Sumber: Freepik
Di era serba digital yang cepat seperti saat ini, kemampuan mengetik cepat menjadi keterampilan sangat berharga dan esensial yang seolah wajib dimiliki setiap individu. Penggunaan komputer dan perangkat elektronik yang semakin meningkat membuat kita dilatih untuk bisa cepat untuk memaksimalkan kemudahan dalam pekerjaan sehari-hari.
Bukan hanya itu, mengetik cepat juga dapat membuka pintu menuju berbagai peluang karir dan kesuksesan. Sebagai contoh, mengetik cepat dapat diaplikasikan dalam menyelesaikan tugas-tugas kantor hingga berkomunikasi secara efektif melalui email maupun media sosial. Ada sejumlah manfaat mengetik cepat yang menjadi menjadikannya salah satu kunci sukses di era digital.
Pekerjaan Menjadi Cepat Selesai
Mengetik cepat membuat pekerjaan lebih efisien saat mengerjakannya, baik di kantor maupun tugas sekolah. Terlebih lagi apabila dalam satu hari kita memiliki beberapa tugas yang harus diselesaikan, mengetik cepat bisa menjadi solusi untuk menyelesaikannya sesuai deadline. Mengetik cepat juga dapat dibantu dengan fokus dalam mengerjakan sesuatu.
Teknik mengetik cepat yang efektif dapat dengan menggunakan teknik mengetik 10 jari. Teknik 10 jari ini dikarenakan setiap jarimu memiliki jangkauan masing-masing untuk mengetik huruf pada keyboard atau keypad. Area setiap hurufnya juga tidak akan membuat jarimu saling tumpang tindih ketika mengetik dengan 10 jari.
Teknik ini membuat waktu bekerja menjadi efisien sehingga dapat meningkatkan produktivitas. Manfaat mengetik cepat lainnya, selain cepat selesai, kamu juga dapat beristirahat lebih cepat. Istirahat yang cukup akan sangat membantu tubuh kembali rileks dan menjernihkan pikiran sehingga lebih siap untuk mengerjakan hal lainnya.
Setelah semua pekerjaan selesai, kamu dapat menggunakan waktu luang untuk menghibur diri dengan pergi liburan bersama teman atau keluarga sebagai bentuk apresiasi atas pekerjaan yang telah kamu selesaikan. Dengan begitu, kamu dapat memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin untuk pekerjaan dan juga hiburan.
Sumber: Freepik
Melatih Daya Pikir
Mengetik cepat secara tidak langsung dapat mendorong kamu untuk berpikir lebih cepat. Terbiasanya dalam berpikir secara cepat dapat melatih daya pikir yang lebih optimal. Dalam prosesnya, mengetik cepat secara terus-menerus akan membuat kamu menghafalkan seluruh letak huruf dan simbol pada keyboard.
Hasil menghafal ini dapat kamu dapatkan apabila secara konsisten dilakukan. Semakin sering mengetik, maka kemampuan mengetik cepat dan akurasimu akan semakin baik. Konsisten dalam mengetik juga dapat untuk memperbanyak kosakata dan keterampilan menulis yang kreatif.
Apabila mengetik setiap hari, secara tidak langsung otak akan terangsang untuk mengingat kosakata serta lebih lihai dalam membangun struktur kalimat. Dengan terlatihnya otak, tulisan yang kamu buat akan semakin rapih dan memiliki isi yang berbobot, serta lebih cepat dalam memilih keputusan.
Baca juga: Tips Jadi Lebih Produktif di Usia Muda, Jangan Tunda Pekerjaan
Meningkatkan Konsentrasi
Konsentrasi dapat dilatih dengan cara melakukan hal secara konsisten. Sama halnya dengan mengetik cepat, gerakan jari yang mengetik setiap hurufnya membutuhkan konsistensi sehingga kamu akan terlatih untuk tetap fokus dalam melakukan suatu hal. Apabila kamu sudah dapat menghafal tata letak keyboard, nantinya saat melakukan pekerjaan, fokus mata hanya akan tertuju pada layar laptop atau komputer.
