Sumber: Bitly
Kamu mungkin sering mendengar platform Bitly yang dikenal sebagai tools custom URL yang sering digunakan untuk membantu menyingkat URL dalam postingan di media sosial, bukan? Namun, apakah kamu benar-benar mengerti apa itu Bitly dan sejumlah kegunaan lainnya? Bukanlah hanya mempersingkat tautan URL, fitur-fitur yang terdapat di Bitly juga bisa memberikan dampak signifikan untuk mempermudah berbagai aktivitas online kamu.
Dari pemendekan link hingga analisis kinerja, Bitly hadir sebagai solusi praktis untuk mempermudah proses berbagi konten dan memantau efektivitasnya. Dengan mengetahui apa itu Bitly dan kegunaannya lebih jauh, kamu dapat memanfaatkan tool custom link URL yang satu ini untuk meningkatkan efisiensi konten digitalmu secara lebih baik. Ingin tahu lebih lanjut? Yuk, simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
Apa Itu Bitly?
Bitly adalah sebuah layanan meringkas URL yang digunakan secara luas dalam dunia digital, termasuk untuk saling sharing tautan di media sosial dan platform daring lainnya. Konsep dasar dari Bitly adalah mengubah link URL yang panjang menjadi lebih singkat dan lebih mudah untuk diingat. Hal ini tentunya akan memudahkan proses berbagi link URL serta menghemat jumlah karakter yang diperlukan di media sosial.
Metode tersebut terbilang sangat penting terutama di aplikasi media sosial seperti X alias Twitter yang mempunyai batasan jumlah karakter dalam setiap kiriman. Misalnya, jika kamu memiliki tautan panjang seperti 'https://www.example.com/artikel/mengapa-bitly-penting', maka Bitly dapat mengonversinya menjadi link URL yang super ringkas, yakni menjadi 'bit.ly/ArtikelEraspace'.
Dengan link URL yang lebih minimalis seperti ini, kamu bisa membagikan berbagai konten buatanmu secara lebih mudah, baik melalui pesan teks, email, atau bahkan media sosial. Dengan memanfaatkan platform Bitly, apapun yang kamu unggah juga akan terlihat begitu rapi. Menariknya, alat ini dapat digunakan tanpa biaya. Kamu juga bisa memilih langganan berbayar yang dimulai dari $35 per bulan untuk akses ke fitur-fitur yang lebih canggih.
Sumber: Bitly
Cara Membuat Bitly
Setelah mengetahui apa itu Bitly, lalu bagaimana cara custom link di Bitly? Ada sejumlah cara membuat Bitly yang terbilang sangat praktis dan bisa diikuti dengan mudah. Pertama-tama, kamu bisa mengunjungi situs Bitly terlebih dahulu dan klik tombol Sign up Free di pojok kanan atas halaman utama. Setelah itu, pilih paket yang sesuai dengan kebutuhanmu yang bahkan dapat dimulai dari paket layanan gratisnya.
Selanjutnya, kamu bisa memasukkan informasi pribadi yang diperlukan, seperti username, alamat email, dan kata sandi, atau bisa juga langsung sign up dengan menggunakan akun Google. Pastikan untuk memverifikasi akun melalui email yang akan dikirimkan oleh Bitly. Setelah akun berhasil terverifikasi, kamu akan segera diarahkan ke dashboard akun Bitly yang telah berhasil dibuat.
Langkah berikutnya adalah membuat link Bitly. Klik tombol Create di pojok kanan atas beranda, lalu masukkan URL yang ingin kamu pendekkan di kolom yang tersedia. Jika ingin memantau performa link URL melalui Google Analytics, kamu bisa mengisi sejumlah informasi seperti Source, Medium, dan Campaign sebelum membuat link.
Selanjutnya, tambahkan judul pada link URL Bitly, kustomisasi bagian belakang tautan, dan tambahkan tag jika diperlukan. Hal ini akan memudahkanmu dalam mencari dan menyaring link di lamanmu nantinya. Setelah selesai, kamu dapat membagikan link dengan menggunakan tombol Copy atau Share yang tersedia.
Perlu diingat bahwa fitur seperti pembuatan QR Code hanya tersedia untuk pengguna paket berbayar. Dengan mengikuti tutorial tersebut, kamu sudah berhasil menggunakan Bitly untuk membuat URL yang lebih sederhana dan efektif dalam sharing informasi secara daring.
