Kategori

Sejumlah Rekomendasi Game Membersihkan Rumah, Unik dan Rapi!

Sumber: Analog Stick Gaming

Siapa bilang membersihkan rumah selalu membosankan dan melelahkan? Di era digital seperti sekarang, aktivitas bersih-bersih bisa menjadi seru melalui berbagai permainan simulasi. Game ini tidak hanya menghadirkan pengalaman unik, tetapi juga memberikan hiburan yang dapat dinikmati kapan saja. Selain itu, jenis permainan tersebut bisa menyuguhkan rasa puas tersendiri ketika melihat hasil kerja yang rapi dan indah.

Dengan adanya game bersih-bersih, kamu dapat merasakan sensasi yang berbeda. Mulai dari permainan dengan grafis realistis hingga yang mempunyai konsep unik, ada banyak pilihan yang bisa kamu coba. Ingin tahu apa saja rekomendasi game membersihkan rumah yang menarik? Yuk, simak penjelasannya secara lengkap di artikel berikut ini.

House Flipper
Permainan yang pertama adalah House Flipper. Di sini, kamu berperan sebagai tukang renovasi dengan misi mengubah rumah-rumah yang berantakan menjadi nyaman dan apik. Kamu akan memperoleh banyak sekali client dengan kebutuhannya masing-masing. Di awal game, kamu bakal diberi lokasi yang penuh kekacauan. Objektifmu adalah membersihkan jendela yang kotor, mengecat dinding yang kusam, hingga mengganti perabot yang rusak.

Setiap tugas mempunyai tantangan tersendiri dan pemain perlu menggunakan berbagai teknik untuk menyelesaikannya. Misalnya, player harus memakai alat penyemprot air untuk menghilangkan noda membandel di dinding, atau alat vakum untuk menyedot kotoran dari karpet.

House Flipper juga menyajikan sejumlah kebebasan untuk berkreasi dalam mendekorasi rumah. Kamu dapat merancang interior sesuai selera dan gayamu, entah itu style minimalis modern atau bahkan klasik elegan. Salah satu aspek yang menakjubkan dari game bersih-bersih ini adalah mode kariernya.

Pemain bisa membeli rumah rusak yang murah, lalu merenovasinya. Bangunan tersebut dapat dijual kembali dengan harga lebih tinggi. Dengan begitu, kamu bisa memperoleh uang untuk membeli alat-alat yang lebih canggih. Jadi, player harus pandai-pandai mengatur anggaran dan waktu untuk meraih keuntungan maksimal.

Sumber: Gamereactor

Viscera Cleanup Detail
Jika kamu mencari tantangan yang lebih ekstrem, permainan satu ini adalah pilihan yang tepat. Alih-alih membereskan rumah biasa, kamu akan membersihkan sisa pertempuran berdarah antara alien dan monster yang tentunya menyajikan rintangan tersendiri. Setiap level di Viscera Cleanup Detail menempatkan player di berbagai lokasi yang hancur dan penuh kotoran, darah, serta sisa-sisa tubuh musuh.

Tugas utamamu adalah mengembalikan tempat tersebut ke kondisi yang bersih dan steril. Pemain harus menggunakan alat pembersih, seperti pel, ember, dan kantong sampah untuk membersihkan darah, mengumpulkan potongan tubuh, dan membuang sampah berbahaya. Setiap tindakan harus dilakukan dengan hati-hati karena menumpahkan ember berisi darah akan membuat pekerjaan semakin sulit.

Game membersihkan rumah ini tidak hanya menuntut ketelitian, tetapi taktik yang cerdik. Kamu perlu merencanakan jalur pembersihan yang efisien, memastikan bahwa kamu tak mencemari area yang sudah bersih. Lalu, pemain juga sebaiknya memastikan waktu dan sumber daya yang tersedia karena seluruh level memiliki batasan waktu. Uniknya, Viscera Cleanup Detail menghadirkan mode multiplayer. Kamu dapat bekerja sama dengan teman-teman untuk melancarkan misi.

Baca juga: Sejumlah Rekomendasi Game iPad Terbaik yang Wajib Dicoba

PowerWash Simulator
Rekomendasi game selanjutnya adalah PowerWash Simulator yang menawarkan sensasi bersih-bersih satisfying menggunakan alat penyemprot air bertekanan tinggi. Game ini mempersembahkan grafis yang realistis dan mekanika detail, membuat setiap sesi pembersihan terasa adiktif.

