Sumber: DJI
Drone seringkali diasosiasikan dengan bodi besar yang sulit dibawa bepergian. Namun, DJI kembali membuktikan inovasinya dengan menghadirkan drone DJI Flip, sebuah drone yang dirancang khusus untuk kemudahan penggunaan dan portabilitas. Dengan desain ringkas dan bobot ringan yang disuguhkan dalam review drone DJI Flip, perangkat ini menjadi pilihan ideal bagi pengguna yang membutuhkan perangkat serbaguna tanpa harus mengorbankan ruang penyimpanan.
Tidak hanya menawarkan dimensi yang praktis, fitur DJI Flip juga dilengkapi dengan kemampuan canggih yang memenuhi kebutuhan pengguna dari berbagai level, mulai dari pemula hingga profesional. Ingin tahu lebih jauh tentang keunggulannya? Simak review drone DJI Flip berikut ini!
Ringkas dan Ideal, Bobot Hanya 249 Gram
Review drone DJI Flip hadir sebagai jawaban bagi para pelancong yang ingin menangkap momen perjalanan dengan sudut pandang unik tanpa terbebani oleh perangkat besar. Beratnya yang kurang dari 249 gram, setara dengan sebuah apel, membuat drone DJI Flip sangat mudah dibawa ke mana saja. Ukurannya yang kecil bahkan memungkinkan drone ini pas di telapak tangan, memberikan portabilitas maksimal bagi pengguna.
Salah satu inovasi desain unggulannya adalah Foldable Full-Coverage Propeller Guard. Pelindung baling-baling ini tidak hanya memastikan keamanan baling-baling saat digunakan, tetapi juga dapat dilipat dengan rapi, menambah aspek praktis dari drone ini. Keunggulan lain dari desainnya adalah kemudahan dalam memenuhi regulasi penerbangan di berbagai negara.
Dengan berat yang ringan, review drone DJI Flip sering kali tidak memerlukan pelatihan khusus untuk diterbangkan, memberikan kebebasan lebih kepada pengguna untuk mengeksplorasi berbagai lokasi. Kemasan desain yang kompak ini menjadikan drone DJI ini makin ideal untuk masuk ke dalam ransel atau tas kamera tanpa memakan banyak ruang.
Sumber: Space.com
Hadirkan Kendali Instan dan AI Subject Tracking
Fitur DJI Flip dirancang untuk memberikan pengalaman penerbangan dan pengambilan gambar yang sederhana namun mengesankan. Dengan fitur kendali intuitif, pengguna dapat langsung mulai berkreasi tanpa harus menghadapi pengaturan yang rumit. Hanya dengan menekan tombol mode di sisi perangkat, pengguna bisa memilih mode pemotretan yang diinginkan, sementara review drone DJI Flip akan mengelola sisanya secara otomatis.
Bagi pemula, ini adalah solusi sempurna untuk mendapatkan hasil berkualitas tanpa perlu memahami teknis yang kompleks. Sedangkan untuk pengguna berpengalaman, kemudahan ini memungkinkan mereka menangkap momen dengan cepat, terutama dalam situasi yang membutuhkan respons instan. Fitur AI Subject Tracking menjadikan DJI Flip 'sutradara pribadi' yang andal.
Teknologi ini memungkinkan drone untuk secara otomatis melacak subjek, memastikan fokus tetap terjaga meskipun subjek bergerak. Baik saat mendaki di tengah hutan atau merekam aksi olahraga, DJI Flip akan mengikuti setiap gerakan dengan presisi, menghasilkan rekaman yang dinamis dan profesional. Kemampuan ini sangat berguna untuk menghasilkan video yang lebih hidup serta foto dengan komposisi sempurna.
Baca juga: 5 Tips Menggunakan HDR Kamera HP Buat Bikin Efek Foto Dramatis
Kualitas Gambar Profesional Berkat Sensor Canggih dan Zoom 4x
Fitur DJI Flip hadir sebagai solusi ideal untuk kamu yang mencari drone portabel dengan kualitas luar biasa. Dilengkapi dengan sensor CMOS 1/1,3 inci beresolusi 48MP, DJI Flip mampu menghasilkan foto yang sangat tajam dan detail, bahkan saat gambar diperbesar. Teknologi Dual Native ISO Fusion memastikan gambar tetap jernih meski dalam kondisi minim cahaya. Dengan aperture f/1.7 dan piksel besar 4-in-1 2,4μm, kamu bisa mendapatkan foto yang cerah dengan efek bokeh menawan, bahkan saat malam.
