Sumber: The Direct
Semua orang pastinya sudah tidak asing lagi dengan salah satu film terlaris sepanjang masa yaitu Avatar. Di mana, film yang berjaya pada 2009 lalu, kembali mengejutkan para penggemar dengan pengumuman peluncuran sekuelnya berjudul Avatar: The Way of Water. Film dengan CGI luar biasa yang sangat memanjakan mata ini sudah bisa ditonton di seluruh dunia termasuk Indonesia.
Di mana, film terbaru Avatar ini siap menghibur penonton dan memberikan sajian film menakjubkan untuk menutup akhir tahun 2022. Hadirnya film Avatar: The Way of Water ini juga dipastikan oleh rumah produksi 20th Century Studios sebelumnya melalui trailer dan poster film Avatar 2. Kamu pasti penasaran dengan petualangan seru di Pandora yang menggunakan CGI kelas atas dan mengesankan.
Sumber: IMDb
Avatar Pertama Tayang Ulang
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, film Avatar telah dinobatkan sebagai salah satu film paling laris di dunia. Hal ini dikarenakan banyaknya respon positif dari pengamat dan kritikus film, serta animo penonton yang tinggi. Apalagi, film Avatar menggunakan teknologi CGI yang terbilang sangat canggih pada masanya.
James Cameron selaku sutradara mengklaim bahwa pemutaran ulang tersebut dilakukan untuk memberi kesempatan bagi penggemar film muda yang tidak mendapatkan kesempatan untuk menontonnya di bioskop. Sebab, pengalaman menonton di televisi dan bioskop pastinya berbeda. Apalagi, pemutaran ulang tersebut dirilis ulang dengan kualitas 4K High Dynamic Range yang makin memanjakan mata dan memuaskan penonton.
Baca juga: 5 Rekomendasi Film Tentang Game Petualangan Paling Seru
Sinopsis Avatar: The Way of Water
Jake Sully, seorang marinir lumpuh pada Avatar pertama dikirim ke Pandora untuk menjalankan sebuah misi. Di mana, Ia harus menyamar menjadi warga lokal namun akhirnya membelot dan membela Na’vi serta Hometree. Setelah sekian lama tinggal di sana, akhirnya masalah pun kembali menghantui Jake dan keluarga barunya di planet Pandora tersebut.
Untuk itu, Jake bersama Neytiri harus menyelamatkan planet dan seluruh suku Na’vi yang mereka cintai untuk menyelesaikan apa yang sebelumnya telah dimulai. Menurut trailernya, sekuel Avatar: The Way of Water terfokus kepada bagaimana air menyatukan kehidupan manusia sedari mereka lahir, bahkan hingga mereka meninggal. Namun apakah cerita besar dibelakangnya.
Sumber: Los Angeles Times
Jadwal Tayang Sekuel Avatar 2
Avatar: The Way of Water dikabarkan segera rilis dan bisa dinikmati pecintanya dalam waktu dekat. Penayangan ini merupakan buah dari penantian panjang setelah 13 tahun dirilisnya Avatar pertama. Disney menginformasikan bahwa kamu bisa menikmati film ini di bioskop Indonesia pada 16 Desember mendatang.
Film pertamanya cukup dinikmati banyak orang walau cenderung memiliki durasi yang cukup panjang yaitu 2 jam 41 menit. Untuk itu, siapkan dirimu sebab Avatar: The Way of Water dikabarkan memiliki durasi yang lebih lama yaitu 3 jam 10 menit. Dengan begitu, film ini akan bergabung dengan film lain yang memiliki durasi tayang 3 jam lebih seperti Avengers: Endgame dan Titanic.
Itu dia informasi yang harus kamu ketahui tentang sekuel Avatar yang akan hadir beberapa hari lagi dengan judul Avatar: The Way of Water. Untuk itu, jangan sampai kelewatan jadwal tayangnya di bioskop kesayanganmu, serta pastikan untuk menonton kembali film pertama Avatar melalui platform streaming film yang bisa kamu nikmati di handphone.
Untuk dapatkan kualitas menonton terbaik, pastikan kamu memakai handphone yang memberikan fitur-fitur mumpuni salah satunya pada sektor layar. Eraspace menyediakan banyak pilihan smartphone dari berbagai merek terkenal yang bisa disesuaikan dengan keinginan dan bujet kamu. Cukup dengan mengunjungi website Eraspace atau unduh aplikasinya, sekarang.
Baca juga: 5 Rekomendasi Smartphone High End yang Didukung Memory Internal Berkapasitas 1TB