Kategori

Tips Ide Kreatif dengan Bantuan Samsung Galaxy Tab S9 FE

Sumber: Samsung

Generasi muda saat ini adalah pilar kreativitas tidak terbendung karena didukung keberadaan teknologi dan akses informasi secara luas. Tidak heran, jika mereka dengan mudah merangkai ide-ide segar dan inovatif untuk kemudian diubah menjadi kegiatan kreatif bermanfaat, baik untuk diri sendiri maupun masyarakat luas.

Perkembangan teknologi yang semakin canggih hingga mampu melahirkan produk canggih salah satunya Samsung Galaxy Tab S9 FE, seolah menjadi peluang untuk menghasilkan ide kreatif yang dikonversikan ke berbagai hal positif. Oleh karena itu, mengetahui sejumlah tips ide kreatif menjadi peluang besar yang tentunya menguntungkan bagi siapapun. Lalu, bagaimana tips ide kreatif menggunakan bantuan tablet terbaru dari Samsung ini? Yuk, simak penjelasannya.

Project Pentas Seni
Menyelenggarakan proyek pentas seni bagi generasi muda adalah langkah luar biasa untuk memberikan wadah berekspresi kreatif dan menggali bakat-bakat terpendam. Pentas seni bukan hanya sekadar panggung untuk tampil, tetapi juga platform yang memupuk kolaborasi, keterampilan interpersonal, dan rasa kebersamaan.

Dengan berpartisipasi dalam proyek ini, generasi muda dapat mengasah keterampilan seni, membangun kepercayaan diri, dan merasakan kepuasan dari hasil kerja keras diri sendiri. Apalagi dengan adanya Samsung Galaxy Tab S9 FE, kamu bisa merancang pentas seni jauh lebih mudah dan menyenangkan.

Mulai dari membentuk panitia, menyusun konsep acara, menentukan tujuan, mengatur anggaran, waktu, dan tempat, pemilihan pengisi acara, teknis dan peralatan, dan yang tidak kalah penting adalah promosi, tiket, hingga dekorasi, semua bisa diatur dan dihasilkan dengan bantuan dari Samsung Galaxy Tab S9 FE ini.

Kamu bisa mencatat segala ide dan apa saja yang telah dirundingkan dengan panitia lain dengan S Pen yang tersedia. Gunakan aplikasi mencatat yang sudah tersedia seperti Samsung Notes atau Good Notes. Catatan dapat dibuat dalam berbagai bentuk sesuai dengan kebutuhan, mulai dari daftar things to do hingga mindmap hasil brainstorm dapat dibuat dengan mudah. Tentunya hal ini akan menghindari kamu dari kelupaan detail-detail kecil namun penting untuk setiap rangkaian acara.

Sumber: pexels

Project Film Pendek
Tips ide kreatif selanjutnya yang bisa dihasilkan dengan Samsung Galaxy Tab S9 FE adalah membuat proyek film pendek. Menyelenggarakan proyek film pendek bagi generasi muda adalah peluang emas untuk mengorek berbagai perspektif dan bakat kreatif. Dalam era di mana media visual memiliki pengaruh besar, proyek ini memberikan platform untuk mengungkapkan ide, cerita, dan visi melalui wadah yang kuat.

Dengan layar resolusi tinggi 1440 x 2304 pixels berukuran 10,9 inci memberikanmu Samsung Galaxy Tab S9 FE sebagai sebuah perangkat digital untuk mengedit film lebih leluasa. Detail warna yang jernih dan tajam juga akan membuat pengalaman mengedit jauh lebih seru dan maksimal. Selain itu layarnya juga memiliki kecepatan refresh rate hingga 90 Hz jadi mengedit film dengan ukuran besar pun tak akan menjadi kendala akibat layar yang lemot.

Tidak hanya itu, kamu juga tidak perlu khawatir ketika akan mengedit proyek milikmu dimanapun dan kapanpun, bahkan di luar ruangan dengan intensitas cahaya terang. Karena Samsung Galaxy Tab S9 FE sudah dilengkapi dengan Vision Booster yang membuatnya jelas di area terang benderang berkat algoritma luar ruangan cerdas yang mampu mendeteksi cahaya matahari.

Baca juga: 5 Kelebihan Samsung Galaxy Tab S8 Ultra dengan Layar Jumbo

Brainstorming Online Kolaboratif
Buat para generasi muda yang suka bekerja dari mana saja alias work from anywhere, bisa coba sesi brainstorming virtual kolaboratif sebagai salah satu tips ide kreatif. Dengan Samsung Galaxy Tab S9 FE kamu juga tidak perlu repot membawa buku catatan atau alat kerja lainnya untuk mengikuti pertemuan sekaligus mencatat.

