Kategori

Performa Super Kencang, 5 Kelebihan iPad Air 4 yang Dukung Beragam Aktivitas

Sumber: lifewire

Bicara tentang Apple, tidak terbatas hanya produk smartphone andalannya saja, namun produk tablet yaitu iPad juga tidak kalah menarik. Apalagi jenis iPad sendiri juga ada beberapa pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, salah satunya adalah iPad Air 4. Di mana, seri ini menjadi jenis yang paling baru di seri iPad Air dengan performa super kencang sehingga membuat penggunanya lebih produktif.

Selain itu, ada sejumlah kelebihan iPad Air 4 yang ditawarkan untuk mendukung mobilitas dan produktivitas pekerjaan. Salah satunya sebagai pengganti penggunaan laptop karena desain yang lebih ringan dan fungsi yang tidak jauh berbeda. Seperti apa kelebihan dari iPad Air 4 yang dimaksud? Yuk, simak penjelasan berikut ini.

Hadir dengan Desain yang Mengalami Peningkatan
Kelebihan iPad Air 4 yang pertama dapat dilihat dari tampilan desainnya. Di mana, seri iPad Air ini mengalami sejumlah peningkatan dari sisi desain karena cenderung mirip iPad Pro 11 inci. Tampilan bingkai cincin dengan sisi yang rata dan tidak tajam sehingga mendukung tampilannya tampak bagus. Selain itu, body-nya sangat nyaman saat digenggam dan tidak membuat mudah lelah ketika berlama-lama digunakan untuk berbagai aktivitas.

Didukung Layar yang Berkualitas
Sumber: digital trends

Beralih ke bagian layar, iPad Air 4 dibekali layar berteknologi Liquid Retina IPS LCD dengan ukuran 10,9 inci yang memiliki resolusi 1640 x 2360 piksel. Di mana, layarnya mendukung fitur True-tone dan wide color gamut sehingga mampu menampilkan kualitas gambar yang cerah, berwarna, serta tajam. Melalui beberapa pengujian, kualitas layar dari iPad Air 4 ini mampu memutarkan video atau film dengan detail sangat baik. Oleh karena itu, pengguna yang ingin menggunakan iPad Air 4 untuk kebutuhan hiburan seperti menonton video atau film bisa memilih tablet ini.

Baca juga: Masih Cocok di 2021? 5 Kelebihan iPhone XS untuk Dukung Beragam Aktivitas

Mampu Menghasilkan Performa yang Super Kencang
Performa iPad Air 4 tentunya tidak akan bisa maksimal jika tidak didukung chipset andal. Di mana, tablet Apple ini menggunakan kombinasi chipset Apple A14 Bionic dengan iPadOS tergolong optimal. Hal ini karena chipset pada iPad Air 4 menggunakan fabrikasi 5 nm yang menawarkan kemampuan tinggi. Salah satu performa yang dihasilkan adalah adalah kemampuan mengedit video 4K langsung melalui iPad Air 4 setelah melakukan perekaman video 4k.

Selain itu, chipset ini didukung CPU 6-core baru yang terdiri empat core efisiensi tinggi dengan dua core berperforma tinggi. Tidak heran jika performa iPad Air mendapatkan peningkatan lebih cepat dan lebih baik jika dibandingkan laptop pada umumnya. Apple sendiri mengklaim performa chipset ini 40% lebih cepat. Di mana, grafis yang dihadirkan berkecepatan kilat sehingga mampu merender objek 3D maupun memainkan game bergrafis tinggi.

Dibekali Fitur-Fitur Canggih
Kelebihan selanjutnya yang pada iPad Air 4 ada di bagian fitur-fitur canggih. Mulai dari kamera depan beresolusi 7MP dan kamera belakang 12MP dengan kualitas terbaik untuk mendukung pekerjaan maupun hiburan. Selain itu, untuk sistem keamanan saat akses iPad Air 4, tablet ini dilengkapi sensor Touch ID sehingga lebih praktis untuk membuka layar.

Ditambah dukungan aksesori yang lebih baik sehingga memungkinkan iPad Air 4 dihubungkan dengan Apple Pencil 2nd Gen dan Magic Keyboard. Tidak heran jika tablet ini mampu menggantikan fungsi laptop.

Daya Tahan Baterai yang Lebih Baik
Sumber: cnet

Kelebihan iPad Air 4 yang terakhir ada pada bagian baterainya. Di mana, tablet ini menggunakan baterai Li-Po berkekuatan 28,6 watt-jam. Apple sendiri mengklaim bahwa daya tahan baterai iPad Air 4 dapat bertahan hingga 10 jam lamanya. Hal ini memang tidak berlebihan berlebihan karena melalui beberapa pengujian, kemampuan tahan baterai ini mencapai 10 jam 29 menit untuk penggunaan berat. Hasil tersebut sebenarnya masih kalah dengan daya tahan baterai iPad yang bisa mencapai 12 jam 57 menit. Namun, di atas 10 jam masih termasuk kategori bagus.

Itu dia sejumlah kelebihan yang ditawarkan oleh iPad Air 4 untuk mendukung beragam kebutuhan, baik pekerjaan maupun hiburan. Apalagi iPad Air 4 bisa kamu dapatkan secara online melalui Eraspace. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone. Jadi tunggu apalagi? Yuk, dapatkan iPad Air 4 secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

Baca juga: Tablet High-End Terbaik, 7 Keunggulan yang Ditawarkan Apple Melalui iPad Pro 2020


Diunggah Pada : 29 Nov 2021 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.