Sumber: ActionHub
Buat kamu yang menjalani gaya hidup sehat, rutinitas olahraga tentunya menjadi salah satu aktivitas utama yang tidak boleh dilewatkan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Apalagi kamu juga tidak harus menjalankan jenis olahraga yang rumit atau ekstrem untuk mencapai target program diet sehat. Ada berbagai jenis olahraga sederhana yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatanmu, seperti lari jogging, bersepeda, hingga yoga.
Beruntungnya, kamu juga bisa menjalankan hobi olahraga secara rutin dengan pengalaman yang lebih berbeda melalui dukungan sejumlah aksesoris gadget olahraga terkini. Ada sederet aksesoris gadget untuk olahraga yang mampu meningkatkan performa sehingga membantu kamu mencapai target program diet. Yuk, simak sejumlah rekomendasi aksesoris gadget olahraga berikut ini untuk mengoptimalkan rutinitas olahraga harianmu!
IT Active Watch Moon WR02
Smartwatch pastinya telah menjadi salah satu produk aksesoris gadget olahraga yang wajib dimiliki untuk menunjang rutinitas olahraga kamu. Nah, IT Active Watch Moon WR02 bisa menjadi pilihan smartwatch ideal untuk menemani hobi olahragamu lantaran membawa sederet fitur kesehatan canggih. Smartwatch IT ini mampu mengukur dan menyajikan data kebugaran tubuh penggunanya secara lebih akurat, termasuk tingkat saturasi oksigen SpO2 yang normal.
Melalui metrik saturasi oksigen itu, kamu juga bisa menyesuaikan ritme atau intensitas olahraga yang akan dijalankan agar tidak terlalu memberatkan kondisi fisik. Berbagai metrik kesehatan yang disajikannya juga akan sangat membantu menentukan apakah kondisi tubuhmu sudah cukup bugar untuk memulai rutinitas olahraga. Terlebih lagi IT Active Watch Moon WR02 turut menyajikan lebih dari 100 pilihan mode olahraga berdasarkan preferensi dengan target yang telah diatur.
Tidak ketinggalan dengan teknologi Sleep Monitoring yang dapat membantu kamu untuk mencapai kualitas tidur terbaikmu. Melalui fitur Sleep Monitoring ini, kamu bisa memantau dan menganalisis riwayat kualitas tidur secara mudah dan akurat. Sederet fitur kesehatan yang disajikannya juga turut disempurnakan dengan layar AMOLED seluas 1,43 inci yang mampu menyajikan visual konten dengan lebih jernih dan mulus dari biasanya.
Sumber: Gizmologi
IT Noble Bluetooth Speaker T11
Salah satu rekomendasi produk aksesoris gadget olahraga lainnya yang dapat mengoptimalkan gaya hidup sehatmu adalah IT Noble Bluetooth Speaker T11. Speaker wireless dari IT ini sangat cocok buat kamu yang memang suka olahraga indoor di rumah, seperti yoga ataupun sepeda statis. Selain itu, speaker IT ini juga dapat menemani aktivitas olahraga yang dilakukan beramai-ramai sambil mendengarkan musik, seperti senam aerobik atau zumba.
Apalagi IT Noble Bluetooth Speaker T11 turut mengusung desain ikonik dan klasik yang memadukan estetika retro dengan sentuhan finishing modern. Menariknya, speaker IT ini juga diklaim mampu menyajikan performa audio yang lebih jernih dan penuh karakter dengan output power hingga 20W. Tidak ketinggalan dengan kontrol tombol fisik yang intuitif dan user-friendly sehingga memudahkan pengaturan suara atau equalizer sesuai kebutuhan olahragamu.
Baca juga: Perlengkapan Starter Pack buat Pelari yang Wajib Kamu Miliki
LOOPS Open Air Joy X22
LOOPS Open Air Joy X22 menjadi salah satu rekomendasi produk aksesoris gadget olahraga yang mampu menunjang aktivitas olahraga dengan lebih optimal. Apalagi TWS LOOPS ini turut membawa desain earbuds open-ear yang ergonomis dan penuh gaya sehingga sangat nyaman untuk digunakan ke manapun tanpa perlu khawatir akan mudah terlepas. Selain itu, TWS ini juga mampu mendukung penggunaan hingga 5 jam lamanya.