Mampu Memantau Kinerja Tautan
Salah satu kegunaan Bitly yang utama adalah kemampuannya dalam memantau performa link yang kamu bagikan. Dengan fitur analytics yang tersedia, user bisa dengan cepat melacak berapa kali tautan diklik, dibagikan, serta mengetahui lokasi orang yang melakukan interaksi dengan URL tersebut. Hal ini memberikan insight yang penting untuk mengukur kelancaran kampanye online serta memahami perilaku audiens secara lebih baik.
Kamu dapat mengevaluasi taktik pemasaran digital dengan lebih menyeluruh. Berkat fitur analisis Bitly ini, kamu akan mengetahui link mana yang paling diminati, waktu terbaik untuk share URL, hingga jenis konten yang digemari audiens. Tak hanya itu, kehebatan tools tersebut dalam melacak lokasi pengguna juga membantumu memahami demografis audiens dengan optimal, mengidentifikasi peluang baru di wilayah tertentu.
Baca juga: Tips Mengatasi Masalah Link Google Form yang Tidak Bisa Dibuka
Dapat Dikolaborasikan dengan Layanan Lain
Untuk mengenal lebih jauh apa itu Bitly, kamu juga perlu mengetahui keunggulan proteksi keamanan data yang dimilikinya. Integrasi Bitly dengan berbagai layanan melalui API alias application programming interface menjadi keunggulan utama yang ditawarkannya. Dengan adanya integrasi ini, kamu bisa menghubungkan antara satu platform channel konten pemasaran dengan yang lainnya secara mudah.
Bersama fitur ini, kamu juga bisa langsung menyingkat link URL menggunakan Bitly tanpa harus beralih ke dashboard terlebih dahulu sehingga dapat menghemat waktu dan tenaga. Artinya, berbagai aktivitas pekerjaan yang memang membutuhkan lebih banyak dukungan layanan platform akan semakin mudah untuk dijalankan.
Terjamin Aman karena Menggunakan HTTPS
Keamanan data menjadi aspek krusial dalam penggunaan Bitly sebagai sarana pemendek link URL. Dengan menggunakan protokol HTTPS, Bitly diklaim memberikan dukungan proteksi privasi tambahan yang sangat diperlukan dalam berbagai aktivitas digital penggunanya. Tautan yang kamu ringkas akan dienkripsi sehingga data yang dikirimkan melalui link tersebut semakin terlindungi dari upaya pencurian informasi oleh oknum peretas.
Penggunaan protokol HTTPS pada Bitly akan semakin meningkatkan kepercayaan user untuk mengklik link URL yang dibagikan. Terlebih lagi protokol HTTPS diketahui mampu memberikan proteksi khusus dan mengalihkan traffic user saat mendeteksi halaman website yang mencurigakan dan dapat mengancam keamanan data pribadi.
Dengan begitu, user juga bisa merasa lebih yakin terhadap sejumlah link URL yang dibagikan melalui Bitly lantaran telah terbukti aman. Selain itu, penggunaan HTTPS juga memastikan integritas tautan yang kamu share. Artinya, URL yang dikirimkan melalui Bitly tidak mampu dimanipulasi atau diubah oleh pihak yang tidak sah. Link yang kamu bagikan bisa dipastikan terjaga keasliannya tanpa ada pihak manapun yang bisa merubahnya.
Sumber: Encryption Consulting
Mampu Mempersingkat URL Sebanyak yang Kamu Mau
Bitly adalah salah satu tools yang menyajikan keleluasaan bagi pengguna untuk menyingkat link sebanyak yang dibutuhkan. Dengan versi gratis, kamu bisa meringkas hingga 100 tautan setiap bulannya. Meskipun jumlah ini cukup terbatas menurut beberapa user dengan kebutuhan yang super tinggi, tetapi kebanyakan pengguna mengatakan jumlah ini sudah dianggap besar.
Keistimewaan Bitly dalam mempersembahkan kuota yang tinggi mencerminkan komitmennya dalam menyuguhkan pelayanan yang bermanfaat, terutama bagi mereka yang selalu mengandalkan platform ini dalam kegiatan digital. Kini, kesempatan untuk membangun strategi marketing yang terukur dan memukau bisa dilakukan melalui kehadiran Bitly.
Untuk mendukung lifestyle virtualmu, tentunya dibutuhkan produk gadget yang lebih canggih dari biasanya. Kamu bisa membeli perangkat impianmu di ecommerce terpercaya seperti di Eraspace. Platform ini menyediakan barang orisinal dengan kualitas yang juga terjamin. Di Eraspace, terdapat beragam pilihan gadget canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet.
Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan produk terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!
Baca juga: Sejumlah Tips Membedakan Website Palsu agar Tidak Kena Tipu