Fitur HDR-nya juga memungkinkan detail di area terang dan gelap terlihat seimbang, menghasilkan foto yang tampak natural. Bagi kamu yang suka mendekatkan objek tanpa bergerak, kemampuan zoom digital hingga 4x sangat membantu. Ditambah lagi, teknologi SmartPhoto cerdas secara otomatis mengoptimalkan pengaturan kamera untuk hasil terbaik dalam berbagai kondisi.
Untuk videografi, review drone DJI Flip mendukung perekaman video 4K pada 60fps dengan HDR, memberikan detail warna dan kontras yang luar biasa. Setiap momen terlihat hidup dan sinematik, cocok untuk kebutuhan profesional maupun hobi. Dengan drone DJI terbaru, eksplorasi kreatif jadi lebih praktis dan memukau.
Slow Motion 4K/100fps hingga 10-bit D-Log M untuk Warna Pekat
Dibekali dengan fitur-fitur unggulan, review drone DJI Flip ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan fotografi dan videografi di berbagai situasi. Salah satu fitur andalannya adalah kemampuan merekam slow motion dengan resolusi 4K pada 100fps. Fitur ini memungkinkan kamu menangkap detail gerakan yang biasanya sulit terlihat. Mulai dari percikan air hingga momen dramatis lainnya, semuanya dapat diabadikan dengan estetika yang memukau.
Selain itu, fitur DJI Flip menawarkan fitur 2.7K Vertical Shooting yang sangat relevan bagi pembuat konten media sosial. Dengan rasio aspek yang sesuai untuk hp, video vertikal ini langsung siap dibagikan tanpa perlu banyak penyesuaian. Proses berbagi jadi lebih cepat dan efisien, ideal untuk kamu yang aktif di dunia digital.
Tidak kalah menarik, fitur 10-bit D-Log M memberikan kontrol warna profesional. Dengan kemampuan merekam hingga satu miliar warna, gradasi gambar terlihat lebih halus, bahkan dalam kondisi pencahayaan sulit. Fleksibilitas ini sangat membantu dalam proses editing, menghasilkan karya yang memikat dan penuh detail.
Sumber: Gizmodo
Daya Tahan Baterai Lama dan Konektivitas ke HP
Review drone DJI Flip terakhir dirancang khusus untuk kreator konten yang membutuhkan daya tahan baterai lama dan transfer data cepat. Kedua fitur unggulan ini membuat DJI Flip menonjol di kelasnya. Dengan baterai penerbangan pintar, fitur DJI Flip menawarkan waktu terbang hingga 31 menit. Durasi ini memungkinkan kamu mengambil gambar dan merekam video tanpa harus sering mengganti baterai.
Hal ini sangat membantu kreator yang ingin mendapatkan angle sempurna atau menjelajahi area lebih luas. Tak hanya itu, pengisian daya cepat juga mendukung produktivitas. Melalui Parallel Charging Hub, kamu bisa mengisi dua baterai secara bersamaan, sehingga drone siap digunakan kembali dalam waktu singkat.
Proses transfer data menjadi lebih efisien berkat koneksi Wi-Fi berkecepatan tinggi hingga 30MB/s. Kamu dapat dengan mudah memindahkan file video dan foto ke aplikasi DJI Fly, menghemat waktu untuk editing. Bahkan, aplikasi ini menyediakan berbagai fitur editing langsung dari hp, memungkinkan kamu membuat video berkualitas tinggi tanpa perlu perangkat tambahan.
Itu dia review drone DJI Flip, perangkat terbaru yang jadi opsi pas untuk videografi maupun fotografi berkat desainnya yang ringkas serta kehadiran bundling dengan DJI RC 2 dan masih banyak pilihan lainnya. Tidak heran jika perangkat ini langsung jadi pusat perhatian di dunia drone karena kemampuannya yang tidak main-main. Agar mendapat kualitas terbaik, pastikan kamu membeli di e-commerce terpercaya seperti di Eraspace.
Eraspace menghadirkan beragam pilihan gadget canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace pada iOS maupun Android dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan gadget terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!
Baca juga: 8 Rekomendasi Layanan Foto Cloud Terbaik untuk Simpan Memori