LOOPS Smart Watch Apollo Z01
Salah satu rekomendasi gadget olahraga lainnya yang mampu menunjang hobi olahraga secara lebih optimal adalah LOOPS Smart Watch Apollo Z01. Bukan tanpa alasan, smartwatch LOOPS ini membawa desain yang cukup ringkas dan elegan dengan dimensi ukuran 249.4 × 39.6 × 11.8 mm dan bobot sebesar 41,5 gr. Hal itu turut dipadukan dengan layar TFT seluas 1,95 inci yang cukup luas untuk menampilkan berbagai metrik kesehatan secara lebih mulus.
LOOPS Smart Watch Apollo Z01 juga turut menyajikan sederet fitur kesehatan yang cukup lengkap, seperti pemantauan detak jantung serta pelacakan aktivitas olahraga yang lebih canggih. Menariknya lagi, kamu juga akan mendapatkan notifikasi pintar yang sangat lucu dan stylish. Selain itu, smartwatch ini mendukung waktu penggunaan hingga 7 hari lamanya dengan waktu pengisian daya selama 2,5 jam.
Sumber: Gadget Flow
Garmin HRM Pro Plus
Perangkat monitor detak jantung menjadi salah satu aksesoris olahraga yang tidak bisa dilewatkan jika kamu suka menjalankan olahraga triathlon atau bersepeda statis dengan intensitas yang cukup berat. Nah, Garmin HRM Pro Plus bisa menjadi partner ideal untuk aktivitas olahraga harianmu karena mampu memantau detak jantung penggunanya secara akurat selama olahraga.
Mengusung teknologi ANT+, monitor detak jantung berbentuk strap ini mampu menampilkan data detak jantung dan performa olahraga yang sedang dijalankan secara real-time dan akurat. Kamu bisa mendapatkan sederet metrik olahraga secara langsung dari perangkat smartwatch atau cyclocomp sepeda yang kompatibel. Garmin HRM Pro Plus juga mampu memantau jumlah kalori yang terbakar serta tingkat intensitas olahraga selama latihan secara akurat.
Bukan itu saja, Garmin HRM Pro Plus memiliki kemampuan khusus untuk mendeteksi dinamika lari melalui berbagai data metrik kesehatan yang cukup penting, seperti panjang langkah kaki, waktu kontak dengan tanah, hingga rasio vertikal. Menariknya lagi, Garmin HRM Pro Plus ini juga telah mengantongi sertifikasi ketahanan air 5 ATM dengan masa pakai baterai hingga 1 tahun lamanya.
Nah, itu dia sejumlah rekomendasi produk aksesoris gadget olahraga yang dapat dipertimbangkan untuk menunjang berbagai aktivitas olahraga kesukaanmu. Dengan sejumlah aksesoris gadget buat olahraga di atas, kamu bisa mencapai target latihan olahraga dengan lebih mudah dan optimal melalui dukungan sejumlah fitur-fitur canggihnya. Apalagi kamu juga bisa mendapatkan berbagai produk gadget di atas dengan harga terjangkau melalui Eraspace.
Kamu juga berkesempatan meraih lebih banyak keuntungan belanja online jika bergabung menjadi member MyEraspace dan mengoleksi poin belanja sebanyak-banyaknya. Caranya, kamu hanya perlu mendaftarkan akun baru terlebih dahulu melalui situs resmi Eraspace atau download aplikasinya. Jadi, masih menunggu apalagi? Yuk, segera dapatkan produk gadget untuk olahraga terbaik impianmu sekarang juga hanya di Eraspace!
Baca juga: Sejumlah Rekomendasi Produk Gadget URPhoria untuk Lari Terbaik