Sumber: Freepik
Apakah kamu suka membuat konten di TikTok? Sebagai platform media sosial ini memungkinkan kamu membuat dan berbagi konten video pendek berdurasi 15 hingga 60 detik dengan kategori konten viral, tantangan, dan video kreatif sehingga membuatnya berbeda dari platform lain.
Apalagi dengan adanya algoritma unik yang mempromosikan konten tidak hanya berdasarkan jumlah pengikut, tetapi juga berdasarkan tingkat keterlibatan atau engagement yang dihasilkan oleh video. Engagement rate Tiktok sendiri sangat penting dalam konteks media sosial karena menunjukkan sejauh mana audiens terlibat. Semakin tinggi engagement rate, maka semakin besar kemungkinan kontenmu akan dilihat oleh lebih banyak orang.
Untuk membantu kamu memahami apa itu engagement rate Tiktok, mengapa hal ini penting, dan bagaimana cara meningkatkannya agar konten bisa lebih mudah masuk ke For You Page atau FYP, yuk simak penjelasannya berikut ini.
Apa Itu Engagement Rate TikTok?
Engagement rate Tiktok adalah persentase yang menunjukkan seberapa besar interaksi audiens dengan kontenmu dibandingkan dengan jumlah total pengikut atau penonton. Interaksi ini meliputi likes, komentar, bagikan, dan reaksi lain yang diberikan oleh pengguna TikTok terhadap video yang kamu unggah.
Dalam konteks media sosial, engagement rate adalah ukuran seberapa efektif kontenmu menarik perhatian dan memicu respon dari audiens. Engagement rate TikTok memiliki perbedaan signifikan dibandingkan dengan platform lain seperti Instagram atau Facebook. Di platform lain, algoritma seringkali mengutamakan jumlah pengikut, namun di TikTok, siapa pun bisa viral, bahkan dengan jumlah pengikut yang sedikit.
Algoritma TikTok memprioritaskan konten yang menghasilkan interaksi tinggi, tidak peduli siapa yang mengunggahnya. Hal ini menjadikan engagement rate Tiktok lebih penting karena berpengaruh langsung terhadap seberapa luas jangkauan kontenmu. Terdapat sejumlah faktor yang mempengaruhi engagement rate Tiktok. Beberapa faktor tersebut antara lain:
- Jumlah followers yang membantu meningkatkan engagement karena lebih banyak orang yang mungkin melihat konten.
- Jenis konten yang menarik, menghibur, atau menginspirasi biasanya lebih banyak mendapatkan engagement.
- Waktu posting yang tepat dengan keaktifan audiens sehingga bisa meningkatkan interaksi.
- Konsistensi bagi setiap pengguna yang sering memposting cenderung mendapatkan engagement lebih tinggi karena audiens selalu memiliki sesuatu baru untuk ditonton.
Sumber: Dibilabs
Manfaat Engagement Rate TikTok yang Tinggi
Algoritma TikTok berbeda dari platform lain karena ia memprioritaskan engagement dibandingkan jumlah pengikut. TikTok menganalisis seberapa sering orang berinteraksi dengan video, dan berdasarkan itu, mereka memutuskan apakah video tersebut layak dipromosikan ke lebih banyak orang melalui FYP.
Artinya, engagement rate Tiktok yang tinggi bisa membuat video lebih cepat masuk FYP, meskipun kamu bukan seorang influencer besar. Konten kamu yang memiliki engagement rate tinggi lebih berpeluang untuk ditampilkan di FYP. For You Page (FYP) adalah halaman utama TikTok yang menampilkan video-video yang direkomendasikan kepada pengguna.
Hal ini dikarenakan algoritma TikTok menganggap konten tersebut relevan dan menarik bagi banyak orang. Dengan berada di FYP, kontenmu bisa dilihat oleh jutaan orang, bahkan di luar jaringan pengikutmu, loh! Tidak hanya itu, engagement rate Tiktok yang tinggi tidak hanya membantu videomu masuk ke FYP, tetapi juga meningkatkan visibilitas akunmu secara keseluruhan.
Semakin banyak orang yang melihat, menyukai, atau mengomentari videomu, semakin besar peluang untuk mendapatkan lebih banyak pengikut dan keterlibatan pada konten berikutnya.
