Kategori

Wajib Coba! Ini Dia Sejumlah Skin Fortnite Paling Epic 2022

Sumber: epicgames

Siapa yang tidak mengenal Fortnite? Fortnite merupakan permainan online yang sangat populer di kalangan para pecinta game berbasis battle royale. Di mana, Fortnite menawarkan permainan dengan rintangan menantang dan beragam karakter dengan skin menarik yang bisa diakses oleh gamers. Selain itu, game besutan Epic Games ini terus menarik perhatian sebagai salah satu online game terbaik, salah satunya melalui item berupa skin Fortnite.

Mengingat, game ini sendiri telah melakukan kolaborasi dengan banyak film Hollywood seperti Marvel, Star Wars, Batman, hingga Tomb Raider. Di mana, Fortnite berhasil menghadirkan skin berwujud karakter dari film tersebut. Oleh karena itu, beberapa di antaranya bahkan menjadi skin Fortnite paling epic yang banyak mendapatkan pujian dari para gamer. Penasaran apa saja skin Fortnite paling epic yang harus kamu coba? Berikut ulasan lengkapnya!

Sumber: vggames

John Wick
Skin Fortnite paling epic yang harus kamu coba adalah John Wick. Film John Wick 3: Parabellum sendiri sempat memeriahkan layar lebar di awal perilisannya sehingga menarik Epic Games untuk berkolaborasi dengan meluncurkan skin karakter John Wick sebagai kejutan bagi para pecinta game Fortnite. Karakter John Wick tentu saja mendapatkan banyak penggemar karena aksinya yang epic.

Dengan kolaborasi ini, para pemain bisa bermain sebagai karakter John Wick yang diperankan oleh Keanu Reeves di dalam film.  Skin Fortnite yang satu ini memang terlihat sangat sederhana, namun detail yang dihadirkan sangat luar biasa. Ditambah gaya visual sebagai ciri khas Fortnite, karakter John Wick semakin terlihat nyata.

Ditambah dengan adanya mode 'Wick's Bounty' yang dideskripsikan dengan setiap pemain diharuskan untuk mengumpulkan koin emas sebagai ciri khas John Wick. Dengan ini, pemain bisa menukarkannya dengan berbagai macam senjata John Wick yang tidak kalah epic.

 

Eternal Knight
Selanjutnya ada Eternal Knight yang menjadi salah satu skin Fortnite paling epic karena sejumlah keunikan yang ditawarkannya. Di mana, Eternal Knight merupakan skin tier 100 dari chapter 2, season 13 Fortnite yang banyak sekali diburu oleh para pemain. Dilengkapi dengan berbagai colour style untuk armor dan gaya dapat diubah oleh pemain, skin Fortnite ini menghadirkan karakter gaya abad pertengahan terbaik sejauh ini.

Walaupun Eternal Knight cukup langka dan sulit didapatkan, namun para pemain yang berhasil mencapai tier terakhir dari Battle Pass dapat membuka skin ksatria Legendaris ini dengan pickaxe dan special glider yang matching. Selain itu, pemain juga dapat mengaktifkan mode level super pada skin dengan armor dari skin Fortnite ini akan berevolusi dan bersinar terang saat naik level.

Sumber: epicgames
 

Chani dan Paul Atreides
Nah, selanjutnya ada Chani dan Paul Atreides sebagai salah satu skin Fortnite terbaik yang wajib dicoba. Di mana, kedua skin Fortnite ini merupakan hasil kolaborasi terbaru yang dilakukan oleh Epic Games dengan memanfaatkan popularitas film Dune untuk menghadirkan dua karakter populer yang diperankan oleh Zendaya dan Timothée Chalamet.

Dune sendiri merupakan film dadaptasi fiksi ilmiah dari buku tahun 1965 karya penulis Frank Herbert yang digarap sutradara ternama, yaitu Denis Villeneuve. Selain skin Fortnite yang epic, kedua karakter tersebut juga dihadirkan lengkap dengan berbagai aksesoris dan armor berteknologi tinggi dari planet Antares. Dengan ini, para pemain bisa menggunakan Pico Riding Hooks, Hang Gliding Ornithopter, Twin Blades Pico, dan beberapa aksesoris tangguh lainnya.

Baca juga: 5 Rekomendasi Game Survival Terbaik yang Memacu Adrenalin

Catalyst dan Drift
Skin Fortnite paling epic yang harus dicoba selanjutnya adalah Catalyst dan Drift. Di mana, kedua skin karakter ini menjadi populer karena setelah dinobatkan menjadi skin Fortnite yang paling disukai sejauh ini. Tidak hanya menawarkan combo menarik, skin Catalyst dan Drift memiliki banyak pilihan gaya dan warna yang cukup nyentrik. Di mana, penampilan fashionable menjadi ciri khas yang melekat pada skin Fortnite ini.

Catalyst dan Drift sendiri merupakan bagian ini dari Battle Passes dan dapat diupgrade untuk membuka banyak opsi gaya baru saat pemain menyelesaikan misi untuk naik level. Berbicara tentang weapon, kedua skin ini dilengkapi jubah dan topeng dengan kekuatan listrik supercharge yang mengalir sehingga damage yang didapatkan dari lawan tidak akan berpengaruh besar.

Sumber: spacegame
 

Obi-Wan Kenobi
Obi Wan Kenobi menjadi salah satu skin Fortnite paling epic terakhir yang wajib untuk dicoba. Dalam perayaan seri Disney Plus, Fortnite resmi menambahkan skin Obi-Wan pada akhir Mei 2022 lalu. Selain itu, terdapat Obi-Wan Cup yang memungkinkan para pemain beruntung untuk mengakses skin Fortnite secara gratis. Walaupun turnamen telah berakhir, pemain masih dapat mengambil Outfit yang tersedia pada Item Shop.

Persis dengan apa yang diperkenalkan oleh Star Wars sebagai franchise dari karakter epic ini, Obi-Wan hadir dengan jubah jedi yang menjadi ciri khasnya, lengkap dengan lightsaber sebagai tambahan. Untuk mendapatkan skin ini, pemain harus berburu V-bucks atau cukup membelinya dengan uang sungguhan. Selain itu, skin ini juga bisa diakses dengan menaikkan level battle pass.

Itu dia sejumlah skin Fortnite paling epic yang wajib untuk dicoba. Di mana, Fortnite saat ini bisa diakses melalui smartphone. Untuk bermain game yang lebih menyenangkan, kamu tentu membutuhkan perangkat yang kompatibel alias didukung spesifikasi dan fitur mumpuni. Kamu bisa mendapatkan berbagai smartphone sesuai kebutuhan ini secara online di Eraspace.

Ada banyak pilihan smartphone dari sejumlah merek ternama yang bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Tunggu apa lagi? Dapatkan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 5 Rekomendasi Game Perang Paling Populer di Berbagai Platform


Diunggah Pada : 26 Sep 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.