Kategori

Sejumlah Manfaat Dark Mode Ini Tidak Banyak Diketahui Orang

Sumber: GIGA

Penggunaan dark mode saat ini sudah tidak asing lagi bagi kamu pengguna gadget, baik smartphone maupun laptop. Apalagi tren penggunaan dark mode semakin meluas di kalangan aplikasi digital dan website yang menyediakan fitur ini. Hanya saja, banyak yang belum mengetahui manfaat dari dark mode atau mode gelap yang pertama kali dipopulerkan oleh Twitter tahun 2016 lalu.

Ditambah beberapa platform media sosial lain seperti Facebook, Telegram, dan YouTube mulai menambahkan fitur ini ke dalam aplikasi mereka. Walaupun hanya berbeda warna saja namun, dark mode juga bermanfaat tidak hanya bagi kesehatan mata, namun ada beberapa kelebihan lainnya. Seperti apa manfaat dark mode, yuk simak penjelasannya berikut ini. 

Sumber: GraphieGlobalInteraktif

Apa Itu Dark Mode?
Tidak ada salahnya sebelum mengetahui manfaat dark mode, kamu memahami apa yang dimaksud dengan dark mode itu sendiri. Dark mode atau mode gelap sendiri sebagai fitur untuk mengganti latar belakang yang lebih terang dengan lebih gelap. Alih-alih, melihat teks hitam dengan latar belakang putih, pengguna dapat melihat teks putih dengan latar belakang gelap.

Selain itu, dark mode bisa mengurangi cahaya yang dipancarkan layar dan tetap mempertahankan kontras rasio dari warna minimal sehingga setiap teks masih terbaca jelas. Selain dark mode, pengaturan ini biasanya dikenal sebagai black mode, dark theme, night mode atau light on the dark. Baik perangkat iOS atau Android, sudah memiliki pengaturan ini sehingga kamu bisa mengaturnya sendiri di bagian setting.

Bikin Baterai Jauh Lebih Hemat
Manfaat dark mode paling umum yaitu bisa menghemat konsumsi energi pada perangkat dengan layar OLED atau AMOLED. Pada panel OLED, setiap piksel menyala satu per satu. Saat latar belakang berwarna putih, semua piksel diaktifkan, dan tampilan memerlukan lebih banyak daya. Saat piksel berwarna hitam atau bahkan abu-abu tua seperti dalam mode gelap, kebutuhan daya layar diturunkan secara alami.

Kemampuan mode gelap hemat daya ini terbatas pada layar OLED, sehingga monitor, dan laptop dengan LCD tidak mendapat manfaat dari dark mode. Hal ini karena layar LCD menggunakan panel belakang yang selalu menyala penuh. Para peneliti menemukan bahwa beralih ke mode gelap dari kecerahan rendah ke sedang hanya menghasilkan penghematan 3% hingga 9%.

Saat penguji membandingkan masa pakai baterai iPhone, mereka menemukan bahwa mereka dapat memutar video selama 15 jam di ponsel menggunakan mode terang sementara ponsel mode gelap tetap bekerja selama 20 jam. Mereka mendapat peningkatan masa pakai baterai 33% hanya dengan beralih ke mode gelap.

Sumber: NU Online

Dark Mode Mengurangi Cahaya Biru untuk Meningkatkan Kualitas Tidur
Manfaat dark mode lainnya adalah mengurangi cahaya biru. American Academy of Ophthalmology atau AAO merekomendasikan pengguna untuk mengatur perangkat ke dark mode di malam hari. Pengaturan ini guna menurunkan kecerahan layar, dan warna-warna hangatnya cenderung membuat tubuh kamu bingung sehingga mengira itu siang hari.

Saat malam hari, otak manusia secara alami mulai memproduksi lebih banyak melatonin, zat kimia yang membuat kamu mengantuk. Semua jenis cahaya dapat mengganggu kadar melatonin, jadi idealnya orang harus menghindari semua jenis cahaya menjelang waktu tidur. Tubuh yang memproduksi melatonin membuat badan lebih santai dan jauh dari insomnia.

