Sumber: Tom’s Guide
Setelah beli HP baru, pastinya kamu langsung tidak sabar untuk segera menggunakannya untuk scrolling media sosial, berfoto selfie, atau bermain game kesukaanmu. Namun, tahukah kamu jika terdapat beberapa hal penting yang perlu dilakukan setelah beli HP baru? Langkah-langkah ini tidak cuma membuat pengalaman menggunakan HP jadi maksimal, tetapi juga memastikan HP tetap awet dan berfungsi optimal dalam jangka panjang.
Seringkali, banyak orang langsung menggunakan HP baru tanpa memikirkan pengaturan awal atau perawatan penting. Padahal, hal-hal kecil seperti melindungi layar, memastikan baterai terisi dengan cara yang benar, hingga mengatur keamanan data bisa memberikan dampak besar. Apalagi kalau kamu ingin HP baru dan tetap nyaman dipakai meski sudah bertahun-tahun. Untuk kamu yang habis beli HP baru dan ingin menjaganya agar tetap awet, yuk simak sejumlah tips merawat HP baru agar awet di bawah ini!
Pasang Pelindung Layar dan Casing untuk Perlindungan Maksimal
Setelah beli HP baru, hal pertama yang wajib kamu lakukan adalah memasang pelindung layar dan casing. Meski HP zaman sekarang sudah banyak yang dilengkapi dengan Gorilla Glass atau teknologi layar tahan gores, kenyataannya layar tetap rentan terhadap goresan kecil maupun retak akibat benturan. Dengan memasang screen protector, kamu bisa memberikan perlindungan ekstra agar layar tetap mulus dan bebas dari goresan.
Selain layar, body HP juga perlu dilindungi. Benturan kecil, terjatuh, atau bahkan gesekan di dalam tas bisa meninggalkan lecet yang membuat HP kamu jadi kurang enak dilihat. Memilih casing yang kokoh dan sesuai kebutuhan akan membantu melindungi bodi HP dari kerusakan. Kamu bisa memilih casing berbahan silikon untuk perlindungan ringan atau casing hard case untuk perlindungan maksimal.
Memilih pelindung layar dan casing yang kompatibel dengan model HP kamu juga sangat penting. Jangan sampai membeli aksesoris asal-asalan karena bisa mempengaruhi kenyamanan penggunaan. Investasi kecil pada pelindung layar dan casing tidak hanya menjaga tampilan HP tetap seperti baru, tapi juga meningkatkan daya jual kembali jika suatu saat ingin mengganti HP.
Sumber: Think With Google
Atur Pengisian Daya dengan Benar agar Baterai Tetap Awet
Salah satu komponen paling penting pada HP adalah baterai. Setelah beli HP baru, langkah selanjutnya yang perlu kamu perhatikan adalah cara mengisi daya yang benar. Pengisian daya yang salah bisa membuat baterai cepat rusak dan performanya menurun. Jadi, penting sekali untuk memahami cara merawat baterai sejak awal.
Pertama, jangan biarkan baterai habis total sebelum mengisi daya. Idealnya, isi daya saat baterai berada di kisaran 20—30%. Hindari juga kebiasaan mengisi daya hingga 100% terlalu sering, karena hal ini bisa memperpendek umur baterai. Kamu cukup mengisi daya hingga 80-90% untuk penggunaan sehari-hari.
Selain itu, usahakan menggunakan charger bawaan yang sesuai dengan spesifikasi HP kamu. Charger yang tidak sesuai atau murah bisa menyebabkan pengisian daya tidak stabil, bahkan berpotensi merusak komponen baterai. Jika terpaksa menggunakan charger lain, pastikan sudah tersertifikasi dan memiliki output daya yang aman untuk HP kamu.
Nah, buat kamu yang suka kesal dengan masalah overheat karena mengecas HP sambil digunakan, kamu bisa mempertimbangkan Infinix Note 40 Pro Plus 5G yang punya fitur Bypass Charging 2.0. Melalui fitur ini, perangkat HP mampu mengurangi penumpuan panas secara signifikan hingga 4,5°C sehingga kamu tidak perlu khawatir terkena masalah overheat.
Update Sistem Operasi dan Aplikasi untuk Performa Maksimal
Setelah beli HP baru, langkah penting berikutnya adalah memastikan semua sistem dan aplikasi di dalamnya up-to-date. Sistem operasi yang diperbarui secara rutin tidak hanya memberikan fitur-fitur terbaru, tetapi juga meningkatkan keamanan perangkat kamu. Pembaruan ini biasanya mencakup perbaikan bug, peningkatan performa, hingga perlindungan terhadap ancaman malware atau virus.