Saat memulai permainan, kamu akan dilengkapi alat penyemprot dan beberapa nozel yang mampu disesuaikan untuk berbagai jenis noda.  Pemain harus membersihkan bermacam objek mulai dari mobil, halaman rumah, bahkan bangunan besar. Daya tarik utama PowerWash Simulator adalah kepuasan visual yang didapat ketika melihat kotoran menghilang.

Efek noda yang terkelupas dan percikan air menjadikan setiap tugas bersih-bersih terasa nyata. Selain itu, suara air yang mengalir menambah sensasi sensorik menenangkan. Menariknya, akan ada sebuah alur cerita di setiap barang atau lokasi yang kamu bersihkan. Kamu bisa mengetahui rahasia-rahasia yang mungkin terungkap di permainan ini.

Cleaning Simulator
Game membersihkan rumah yang berikutnya adalah Cleaning Simulator. Dalam permainan ini, kamu akan berperan sebagai karakter berbentuk bola yang ditugaskan untuk membereskan beberapa area di gedung kantor. Game ini dikenal dengan tampilannya yang imut dan simpel, menjadikannya opsi yang pas untukmu yang mencari hiburan tanpa tekanan.

Karakter utamanya menyuguhkan nuansa permainan yang ringan dan tidak terlalu serius. Animasi yang halus dan responsif juga menambah kesan menyenangkan saat bermain. Selain itu, game Cleaning Simulator dilengkapi dengan efek suara yang lucu dan musik latar yang ceria sehingga waktu refreshing para pemain semakin seru.

Unpacking
Membersihkan tidak selalu identik dengan rumah kotor atau tumpukan sampah. Unpacking menawarkan experience unik di mana tugasmu adalah merapikan barang-barang pribadi dan kebutuhan dari kardus pindahan. Dalam permainan ini, kamu akan memerankan seseorang yang sering berpindah tempat.

Game ini dimulai dengan membuka banyak kardus berisi berbagai macam barang. Setiap item harus ditempatkan di lokasi yang benar. Contohnya menaruh sikat gigi di kamar mandi, bukan di ruang makan. Selain menuntut ketelitian dan logika, aktivitas ini memberikan kepuasan pribadi ketika melihat ruangan yang tertata.

Sumber: Polygon

Fresh Start
Kali ini, kamu tidak akan mempunyai pekerjaan membersihkan rumah. Dalam permainan Fresh Start, pemain berperan sebagai seorang pahlawan lingkungan yang bertugas membersihkan banyak tempat tercemar, merestorasi alam, dan menghidupkan kembali ekosistem yang rusak. Saat menekan tombol Start, kamu bakal disuguhkan pemandangan dunia yang hancur akibat polusi.

Game bersih-bersih tersebut mengajakmu untuk membersihkan sampah, menanam pohon, dan memperbaiki kerusakan infrastruktur. Area yang kamu bersihkan nantinya dapat berubah menjadi lebih hijau, memberikan rasa pencapaian yang memuaskan. Tampaknya, kamu adalah satu-satunya orang yang sanggup menyelamatkan bumi.

Fresh Start menonjolkan aspek edukatif yaitu mengingatkan para players tentang pentingnya menjaga kebersihan dan merawat lingkungan. Lewat plotnya yang ikonik, permainan ini mengkampanyekan betapa krusialnya nilai-nilai dan tanggung jawab terhadap pelestarian alam.

Grafis dalam game dirancang secara indah, menampilkan transformasi yang dramatis dari area yang rusak menjadi tempat hijau dan subur. Efek visual ini didukung oleh soundtrack yang menenangkan sehingga menciptakan suasana damai dan relaksasi saat kamu bermain.

Nah, itu dia sejumlah rekomendasi game membersihkan rumah dan sekitar untuk kamu yang cinta kerapian. Setiap permainan menghadirkan sensasi yang realistis dan ikonik. Untuk mengoptimalkan pengalaman bermain, kamu bisa membeli gadget terbaru di ecommerce terpercaya seperti Eraspace.

Platform ini menyediakan barang orisinal dengan kualitas yang juga terjamin. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan produk terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!

Baca juga: Petualangan Seru Game Street Fighter Duel yang Rilis di HP


Diunggah Pada : 20 Mei 2024 | Kategori GAMES
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.