Dengan begitu, kamu akan tetap konsentrasi pada pekerjaan karena jarimu yang sudah terbiasa dengan letak huruf pada keyboard. Konsentrasi ini akan membantu kamu dalam menyelesaikan pekerjaan. Fokus yang kamu dapatkan dari kebiasaan mengetik cepat akan membantu kamu konsisten menyelesaikan pekerjaan tanpa distraksi.
Kamu cenderung tidak akan tergoyahkan dengan game ataupun media sosial. Oleh karena itu, kamu akan terlatih untuk mengerjakan pekerjaan dengan baik dan sesuai deadline.
Terbiasa untuk Lebih Cepat Merespon
Apakah kamu sering lambat dalam membalas pesan? Lambat merespon pesan terkadang dapat menghambat kesempatan-kesempatan yang datang. Lebih cepat merespon pesan seseorang akan menciptakan impresi yang baik bagi orang tersebut. Bukan hanya respon positif, kamu akan lebih diprioritaskan juga oleh orang lain.
Terbiasa dalam merespon cepat sangat relevan dengan kebutuhan digital saat ini. Relasi yang luas dan kuat sudah menjadi hal yang umum untuk ditingkatkan untuk memudahkan dalam mendapatkan kesempatan baik. Dengan mengetik cepat, kamu dapat merespon pesan kerabat, teman, bahkan pasangan dengan cepat sehingga komunikasi berjalan dengan lancar.
Banyak manfaat yang dapat kamu rasakan dari merespon cepat. Bisa jadi dalam hal pekerjaan, kegiatan sekolah, pertemanan, hingga percintaan. Dengan merespon pesan seseorang dengan cepat, orang tersebut akan merasa dihargai dan diperhatikan olehmu. Hubungan yang terjalin akan cenderung langgeng dan berkesan dengan baik.
Sumber: Freepik
Meningkatkan Kemampuan Multitasking
Mengetik cepat akan membantu kita terlatih dalam efisiensi pekerjaan. Ketika pekerjaan cepat selesai, maka kamu bisa menghemat waktu dalam pekerjaan sehari-hari dan digunakan pada aktivitas produktif lainnya. Mengetik cepat memberikan manfaat untuk kamu bisa lebih produktif karena bisa sembari melakukan hal lainnya. Misalnya, ketika kamu sedang melakukan suatu hal dan tiba-tiba mendapatkan suatu pesan.
Kamu bisa berhenti melakukan pekerjaan sementara lalu membalas pesan tersebut secara cepat sehingga tidak mengulur waktu yang banyak. Setelah itu, kamu dapat melakukan pekerjaanmu kembali. Dengan begitu, kamu dapat tetap bekerja dengan baik dan tetap merespon seseorang dengan cepat, karena setiap waktu adalah peluang.
Dalam dunia kerja, mengetik cepat juga dapat meningkatkan produktivitas. Seorang pekerja bisa menyelesaikan pekerjaan dengan baik dalam waktu singkat dan jumlah yang cenderung banyak. Pada akhirnya, kamu akan terlatih untuk multitasking seperti menjawab email, mengedit dokumen, dan berkomunikasi dalam waktu yang bersamaan dengan lancar.
Nah itu dia, berbagai manfaat mengetik cepat yang dapat membantu pekerjaan sehari-harimu. Waktu yang dimiliki akan terpakai lebih efisien dan efektif sehingga cenderung lebih dihargai karena pekerjaan cepat selesai. Keuntungan yang bisa kamu rasakan sendiri adalah kamu dapat lebih konsentrasi dalam melakukan pekerjaan sehingga kamu dapat memiliki banyak waktu luang untuk menghibur diri.
Tentunya, kamu membutuhkan gadget yang didukung fitur dan spesifikasi mumpuni dalam mendukung aktivitas mengetik. Kamu bisa mendapatkan pilihan gadget ini secara online melalui Eraspace. Ada beragam pilihan gadget canggih dari sejumlah merek ternama yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet.
Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace pada iOS maupun Android dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan gadget terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!
Baca juga: 5 Rekomendasi Gadget untuk Produktif, Buat Cari Side Income!