Sumber: Google Play Store
Pernahkah kamu merasakan euforia setelah menonton pertandingan tinju, seolah-olah ingin langsung terjun ke ring dan merasakan ketegangan itu? Kini, berkat perkembangan teknologi, kamu bisa mewujudkan keinginan itu. Berbagai rekomendasi game boxing terbaik hadir untuk memberikan pengalaman seru yang memungkinkanmu merasakan bagaimana rasanya bertarung melalui smartphone kamu.
Permainan ini bukan hanya untuk para penggemar tinju, tetapi juga bagi kamu yang suka tantangan dan strategi dalam bermain. Jadi, yuk kita intip rekomendasi game boxing terbaik yang bisa kamu mainkan di smartphone dan nikmati sensasi bertarung yang mendebarkan!
Real Boxing 2
Real Boxing 2 adalah pilihan yang tepat jika kamu mencari rekomendasi game tinju terbaik. Dalam game yang dikembangkan oleh Vivid Games ini, kamu akan memulai karier sebagai petinju yang berjuang dari bawah hingga mencapai puncak kejayaan. Salah satu hal menarik dari rekomendasi game boxing ini adalah fitur kustomisasi yang memungkinkan kamu mendandani karaktermu sesuai selera.
Kamu bisa mengubah tampilan dari sarung tangan, celana tinju, hingga perlengkapan latihan agar sesuai dengan gaya bertarungmu. Dan kalau kamu merasa bosan dengan mode single player, jangan khawatir! Real Boxing 2 juga menawarkan mode multiplayer online, di mana kamu bisa menantang petinju dari seluruh dunia secara langsung.
Dengan grafis yang memukau dan kontrol yang responsif, Real Boxing 2 memberikan pengalaman bertarung yang sangat nyata dan intens. Game ini sendiri telah mendapatkan rating 4.3 di Google Play Store dan sudah diunduh lebih dari 10 juta kali.
Sumber: Google Play Store
Boxing Star: Real Boxing Fight
Rekomendasi game boxing terbaik selanjutnya jatuh ke tangan Boxing Star: Real Boxing Fight yang dikembangkan oleh ThumbAge Co. Game boxing terbaik satu ini menyajikan grafis kartun yang unik dan menyenangkan, namun tetap menghadirkan tantangan yang seru. Dalam game ini, kamu akan bersaing melawan pemain lain di mode liga dan bisa bergabung dengan Fight Club untuk berinteraksi dengan petinju lainnya secara online.
Sistem kontrol yang ditawarkan cukup sederhana, tetapi tetap memungkinkan kamu untuk mempelajari dan menguasai berbagai kombinasi pukulan. Cukup gunakan jempol kanan atau kiri untuk menyerang dan menangkis serangan lawan. Selain bertarung di ring, kamu juga bisa menikmati mini game yang menambah variasi pengalaman bermain.
Boxing Star juga sering mengadakan event-event spesial dengan hadiah menarik yang bisa kamu ikuti. Game ini sangat cocok untuk kamu yang ingin merasakan pengalaman tinju dengan suasana yang lebih santai tetapi tetap penuh aksi. Dengan lebih dari 10 juta unduhan dan rating 4.2 di Google Play Store, Boxing Star: Real Boxing Fight adalah pilihan yang tepat untuk mengisi waktu luangmu!
EA Sports UFC Mobile 2
Kalau kamu penggemar UFC dan ingin merasakan sensasi bertarung dengan petarung MMA terkenal, EA Sports UFC Mobile 2 adalah game yang wajib kamu coba. Salah satu rekomendasi game tinju ini menyajikan petarung-petarung terkenal dari berbagai kelas berat dengan gerakan khas dan kemampuan unik yang bisa ditingkatkan seiring progres permainan. Kamu juga bisa mengikuti pertarungan dalam mode kampanye, raids, serta event-event spesial yang selalu diperbarui, sehingga pengalaman bertarung tetap segar dan menarik.
Salah satu fitur yang membuat UFC Mobile 2 menonjol adalah kamu dapat mengumpulkan petarung-petarung favoritmu, meningkatkan kemampuan mereka, dan membangun tim impian. Setiap petarung yang kamu kumpulkan memiliki kemampuan yang bisa dikustomisasi, jadi kamu bisa bebas untuk mengembangkan strategi bertarung yang unik.
