Kategori

5 Speaker Kecil Bluetooth Terbaik untuk Dampingi Travelling

Sumber: LG

Liburan adalah momen yang dinanti-nanti oleh banyak orang. Selain menjadi waktu untuk melepas penat dari rutinitas sehari-hari, liburan juga menjadi kesempatan untuk bersenang-senang dan mempererat hubungan dengan orang-orang tersayang. Salah satu hal yang dapat meningkatkan keseruan liburan adalah kehadiran musik. Lantunan musik favorit dengan speaker kecil bluetooth bisa membangkitkan suasana hati dan menambah semangat dalam setiap momen perjalanan.

Oleh karena itu, membawa speaker saat liburan menjadi langkah yang tepat agar setiap momen dipenuhi dengan musik yang menyenangkan. Speaker bluetooth kini menjadi pilihan banyak orang karena praktis dibawa ke mana saja. Dengan kualitas suara yang baik dan mudah terhubung ke gadget, speaker untuk travelling ini dapat menemani berbagai aktivitas, baik saat bersantai di pantai, berkendara, maupun piknik di alam terbuka. Yuk simak 5 rekomendasi speaker kecil bluetooth yang bisa hadirkan audio terbaik untukmu!

LG XBOOM Go PL2
Jika kamu mencari speaker kecil bluetooth untuk menemani perjalanan, LG XBOOM Go PL2 adalah pilihan yang tepat. Desainnya yang ramping dengan bentuk membundar dan permukaan berlapis karet membuat speaker ini nyaman digenggam dan mudah dibawa ke mana saja. Sejak tahun 1977, LG bermitra dengan Meridian, perusahaan yang terkenal dengan solusi audio berkualitas tinggi, untuk menghadirkan pengalaman mendengarkan musik yang lebih hidup dan autentik.

Meridian dikenal sebagai perintis dalam teknologi Audio Resolusi Tinggi dan Digital Signal Processing (DSP), yang telah berperan penting dalam mengembangkan standar kualitas suara yang diakui secara global. Salah satu inovasi andalan Meridian adalah Master Quality Authenticated (MQA), teknologi canggih yang memungkinkan streaming musik dengan kualitas suara terbaik tanpa mengorbankan efisiensi.

LG XBOOM Go PL2 juga dilengkapi fitur Sound Boost, yang bisa kamu aktifkan hanya dengan menekan satu tombol. Fitur speaker untuk travelling ini memperkuat daya suara dan memperluas bidang suara, menjadikan suasana semakin meriah, baik untuk pesta kecil di pantai atau sekadar menikmati waktu santai di alam terbuka. Dengan kualitas suara yang jernih dan desain portabel, LG XBOOM Go PL2 akan menjadikan setiap momen liburanmu lebih berkesan dan penuh keceriaan.

Sumber: TravelOnline

LOOPS Mini Go X20
LOOPS Mini Go X20 bisa menjadi pilihan yang tepat berikutnya untuk kamu yang mencari speaker kecil bluetooth dengan harga ramah di kantong. Speaker ini dilengkapi dengan teknologi audio terbaru yang mampu menghasilkan suara jernih dan bass yang kuat. Pengguna dapat merasakan pengalaman mendengarkan musik yang memikat, baik ketika sedang bersantai di pantai, saat piknik, atau sekadar menghabiskan waktu bersama teman-teman. LOOPS Mini Go X20 memastikan setiap momen perjalanan menjadi lebih menyenangkan dengan kualitas suara yang luar biasa.

Selain kualitas suaranya, speaker ini juga memiliki desain yang ringkas dan mudah dibawa ke mana saja. Bentuknya yang kecil namun kokoh menjadikannya pilihan sempurna untuk mereka yang menyukai gaya hidup aktif. Bahan yang digunakan untuk membuat speaker ini pun tahan lama, sehingga kamu tidak perlu khawatir jika harus membawanya ke berbagai medan. Desain stylish LOOPS Mini Go X20 juga menambah daya tariknya, membuatnya tidak hanya fungsional tetapi juga tampil menarik.

Salah satu keunggulan lain dari LOOPS Mini Go X20 adalah adanya fungsi radio FM yang terintegrasi. Dengan fitur ini, pengguna dapat mendengarkan berbagai siaran radio favorit tanpa perlu membawa perangkat terpisah. Semua kebutuhan speaker untuk travelling kini bisa terpenuhi dengan satu gadget ini, memastikan pengalaman liburan kamu semakin seru dan berkesan.

Baca juga: Penyebab Badan Lemas Setelah Liburan, Intip Cara Mengatasinya!

Marshall Emberton II
Marshall Emberton II adalah pilihan speaker kecil bluetooth yang berkualitas tinggi saat travelling. Speaker ini menawarkan suara yang kaya, jernih, dan nyaring seperti yang diinginkan oleh para seniman. Salah satu keunggulan utama Emberton II adalah teknologi True Stereophonic, sebuah bentuk suara multi-arah yang unik dari Marshall. Teknologi ini menghadirkan pengalaman mendengarkan 360° yang absolut, di mana setiap sudut adalah tempat yang tepat untuk menikmati suara berkualitas tinggi.

