlah tampilan jam yang selalu aktif, ia akan memberi semua info yang kamu butuhkan tanpa harus mengangkat tangan.

Baca juga: Intip Dulu Spesifikasi Watch 8, Seri Smartwatch Terbaru Apple

Teman Olahraga dan Pemantau Kesehatan Terbaik
Jangan lewatkan fitur Redmi Watch 3 yang berguna untuk membantumu selalu hidup sehat. Perangkat ini mendukung lebih dari 120 mode olahraga seperti berlari, bersepeda, mendaki, dan berenang di kolam renang. Algoritma olahraga profesional bawaan smartwatch dapat memantau detak jantung, konsumsi kalori, dan durasi latihan secara akurat, sehingga kamu dapat berolahraga dengan lebih ilmiah dan lebih efisien.

Bagi kamu yang hobi berlari, Redmi Watch 3 memiliki 10 course lari bawaan dengan intensitas latihan yang berbeda-beda. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kondisi fisik dan pengalaman atletikmu sendiri. Perangkat ini sangat cocok untuk pemula yang ingin latihan berlari hingga mahir.

Beralih ke fitur pemantau kesehatan, smartwatch Xiaomi dilengkapi dengan sensor pemantau detak jantung sekaligus saturasi oksigen. Sensor oksimetri optik memungkinkan kamu mengecek tingkat SpO2 kapan pun diperlukan. Sementara algoritma detak jantungnya dapat menangkap sinyal dengan lebih sensitif, sehingga perubahan detak jantung pengguna dapat dipantau 24 jam secara akurat.

Fitur kesehatan terakhir dari Redmi Watch 3 yakni sleep monitoring dan stress relieve. Ia merekam kondisi tidurmu secara real-time pada berbagai tahapan, termasuk tidur nyenyak, ringan, dan Rapid Eye Movement. Saat kamu stress, gunakan fitur deep breath exercise untuk kembali tenang. Redmi Watch 3 akan mendeteksi kondisi moodmu. Redmi Watch 3 juga dapat memprediksi siklus menstruasi bagi perempuan.

Sumber: Xiaomi Indonesia

Personal Asisten yang Dilengkapi Chip Pemosisian Satelit Independen
Walaupun smartwatch Xiaomi Redmi Watch 3 ini dibanderol satu jutaan, ia dilengkapi chip GNSS yang canggih. Ia mendukung lima sistem pemosisian (Beidou, GPS, GLONASS, Galileo, dan QZSS) untuk melacak langkahmu secara akurat. Kamu juga tidak perlu takut membasahi jam tangan karena ia berteknologi 5ATM water resistance yang tahan untuk berenang.

Redmi Watch 3 mendukung Bluetooth 5.2. Ketika kamu sedang menyetir atau berolahraga, kamu bisa mengangkat panggilan suara Bluetooth hanya dengan mengangkat tangan. Fitur ini mengurangi risiko bahaya dan memungkinkan multitasking. Selain itu, ia dilengkapi Alexa Voice Assistant yang berguna untuk mengecek cuaca, mengeset alarm, mengontrol home smart appliances, dan lain sebagainya.

Soal ketahanan baterai dan keamanan, Redmi Watch 3 jagonya. Algoritma masa pakai baterai yang dioptimalkan dan chip berdaya rendah membuat jam bisa berfungsi selama 12 hari setelah diisi penuh. Dock pengisi daya magnetik portabelnya memudahkan pengisian daya. Terakhir, jika kamu dalam bahaya, cukup tekan tombol samping sebanyak 3 kali untuk memanggil kontak darurat.

Itu dia sejumlah fitur Redmi Watch 3, smartwatch Xiaomi satu jutaan yang canggih dan trendy. Buat kamu anak muda yang memiliki mobilitas tinggi, smartwatch Xiaomi ini cocok untuk digunakan sehari-hari karena ringan dan desainnya kekinian. Yuk, dapatkan Redmi Watch 3 di website Eraspace sekarang juga!

Belanja di Eraspace jaminan produk original dan gratis ongkir ke seluruh Indonesia tanpa minimum pembelian. Daftarkan juga dirimu sebagai member Myeraspace dan dapatkan poin di setiap transaksi. Kumpulkan dan tukarkan poin di transaksi berikutnya!

Baca juga: 5 Pilihan Produk Xiaomi Terjangkau untuk Aktivitas di 2023


Diunggah Pada : 13 Apr 2023 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.