Baca juga: Apa Itu Engagement Rate Instagram dan Sepenting Apa dalam Bisnis
Tips Meningkatkan Engagement Rate TikTok agar Konten FYP
Tips pertama untuk membantu engagement rate Tiktok meningkat sehingga kontenmu FYP adalah membuat konten yang menarik. Konten yang menarik adalah kunci untuk menarik penonton sehingga kontenmu FYP. Beberapa cara untuk menciptakan konten yang menarik di TikTok adalah:
- Buat video singkat dan padat karena audiens TikTok lebih menyukai konten yang langsung ke intinya.
- Gunakan cerita atau konsep relevan dengan tren terkini untuk menarik perhatian.
- Visual menarik dan kualitas video baik untuk menjaga minat audiens.
Tips kedua untuk meningkatkan engagement rate Tiktok adalah menggunakan fitur Tiktok. TikTok memiliki banyak fitur seperti efek, musik, repost, live, dan duet yang bisa kamu gunakan untuk meningkatkan interaksi. Efek yang menarik atau penggunaan musik yang viral dapat membuat konten lebih mudah diingat.
Fitur duet memungkinkan kamu berinteraksi dengan video pengguna lain, yang juga bisa meningkatkan engagement. Tips selanjutnya untuk meningkatkan engagement rate Tiktok adalah aktif berinteraksi dengan followers. Balas komentar mereka, buat video respon, atau adakan Q&A. Semakin banyak interaksi yang kamu lakukan, semakin besar kemungkinan audiens akan merasa terhubung dengan kontenmu.
Riset kata kunci juga penting untuk meningkatkan engagement rate Tiktok. Riset kata kunci di TikTok sama pentingnya dengan platform lain. Menggunakan kata kunci yang relevan dan populer dalam deskripsi atau caption bisa membantu kontenmu lebih mudah ditemukan oleh orang yang tertarik pada topik yang sama.
Terakhir, jangan lupa untuk analisis kinerja kontenmu. Kamu bisa memantau kinerja kontenmu dengan menggunakan alat analitik. Hal ini memungkinkan kamu untuk melihat video mana yang mendapatkan engagement tinggi dan mengapa. Dari sini, kamu bisa belajar dan menyesuaikan strategi konten ke depan.
Sumber: Allstars
Alat Bantu untuk Meningkatkan Engagement Rate Tiktok
Untuk meningkatkan engagement rate TikTok, kamu bisa memanfaatkan berbagai tools analisis. Salah satu yang paling populer adalah TikTok Analytics, yang memberikan data mendetail tentang performa setiap video. Selain itu, HypeAuditor dan Influencer Marketing Hub juga bisa kamu gunakan untuk memantau engagement rate dan membantu kamu memahami strategi apa yang paling efektif.
Selain tools analisis, aplikasi editing video juga penting untuk membuat konten yang menarik. Aplikasi seperti CapCut, InShot, atau Adobe Premiere Rush menawarkan berbagai fitur editing yang mudah kamu gunakan. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa meningkatkan kualitas video dan membuatnya lebih menarik untuk ditonton, yang pada akhirnya meningkatkan engagement.
Visual yang menarik juga sangat penting, terutama thumbnail video. Aplikasi desain seperti Canva dan PicsArt sangat berguna untuk membuat thumbnail yang kreatif dan menarik perhatian. Thumbnail yang bagus bisa mendorong orang untuk mengklik video kamu, meningkatkan click-through rate dan peluang mendapatkan engagement rate Tiktok lebih tinggi.
Memahami engagement rate di TikTok sangat penting untuk membantu kontenmu mencapai FYP dan meningkatkan visibilitas. Engagement rate yang tinggi dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti jenis konten, waktu posting, dan interaksi dengan followers. Dengan tips-tips yang telah dibahas, kamu bisa mulai meningkatkan engagement sehingga kontenmu bisa FYP.
Penggunaan tools seperti smartphone dengan kualitas yang bagus juga merupakan kunci sukses membuat konten di TikTok. Kamu bisa mendapatkan smartphone berkualitas dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone. Belanja di Eraspace memungkinkan kamu mendapatkan banyak keuntungan, loh!
Kamu bisa mendapat promo diskon, gratis ongkir, dan poin MyEraspace yang bisa ditukarkan reward. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, temukan produk smartphone untuk kebutuhan kontenmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.
Baca juga: Pelajari Penyebab Tiktok 0 View yang Mengakibatkan Konten Sepi