Sumber: Unsplash
Popularitas iPhone yang terus meningkat saat ini seolah menjadi keharusan banyak orang untuk memilikinya sebagai daily driver. Apalagi kebanyakan orang saat ini cukup bergantung pada perangkat iPhone mereka di berbagai aspek kehidupan, baik untuk mendukung produktivitas maupun menikmati hiburan.
Tidak heran, ketika perangkat iPhone hilang atau dicuri menjadi sebuah malapetaka tersendiri bagi sebagian orang. Untungnya, melacak iPhone dicuri atau hilang bukanlah hal yang sulit dilakukan. Apalagi Apple sendiri menawarkan fitur pelacakan canggih pada perangkat iPhone untuk menjamin keamanan data dan perangkat.
Fitur yang dimaksud adalah Find My iPhone dari Apple yang memungkinkan pengguna melacak iPhone dicuri atau hilang sehingga membantu menemukan lokasi perangkat tersebut. Lalu, bagaimana cara melacak iPhone dicuri dengan fitur yang dimaksud? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
Aktifkan Fitur Find My iPhone
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk melacak iPhone dicuri adalah dengan mengaktifkan fitur Find My iPhone. Dengan Find My, kamu bisa melacak semua perangkat Apple yang dimiliki termasuk melacak iPhone hilang atau dicuri. Adapun cara mengaktifkan fitur ini, di antaranya sebagai berikut:
- Buka Pengaturan pada iPhone kamu.
- Pilih [Nama Pengguna] > iCloud.
- Aktifkan 'Find My iPhone'.
- Masukkan Apple ID dan kata sandi kamu untuk mengaktifkan fitur ini.
Sumber: BQ Islamic Boarding School
Agar fitur ini berfungsi, pastikan kamu telah mengaktifkan 'Find My' dan 'Layanan Lokasi' pada iPhone sebelum hilang. Mengaktifkan 'Find My iPhone' tidak hanya membantu kamu melacak perangkat, tetapi juga memberikan beberapa manfaat lain seperti:
- Mengunci Perangkat: Kamu dapat mengunci iPhone hilang dengan dengan kode sandi untuk melindungi data pribadi kamu.
- Menampilkan Pesan: kamu dapat menampilkan pesan yang membantu orang lain mengembalikan perangkat kamu.
- Menghapus Data: Jika perangkat tidak dapat ditemukan, kamu dapat menghapus semua data yang ada di dalamnya untuk melindungi informasi pribadi kamu.
Melacak iPhone Dicuri Menggunakan iCloud
Selain menjadi tempat penyimpanan berbasis cloud storage, iCloud juga bisa digunakan untuk melacak iPhone dicuri atau hilang. Adapun sejumlah langkah yang bisa kamu lakukan, di antaranya:
- Buka Situs iCloud.com.
- Masukkan Alamat Apple ID dan kata sandi kamu.
- Pilih 'Find My'.
- Lokasikan iPhone kamu pada peta yang tersedia.
- Beberapa opsi yang dapat kamu lakukan seperti Bunyikan Alarm, Mode Hilang, dan Hapus Data.
Melacak iPhone Dicuri Menggunakan Aplikasi 'Find My' di Perangkat Lain
Jika kamu memiliki perangkat lain seperti iPad atau Mac, kamu akan lebih mudah melacak iPhone dicuri menggunakan aplikasi 'Find My' dengan cara berikut:
- Buka Aplikasi 'Find My' di perangkat lain.
- Masukkan Alamat Apple ID dan kata sandi kamu.
- Lokasikan iPhone kamu menggunakan peta yang tersedia.
Selain itu, ada sejumlah fitur tambahan seperti Bunyikan Alarm untuk mengeluarkan bunyi yang membantu pengguna menemukannya, Mode Hilang untuk membuatnya terkunci dengan kode sandi dan menampilkan pesan untuk orang yang menemukannya, serta menghapus semua data dalam perangkat demi melindungi informasi pribadi.
Cara Melacak iPhone Dicuri Dalam Keadaan Offline
Meskipun 'Find My iPhone' tidak dapat melacak secara real-time jika perangkat dalam keadaan offline atau kehabisan daya, namun fitur ini masih bisa bermanfaat untuk memberikan update mengenai lokasi terakhir perangkat tersebut. Jika perangkat terhubung kembali dengan jaringan internet, kamu akan mendapatkan informasi lokasi terbaru.