Di sisi lain, dengan menggunakan dark mode dapat membantu otak bekerja lebih maksimal. Karena tubuh akan mudah rileks dan pengguna terhindar dari gangguan sulit tidur. Meskipun tidak ada yang menemukan cukup bukti untuk membuktikannya, beberapa penelitian mengaitkan paparan cahaya di malam hari dengan peningkatan risiko masalah kesehatan seperti obesitas, penyakit jantung, dan diabetes. Oleh karena itu, penggunaan dark mode pada smartphone-mu dapat membantu meminimalisasi risiko penyakit tersebut.

Mengurangi Ketegangan Mata di Malam Hari
Membaca di layar yang terang dapat meningkatkan ketegangan mata dalam cahaya redup dan menyebabkan kita menyipitkan mata. Pengguna dark mode merasa lebih mudah membaca dalam cahaya redup dengan lebih sedikit ketegangan mata. Peneliti juga mengklaim itu membantu mereka tertidur dengan cepat dan tidur lebih lama.

Hal ini mungkin karena layar membuat kamu terpapar lebih banyak cahaya biru di malam hari, yang dapat mengganggu ritme sirkadian kamu. Ketika menggunakan tampilan default akan membuat mata lebih adaptasi secara maksimal karena cahaya dari hp sehingga saat hal ini dilakukan sering-sering tanpa istirahat, maka penglihatan bisa cepat lelah. Oleh karena itu, dark mode bisa menjadi pilihanmu jika tak ingin cepat lelah.

Membuat Nyaman Saat Digunakan
Manfaat dark mode selanjutnya yaitu rasa nyaman saat digunakan pada layar. Menggunakan mode gelap pasti membuat pengguna lebih nyaman karena aplikasi terlihat lebih baik. Jika kamu gemar berselancar di internet seperti membaca informasi. Dark mode cocok untuk kamu saat melakukan aktivitas tersebut. Saat ini banyak fitur dark mode browser yang telah dapat digunakan dan membuat nyaman saat membaca artikel di kondisi redup maupun gelap.

Dikutip dari Akademisi Cambridge University Silas Brown mengatakan desain layar aplikasi akan lebih terlihat berwarna. Ia juga menambahkan, pengguna akan lebih nyaman karena goresan di layar HP tidak akan terlihat.

Pengguna Dapat Menjelajahi Lebih Banyak Opsi Desain
Mode gelap memberi kesempatan untuk menjelajahi opsi desain. Layar putih dapat menyulitkan untuk melihat warna tertentu seperti biru muda, yang memaksamu untuk berkonsentrasi pada teks. Perpindahan menuju desain yang lebih gelap jauh lebih umum di aplikasi smartphone daripada situs.

Warna hitam juga merupakan tren terbaru dalam aspek teknologi. Banyak yang mengubah antarmuka aplikasi ke mode gelap agar  lebih menarik. Spotify dan Netflix, misalnya, mengadopsi tema gelap agar terlihat profesional, dan pengguna juga dapat menonton program mereka selama berjam-jam. Dark mode pada perangkat dan aplikasi elektronik memang dapat memberikan kesan yang lebih profesional dan estetis. Ruangan gelap juga bisa menimbulkan kesan misterius dan elegan.

Itu dia beberapa manfaat dark mode yang perlu kamu ketahui. Jangan sampai kamu menyepelekan kelebihan dan manfaat dark mode ini. Hal ini sangat penting demi menjaga kesehatan yang kamu sebagai pengguna smartphone.

Untuk mendukung aktivitas harian, tentu kamu memerlukan smartphone yang memiliki fitur dark mode. Fitur dark mode sudah bisa kamu dapatkan di berbagai smartphone dengan sistem iOS atau Android. Kamu bisa membeli smartphone impianmu di Eraspace. Dapatkan harga dan promo terbaik sekarang juga hanya di Eraspace. Dengan jaminan produk 100% ori dan gratis ongkir ke manapun seluruh Indonesia.

Baca juga : 5 Rekomendasi Smartwatch Terbaik yang Didukung Layar AMOLED 


Diunggah Pada : 31 Mar 2023 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.