Sumber: gadgetren
Salah satu flagship Xiaomi untuk seri POCO yang menjadi penerus Pocophone F1 yaitu Xiaomi POCO F2 Pro. Di mana, smartphone ini dilengkapi dengan sejumlah spesifikasi dan fitur unggulan sehingga memiliki performa terbaik untuk kelasnya. Tidak heran, jika smartphone ini bisa menjadi salah satu pilihan flagship dengan spesifikasi mumpuni di dalamnya, namun harga yang ditawarkan jauh di bawah harga pada umumnya.
Oleh karena itu, bagi kamu yang mencari flagship dengan bujet terbatas namun ingin spesifikasi dan fitur di dalamnya mumpuni, maka smartphone ini bisa menjadi pilihan. Namun, ada baiknya untuk mengetahui sejumlah keunggulan yang ditawarkan oleh Xiaomi POCO F2 Pro melalui penjelasan berikut ini.
Hadir dengan Layar Super AMOLED
Sumber: liputan6
Jenis panel pada layar yang digunakan oleh setiap smartphone tentu memiliki peran penting dalam mendukung aktivitas multimedia. Hal ini yang ditawarkan oleh POCO F2 Pro melalui layar Super AMOLED 6.67 inci beresolusi Full HD+ 2400x1080 piksel dengan kualitas tampilan dan kontras warna lebih baik.
Selain itu, teknologi HDR10+ memungkinkan setiap penggunanya untuk menonton film maupun video dengan kualitas tampilan selayaknya TV plasma saat ini. Di mana, sensor cahayanya mampu membuat tingkat kecahayaan layar beradaptasi pada kondisi lampu di sekitarnya. Dengan begitu, masalah kecerahan yang terlalu silau di kala malam maupun sebaliknya tentu bisa dihindari secara mudah.
Dibekali Chipset Terbaik yang Mendukung Performa
Sumber: droidpoin
Beralih ke sektor yang mendukung performa alias dapur pacu, Xiaomi POCO F2 Pro dibekali chipset Snapdragon 865 dengan fabrikasi 7nm. Salah satu chipset gahar ini mampu melibas berbagai aktivitas berat secara lancar tanpa adanya kendala. Dibalut dengan GPU Adreno 650 yang mendukung kualitas grafis saat menggunakan smartphone untuk bermain game seperti PUBG Mobile atau COD Mobile.
Dipadukan dengan dua pilihan RAM berkapasitas 6GB dan 8GB serta media penyimpanan berkapasitas 128GB dan 256GB. Dengan begitu, dari segi kualitas performa memang Xiaomi POCO F2 Pro tidak perlu diragukan lagi untuk digunakan pada berbagai aktivitas berat.
Kualitas Kamera yang Mampu Merekam Video 8K
Sumber: xiaomitoday.it
Untuk melengkapi sejumlah keunggulan pada Xiaomi POCO F2 Pro, tentunya kualitas kamera juga tidak ketinggalan. Di mana, kamera pada smartphone ini memiliki kemampuan merekam video beresolusi tinggi mencapai 1080p, 4K, hingga 8K. Resolusi lensa kamera yang dihadirkan sendiri pada bagian belakang sebesar 64MP, 5MP, 13MP, dan 2MP.
Dengan kualitas kamera yang dihadirkan tentu hal ini menjadi pertimbangan kamu yang hobi fotografi maupun videografi untuk memilih Xiaomi POCO F2 Pro. Sementara itu, untuk bagian depannya memiliki resolusi kamera pop-up bermotor atau motorized pop-up sebesar 20MP. Salah satu keunikan dari lensa kamera depan ini adalah tersembunyi dan muncul pada saat pengguna membuka menu kamera.
Hal ini berarti saat ingin menikmati tampilan layar dengan benar-benar bersih tanpa adanya tampilan lubang kamera bisa kamu rasakan secara mudah.
Baterai yang Lumayan Awet
Sumber: techradar
Walaupun kapasitas baterai yang dihadirkan oleh Xiaomi POCO F2 Pro tidak begitu besar, namun daya tahannya lumayan baik. Di mana, Li-Po non removable berkapasitas 4.700 mAh tersebut memiliki endurance rating yang tembus hingga 120 jam penggunaan. Mengacu pada situs resminya, baterai pada smartphone ini mampu bertahan selama 17 hari dengan keadaan standby dan 13 jam digunakan untuk bermain game.
Selain itu, smartphone ini dibekali charger adaptor dengan USB Power Delivery 33 W yang memungkinkan pengisian daya penuh hanya membutuhkan waktu 65 menit saja.
Konektivitas yang DIhadirkan Cukup Lengkap
Sumber: uzone
Keunggulan terakhir pada Xiaomi POCO F2 Pro menjadi salah satu konsistensi bagi para penggunanya karena konektivitas 3,5 mm jack audio yang masih ada. Smartphone ini juga dibekali dengan fitur NFC dan infrared untuk mendukung kebutuhan. Lalu, ada beberapa konektivitas lainnya seperti jaringan 5G maupun WiFi 6 yang memiliki kecepatan download mencapai 9,6 Gbps setara dengan 1,2 GB/s.
Itu dia sejumlah keunggulan yang ada pada Xiaomi POCO F2 Pro dan bisa menjadi pertimbangan kamu untuk memilihnya. Apalagi kamu bisa mendapatkannya secara online saat ini melalui Eraspace. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, dapatkan Xiaomi POCO F2 Pro atau produk lainnya secara mudah hanya di Eraspace sekarang.