Meski begitu, ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk meningkatkan peluang menemukan iPhone yang mati atau dalam keadaan offline:
- Gunakan Lost Mode agar iPhone menampilkan pesan khusus saat dinyalakan kembali.
- Terus pantau aplikasi Find My untuk melihat apakah perangkat tersambung kembali ke internet.
Baca juga: Cara Pakai Find My iPhone untuk Perkuat Keamanan iPhone
Cara Meningkatkan Keamanan iPhone
Mencegah lebih baik daripada mengobati, pepatah ini juga sangat relevan dalam konteks keamanan perangkat digital. Dengan mempersiapkan diri dari sekarang, kamu bisa merasa lebih tenang dan aman saat menggunakan iPhone. Melalui langkah pencegahan, kamu tidak hanya melindungi data pribadi, namun juga melindungi diri dari potensi penipuan atau kejahatan siber.
Sebagai antisipasi agar kamu tidak panik jika iPhone hilang dicuri, berikut beberapa tips yang dapat kamu lakukan :
- Gunakan kata sandi yang kuat: Pastikan kamu menggunakan kata sandi yang sulit ditebak dan hindari penggunaan tanggal lahir sebagai sandi atau kombinasi yang terlalu sederhana lainnya.
- Aktifkan autentikasi dua faktor: Hal ini akan menambah lapisan keamanan tambahan pada akun Apple ID kamu.
- Buat backup data secara berkala: Jika terjadi hal yang tidak diinginkan, setidaknya kamu tidak kehilangan data penting.
Gunakan Aplikasi Pihak Ketiga
Aplikasi pihak ketiga dapat menjadi alternatif untuk iPhone yang dicuri. Aplikasi ini dapat dijadikan sebagai keamanan tambahan. Jika kamu ingin menggunakan aplikasi pihak ketiga sebagai perlindungan tambahan, ada beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan:
- Google Maps dengan menggunakan akun Google, kamu bisa melacak lokasi perangkat melalui data histori lokasi.
- Aplikasi pihak ketiga untuk keamanan tambahan yang bisa melindungi perangkat kamu seperti Lookout atau Prey.
Sumber: freepik
Sejumlah Tips yang Dilakukan Setelah Menemukan iPhone
Setelah berhasil melacak iPhone dicuri, terdapat beberapa langkah yang harus kamu lakukan untuk memastikan keamanan perangkat sebagai tindakan pencegahan, di antaranya sebagai berikut:
- Periksa kondisi perangkat dengan memastikan tidak ada kerusakan atau malware yang mungkin diinstal jika perangkat dicuri.
- Mengganti kata sandi ketika perangkat iPhone hilang untuk beberapa waktu, segera perbarui kata sandi iCloud dan aplikasi lainnya yang penting.
- Jika perangkat tidak dapat ditemukan, kamu mungkin perlu mempertimbangkan untuk “menghapus data” secara permanen melalui opsi “Erase iPhone” di Find My.
Melacak iPhone dicuri tidak perlu membuat membuat kamu panik. Dengan mengaktifkan fitur 'Find My iPhone' dan menggunakan langkah-langkah yang tepat, kamu bisa meningkatkan peluang untuk menemukan perangkat iPhone kamu. Oleh karena itu, iPhone bisa menjadi pilihan perangkat untuk mendukung aktivitas harian kamu tanpa harus khawatir hilang atau dicuri.
Apalagi kamu bisa mendapatkan perangkat hp dari Apple ini secara online melalui Eraspace. Ada seri-seri iPhone yang bisa kamu pilih sesuai dengan bujet dan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Ditambah belanja di sini memungkinkan kamu mendapatkan banyak keuntungan seperti promo diskon, gratis ongkir, dan poin MyEraspace yang bisa ditukarkan reward.
Jadi tunggu apalagi? Yuk, temukan produk gadget impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang juga! Jangan sampai terlewatkan berbagai promo belanja gadget online yang kini sedang berlangsung di Eraspace.
Baca juga: Cara Melacak Hp Hilang Menggunakan Find My Device di Android