Game ini juga menawarkan mode kompetisi online seperti guilds dan leaderboard, di mana kamu bisa bertanding melawan teman atau pemain lain dari seluruh dunia. Dengan grafis yang memukau dan animasi gerakan yang halus serta update konten yang mengikuti event UFC terkini membuat game ini tidak terasa membosankan.
Baca juga: 7 Game Simulator Terbaik dan Menantang untuk Mobile
World Robot Boxing
Apakah kamu ingat film Real Steel yang seru itu? Nah, salah satu rekomendasi game boxing terbaik selanjutnya terinspirasi langsung dari film tersebut! World Robot Boxing menghadirkan karakter-karakter ikonik seperti Atom, Noisy Boy, dan Zeus ke dalam dunia game. Di sini, kamu bisa melakukan berbagai gerakan seperti jab, uppercut, dan serangan spesial untuk menantang robot lawan.
Selain mode karier dan multiplayer, game ini juga menawarkan Winner Take All Mode, di mana kamu bisa bersaing untuk meraih gelar juara di semua kategori pertarungan. World Robot Boxing juga memiliki mode multiplayer lokal yang memungkinkan kamu berduel dengan teman secara langsung melalui Wi-Fi dan Bluetooth. Dengan fitur kustomisasi yang menarik, kamu bisa memperkuat robotmu dan mengubah tampilannya di Paint Shop, sambil memamerkan pencapaianmu di Trophy Room.
Dengan 11 arena besar yang penuh tantangan, game ini memberikan pengalaman bertarung yang seru melawan robot-robot legendaris. Sebagai salah satu rekomendasi game tinju terbaik, World Robot Boxing yang dikembangkan oleh Reliance Games ini sudah diunduh lebih dari 50 juta kali dengan rating 4.2. Selain itu, Reliance Games juga memiliki game lain dengan konsep serupa, seperti World Robot Boxing 2, RS Boxing Champions, dan Ultimate Robot Fighting.
Sumber: Google Play Store
WWE Mayhem
Buat kamu penggemar WWE, WWE Mayhem adalah salah satu rekomendasi game boxing terbaik yang wajib dicoba! Dalam game ini, kamu bisa memilih karakter legenda WWE seperti John Cena, The Rock, hingga Undertaker, di mana masing-masing memiliki gerakan khas dan signature moves yang membuat setiap duel terasa unik.
Salah satu daya tarik utama dari WWE Mayhem adalah berbagai kelas karakter yang ditawarkan, seperti Brawler, High Flyer, dan Showman. Setiap kelas memiliki keunggulan tersendiri, sehingga kamu bisa merakit tim WWE Superstar yang kuat dan mendapatkan bonus sinergi berdasarkan hubungan antar karakter di WWE Universe.
Ditambah dengan mode tag-team dan berbagai event yang mengikuti acara WWE seperti RAW dan SmackDown, membuat pengalaman bermainmu dijamin semakin seru dan dinamis. Fitur menarik lainnya adalah mekanisme reversal, yang memungkinkan kamu mengubah jalannya pertarungan dengan serangan khusus. Selain itu, kamu bisa mengikuti live events dan mode versus untuk menantang teman-temanmu secara langsung.
Itu dia sejumlah rekomendasi game boxing terbaik yang bisa kamu mainkan untuk menyalurkan semangat bertarung. Pengguna bisa menikmati semua pengalaman seru ini dengan maksimal dengan dukungan smartphone mumpuni agar animasi dan grafis berjalan dengan lancar. Untungnya, Eraspace hadir dengan berbagai pilihan smartphone berkualitas tinggi yang siap mendukung permainanmu.
Eraspace menghadirkan beragam pilihan gadget canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yaitu mendapat bonus poin MyEraspace setelah kamu menyelesaikan transaksi belanja pertama kali. Tentunya penawaran ini memiliki syarat dan ketentuan yang bisa kamu lihat disini.
Jadi, tunggu apa lagi? Dapatkan smartphone impianmu dan nikmati pengalaman berbelanja yang seru di Eraspace!
Baca juga: 5 Pilihan Game Olahraga PS5 Terbaru yang Wajib Kamu Coba