Kategori

Tampil dengan Desain Elegan, 5 Keunggulan Vivo Y20S

Sumber: teknologue

Produk smartphone Vivo dihadirkan untuk membuat para konsumennya tidak kehabisan pilihan untuk memilih seri mana yang cocok dengan mereka. Salah satunya adalah Vivo Y20s yang ada kategori smartphone low-end. Walaupun begitu, smartphone ini mampu memenuhi aktivitas kamu di tahun 2021 dengan tampilan desain yang elegan.

Selain itu, ada sejumlah keunggulan Vivo Y20s dari berbagai sektor terutama spesifikasi dan fitur di dalamnya. Daripada penasaran dengan sejumlah keunggulan seperti apa yang ditawarkan, yuk simak penjelasan berikut ini.

 

Hadir dengan Tampilan Body yang Cukup Memukau
Sumber: harapan rakyat online

Walaupun smartphone ini masuk ke dalam kategori smartphone low-end, namun tampilan desainnya masih mendapat perhatian lebih. Tidak heran jika hal ini menjadi keunggulan Vivo Y20s dengan body yang didesain lengkungan 2,5D. Di bagian belakangnya, terdapat modul kamera berbentuk persegi panjang yang berada di posisi pojok kiri atas. Ditambah tulisan Vivo di bagian kiri bawah dengan tampilan body yang dapat memantulkan cahaya.

Lalu, pada bagian layarnya menerapkan desain poni tetesan air atau waterdrop. Smartphone ini sendiri tersedia dalam dua pilihan warna yang menarik seperti Purist Blue dengan tampilan ala jernihnya air laut dan Obsidian Black dengan tampilan sophisticated serta mewah. Tidak heran jika tampilan desain menjadi salah satu keunggulan Vivo Y20s

 

Tampilan Layar Tergolong Lebar
Sumber: infofull youtube channel

Beralih ke bagian layar, Vivo Y20s menghadirkan layar berukuran lebar yaitu 6,51 inci IPS LCD dengan aspek rasio 20:9. Vivo sendiri mengklaim jika layar smartphone ini mampu menghasilkan kualitas warna lebih baik berkat tampilan dengan perpaduan teknologi In-Cell terbaru. Desain layarnya sendiri dinamakan Ultra All Screen yang mampu melindungi mata setiap penggunanya dari dampak sinar biru berkat mode Eye Protection.

Dengan begitu, aktivitas scrolling media sosial maupun bermain game dapat dilakukan lebih lama tanpa membuat mata cepat lelah.

 

Dukungan RAM dan Media Penyimpanan Internal Berkapasitas Jumbo
Sumber: bisnis.com

Keunggulan Vivo Y20s selanjutnya ada pada bagian RAM dan media penyimpanan yang jumbo. Di mana, smartphone ini dibekali RAM dengan kapasitas jumbo yaitu 8GB bertipe LPDDR4x. Sedangkan pada kapasitas penyimpanannya sebesar 128GB. Dengan begitu, smartphone ini mampu menampung banyak aplikasi di dalamnya dan tanpa khawatir akan lemot saat dijalankan. Dengan perpaduan RAM dan media penyimpanan berkapasitas besar ini tentu bisa menjadi pertimbangan untuk memilihnya.

 

Baca juga: Body Super Ramping, 5 Keunggulan Vivo V21 yang Dukung Aktivitas di 2021


Dilengkapi Fitur Sidik Jari dan Face Unlock yang Responsif
Sumber: teknologue

Untuk melindungi privasi dari pengguna, smartphone ini dibekali sistem pemindai sidik jari ketika akan membuka layar yang terkunci tanpa harus repot-repot menggunakan pola tertentu. Di mana, sensor ini penggunaannya menyatu dengan tombol power yang disebut dengan Side-Mounted Fingerprint. Selain itu, ada juga fitur face unlock yang sama-sama berfungsi untuk membuka layar smartphone.

Di mana, kedua fitur keamanan ini dilengkapi sensor yang sangat responsif. Membuka layar hanya membutuhkan waktu selama 0,22 detik saja. Hal ini jelas menjadi keunggulan Vivo Y20s dari segi fitur.

 

Daya Tahan Baterai yang Lama dengan Fast Charging
Sumber: gridid

Keunggulan Vivo Y20s yang terakhir ada pada bagian baterainya. Di mana, smartphone ini memiliki kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh dengan tipe LiPo yang tidak dapat dilepas. Untuk urusan ketahanannya, smartphone ini diklaim mampu bertahan selama 16 jam pada penggunaan menonton film HD atau bermain game.

Selain itu, pengisian daya pada smartphone ini juga sudah mendukung fast charging dengan nama FlashCharge 18W yang juga dibekali kemampuan pengecasan terbalik atau reverse charging untuk mengisi daya ponsel lain. Waktu pengisian daya yang dibutuhkan oleh smartphone ini sendiri diklaim mampu mengisi baterai 0% sampai 70% selama 69 menit.

Itu dia sejumlah keunggulan Vivo Y20s yang masih layak kamu gunakan untuk berbagai aktivitas di tahun 2021. Walaupun masuk ke dalam kategori smartphone low-end, namun spesifikasi dan fitur yang dihadirkan jauh lebih bagus. Untuk mendapatkan smartphone ini, kamu bisa melakukannya secara online melalui Eraspace. Dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, dapatkan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: Desain Tipis dan Premium, 5 Keunggulan yang Ditawarkan Vivo V21 5G


Diunggah Pada : 22 Sep 2021 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.