Begitu menghidupkan HP, cek apakah ada pembaruan sistem operasi yang tersedia. Proses ini biasanya memakan waktu beberapa menit, tetapi sangat penting untuk memastikan HP bekerja dengan lancar. Selain itu, pastikan juga semua aplikasi bawaan maupun aplikasi yang kamu unduh dari Apps Store atau Play Store sudah dalam versi terbaru.
Aplikasi yang belum diperbarui sering kali memiliki bug atau tidak kompatibel dengan sistem operasi terkini. Hal ini bisa menyebabkan kinerja HP lambat atau aplikasi sering crash. Untuk mempermudah, aktifkan fitur pembaruan otomatis pada pengaturan HP kamu agar semua aplikasi selalu ter-update tanpa perlu kamu cek secara manual.
Baca juga: 7 Tips Mendinginkan HP, Praktis Buat Suhu HP Kembali Normal
Atur Keamanan HP untuk Melindungi Data Pribadi
Setelah beli HP baru, jangan lupa untuk segera mengatur keamanan perangkat kamu. HP bukan hanya alat komunikasi, tapi juga tempat menyimpan data pribadi seperti foto, video, kontak, hingga informasi penting lainnya. Tanpa pengaturan keamanan yang tepat, data tersebut bisa rentan dicuri atau disalahgunakan.
Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengaktifkan fitur kunci layar. Pilih metode yang paling aman, seperti fingerprint, face unlock, atau password yang kuat. Hindari menggunakan pola atau PIN yang terlalu sederhana, seperti '1234' atau bentuk huruf yang mudah ditebak.
Selain itu, pastikan kamu mengaktifkan fitur 'Find My Device' atau layanan serupa yang disediakan oleh sistem operasi HP-mu. Fitur ini sangat berguna untuk melacak lokasi HP jika hilang atau dicuri. Jangan lupa juga untuk mengatur cadangan data otomatis ke cloud agar informasi penting tetap aman meskipun terjadi hal yang tidak diinginkan.
Terakhir, unduh aplikasi hanya dari Google Play Store atau App Store. Hindari aplikasi dari sumber tidak jelas yang berpotensi membawa malware.
Sumber: Ghizchina.com
Hapus Aplikasi yang Tidak Dibutuhkan untuk Memaksimalkan Ruang Penyimpanan
Saat pertama kali menyalakan HP baru, biasanya ada banyak aplikasi bawaan yang sudah terinstal. Sebagian mungkin berguna, tetapi banyak juga yang sebenarnya jarang atau bahkan tidak akan kamu gunakan. Aplikasi-aplikasi ini, yang sering disebut bloatware, hanya akan memenuhi ruang penyimpanan dan mengurangi kinerja HP. Karena itu, penting untuk segera membersihkan aplikasi yang tidak dibutuhkan.
Mulailah dengan meninjau daftar aplikasi yang sudah terinstal di HP kamu. Jika ada aplikasi yang dirasa tidak relevan, cari tahu apakah aplikasi tersebut bisa dihapus atau setidaknya dinonaktifkan. Beberapa aplikasi bawaan memang tidak bisa dihapus, tetapi menonaktifkannya sudah cukup untuk mengurangi beban sistem.
Menghapus aplikasi yang tidak penting akan memberikan banyak keuntungan. Selain mengosongkan ruang penyimpanan, HP juga bisa berjalan lebih cepat karena sistem tidak perlu menjalankan proses latar belakang dari aplikasi-aplikasi tersebut. Kamu juga akan lebih mudah mengelola aplikasi yang benar-benar dibutuhkan.
Membeli HP baru memang menyenangkan, tapi merawatnya sejak awal adalah langkah penting agar perangkat tetap awet dan performanya terjaga. Pastikan kamu membeli HP yang bergaransi agar terhindar dari kerugian akibat kerusakan yang bukan dari kesalahanmu. Kamu bisa membeli berbagai HP berkualitas dan bergaransi di Eraspace.
Belanja di Eraspace memungkinkan kamu mendapatkan banyak keuntungan. Kamu bisa mendapat promo diskon, gratis ongkir, dan poin MyEraspace yang bisa ditukarkan reward. Jadi, tunggu apalagi? Yuk, temukan berbagai HP berkualitas beserta aksesorisnya lengkap secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.
Baca juga: 5 Rekomendasi HP Tahan Banting Performa Terbaik Wajib Dimiliki