Karena Galaxy Tab S9 FE memiliki layar yang cukup luas untuk mendukung multitasking melalui fitur split screen. Kamu bisa jalankan aplikasi video conference di sebagian layar, sementara di bagian layar lain bisa digunakan untuk mencatat ide-ide dengan S Pen dan aplikasi mencatat Samsung Notes atau Good Notes. Tentunya fitur ini sangat mendukung bagi generasi muda dengan segudang kegiatan multitasking untuk mengefisienkan waktu bekerja.

Ketika bekerja dari mana saja kamu tak perlu lagi repot mencari colokan listrik, karena Samsung Galaxy Tab S9 FE sudah dibekali baterai dengan ukuran 8.000 mAh, serta didukung super-fast charging 45W, untuk penggunaan lebih lama. Baterai Samsung Galaxy Tab S9 FE bisa diisi ulang sampai penuh hanya dalam waktu 89 menit. Jadi tidak perlu repot atau khawatir pekerjaanmu akan terhambat hanya karena masalah baterai.

Adakan Pameran Visual Desain
Saat ini pameran dengan visual desain lebih digemari daripada pameran seni lukis kontemporer. Sebagai generasi muda yang ingin melakukan kegiatan kreatif, kamu bisa coba mengadakan pameran seni bertemakan visual desain untuk menampilkan karya-karya visual memukau, dan menjadi tempat dimana ide-ide inovatif dan konsep desain terbaru dapat dilihat orang.

Apalagi dengan adanya Samsung Galaxy Tab S9 FE yang bisa membantu kamu mulai dari membuat karya sendiri, hingga merencanakan pameran yang akan dilakukan. Dilengkapi dengan chipset Exynos 1380 berperforma tinggi, Galaxy Tab S9 FE mampu melakukan multitasking tetap lancar dan cepat. Misalnya kamu bisa menonton video, mencari sumber referensi, mendengarkan musik sambil membuat sketsa untuk karya senimu tanpa terhambat.

Dilengkapi dengan penyimpanan internal hingga 256GB, membuat kamu dapat menyimpan setiap hasil sketsa, gambar, ataupun catatan perencanaan tanpa takut kehabisan ruang. Ditambah dengan microSD yang bisa digunakan untuk menambahkan lebih banyak penyimpanan jika kamu memerlukan lebih banyak ruang untuk video, foto resolusi tinggi, dan banyak lagi.

Tidak hanya itu, untuk kamu yang suka menggambar dengan pemandangan asli, bisa membawa Samsung Galaxy Tab S9 FE sebagai kanvas digital tanpa takut rusak. Karena desain dari Galaxy Tab S9 FE tangguh dilengkapi dengan bingkai logam kuat dan peringkat IP68 yang berarti tablet Galaxy S9 FE tahan air dan debu, membuatnya nyaman dibawa ke luar ruangan untuk mendapatkan gambar pemandangan asli.

Sumber: pexels

Dapatkan Samsung Galaxy Tab S9 FE Series Hanya di Eraspace
Dengan mengetahui sejumlah tips ide kreatif menggunakan bantuan perangkat seperti Samsung Galaxy Tab S9 FE series, tentunya kamu bisa menghasilkan berbagai kegiatan produktif dan positif secara lancar. Mengingat, perangkat ini didukung spesifikasi dan fitur mumpuni di dalamnya sehingga bisa menemani  beragam kegiatan setiap penggunanya.

Tentunya sebagai generasi muda, ide-ide kreatif harus dikembangkan untuk dijadikan pengalaman dan pembelajaran, apalagi di zaman sekarang yang sudah dipermudah dengan berbagai teknologi untuk mendukung merealisasikan setiap ide kreatif dan perangkat ini menjadi salah satu pendukungnya.

Untuk mendapatkan Samsung Tab S9 FE series, kamu bisa melakukannya secara online melalui Eraspace. Kamu bisa memilih kedua jenis tablet terbaru dari Samsung ini sesuai dengan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone. Jadi tunggu apalagi? Yuk, dapatkan perangkat tablet dari Samsung ini secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: Spesifikasi Galaxy Tab S9 FE, Mampu Lengkapi Hobi Kreatif Kamu


Diunggah Pada : 4 Nov 2023 | Kategori TECHNOLOGY
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.