Emberton II juga memiliki kemampuan memisahkan konten spasial rekaman stereo, sehingga menghasilkan suara yang jauh lebih besar daripada ukurannya. Selain kualitas suaranya yang mengesankan, speaker untuk travelling ini turut menawarkan daya tahan baterai yang luar biasa. Dengan sekali pengisian daya, pengguna dapat menikmati lebih dari 30 jam waktu bermain tanpa henti. Ukurannya ringkas dan bobot yang ringan membuatnya sangat mudah dibawa ke mana saja.

Jika baterai habis, pengguna hanya perlu menunggu sekitar 3 jam untuk mengisi ulang hingga penuh, memastikan musik bisa kembali diputar tanpa menunggu lama. Tidak hanya unggul dalam hal kualitas suara dan baterai, Marshall Emberton II juga dirancang untuk menghadapi kondisi outdoor. Speaker ini memiliki peringkat IP67, yang berarti tahan debu dan air, sehingga pengguna tidak perlu khawatir dengan hujan atau kotoran saat berada di luar ruangan.

JBL Charge 5
JBL Charge 5 adalah salah satu rekomendasi speaker kecil bluetooth terbaik bagi kamu yang mencari perangkat audio untuk travelling. Speaker ini menghadirkan JBL Original Pro Sound, dengan driver long excursion, tweeter terpisah, dan radiator bass ganda yang menghasilkan suara menggelegar. Kualitas suaranya sangat cocok untuk menemani berbagai aktivitas liburan, baik itu di pantai, pegunungan, atau bahkan di tengah kota.

Dengan desain yang ringkas dan mudah dibawa, JBL Charge 5 memastikan kamu bisa menikmati musik favorit di mana saja. Selain kualitas suaranya yang luar biasa, JBL Charge 5 juga dilengkapi dengan baterai yang tahan lama. Dengan waktu putar hingga 20 jam, pengguna bisa menikmati musik tanpa khawatir kehabisan daya.

Fitur powerbank yang tersedia juga sangat praktis, memungkinkan kamu mengisi daya gadget di perjalanan. Tak peduli seberapa panjang perjalananmu, speaker untuk travelling ini siap menemani dari pagi hingga malam. Keunggulan lain dari JBL Charge 5 adalah ketahanannya terhadap berbagai kondisi cuaca. Sertifikasi IP67 membuatnya tahan air dan debu, sehingga speaker ini tetap berfungsi dengan baik meski terkena air hujan, tumpahan minuman, atau pasir pantai.

Sumber: Refundor

Ultimate Ear BT Speaker BOOM 2
Jika kamu mencari speaker kecil blueetooth untuk menemani perjalanan, Ultimate Ear BT Speaker BOOM 2 bisa menjadi pilihan yang tepat. Speaker untuk trabelling ini memiliki suara 360° yang imersif, memberikan pengalaman mendengarkan yang luar biasa di segala arah. Kualitas suaranya yang besar dan berani akan menambah semangat pada setiap petualangan yang kamu jalani, baik saat bersantai di pantai atau menjelajah di pegunungan.

Tidak hanya itu, BOOM 2 juga tahan terhadap berbagai kondisi ekstrem. Speaker ini dirancang untuk menemani pengguna dalam segala jenis cuaca, baik saat hujan, terendam air, bahkan tertutup lumpur atau salju. Ketahanannya membuatnya menjadi teman yang andal untuk berbagai aktivitas luar ruangan tanpa khawatir rusak.

Pengguna juga bisa meningkatkan keseruan dengan menghubungkan hingga 150 speaker BOOM lainnya melalui aplikasi UE BOOM. Aplikasi ini juga memungkinkan kamu mengakses fitur seperti Block Party, mengatur EQ yang dapat disesuaikan, dan kontrol ketuk untuk memudahkan pengaturan suara. Ultimate Ear BT Speaker BOOM 2 benar-benar dirancang untuk memberikan pengalaman audio terbaik saat travelling.

Itu dia 5 rekomendasi speaker kecil bluetooth yang bisa kamu manfaatkan saat travelling bersama orang tersayang. Mendengarkan musik bisa jadi cara tepat menikmati liburan dan waktu luang. Agar lebih maksimal, pastikan kamu didukung dengan salah satu dari rekomendasi speaker untuk travelling di atas dan beli di e-commerce terpercaya seperti di Eraspace.

Eraspace menghadirkan beragam pilihan gadget canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace pada iOS maupun Android dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan gadget terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!

Baca juga: 5 Tips Mengisi Waktu Liburan dengan Aktivitas yang Produktif


Diunggah Pada : 7 Sep 2024 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2025 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.