Sumber: The School of Photography
Mengabadikan momen berharga dengan kamera hp telah menjadi bagian dari keseharian kita. Namun, tantangan yang sering dihadapi adalah hasil foto HP blur, sehingga momen yang seharusnya bisa diabadikan dengan sempurna justru tampak kurang memuaskan. Foto blur bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari tangan yang goyah saat memotret, hingga fokus kamera yang tidak tepat. Ternyata, masalah ini bisa dicegah dengan beberapa tips foto tidak buram yang efektif.
Dengan memahami teknik dasar fotografi dan memanfaatkan fitur yang ada di perangkat, kamu bisa menghasilkan foto yang tajam dan berkualitas, bahkan terlihat profesional dan estetik. Hasilnya, setiap momen yang diabadikan akan tampak sempurna dan memukau, tanpa ada lagi masalah blur. Tanpa berlama-lama, yuk simak sejumlah cara foto bagus di hp pada artikel berikut ini!
Stabilkan Tangan atau Gunakan Tripod
Menghasilkan foto yang tajam dan tidak buram dengan kamera hp membutuhkan perhatian terhadap beberapa hal penting. Salah satu faktor yang paling sering menyebabkan foto menjadi buram adalah getaran tangan saat menekan tombol shutter. Getaran ini mungkin tampak sepele, tetapi bisa sangat mempengaruhi hasil akhir gambar, terutama dalam kondisi pencahayaan rendah. Untuk mengatasi masalah ini, tips foto tidak buram pertama yang perlu dilakukan adalah memastikan hp berada dalam posisi stabil saat mengambil gambar.
Salah satu cara foto bagus di hp paling sederhana untuk menstabilkan hp adalah dengan menyandarkannya pada permukaan yang kokoh. Misalnya, kamu bisa memanfaatkan dinding, meja, atau benda lain di sekitar yang cukup stabil. Dengan cara ini, hp akan tetap diam, sehingga risiko foto hp blur bisa dikurangi. Selain itu, menyandarkan hp pada permukaan stabil juga bisa membantu dalam mendapatkan komposisi gambar yang lebih baik karena kamu tidak perlu khawatir tentang getaran tangan yang dapat mengganggu.
Sumber: NextPit
Jika sering mengambil foto dan ingin memastikan hasilnya selalu tajam, mempertimbangkan untuk menggunakan tripod khusus hp bisa menjadi solusi yang lebih baik. Tripod ini tidak hanya membantu menstabilkan hp, tetapi juga memungkinkan kamu untuk bereksperimen dengan berbagai sudut dan ketinggian kamera yang mungkin sulit dilakukan dengan tangan. Dengan tripod, kamu dapat lebih leluasa menyesuaikan komposisi gambar tanpa khawatir hp akan bergerak atau bergeser saat proses pengambilan gambar.
Selain menstabilkan hp sebagai tips foto tidak buram, memanfaatkan fitur timer juga sangat disarankan. Fitur ini memungkinkan kamu untuk menekan tombol shutter dan memberikan waktu beberapa detik sebelum kamera benar-benar mengambil gambar. Dengan cara ini, pengguna bisa meminimalisir getaran tangan yang biasanya terjadi saat menekan tombol shutter. Timer juga berguna jika kamu ingin mengambil foto tanpa harus menyentuh hp, misalnya saat menggunakan tripod atau menyandarkan hp pada permukaan yang stabil.
Baca juga: 5 Teknik Dasar Fotografi yang Wajib Kamu Kuasai
Perhatikan Fokus Pada Kamera
Tips foto tidak buram di hp berikutnya adalah pusatkan perhatian terhadap fokus adalah langkah pertama yang harus kamu lakukan. Fokus yang tepat sangat penting agar hasil foto terlihat tajam dan jelas. Banyak hp modern telah dilengkapi dengan fitur autofocus yang sangat andal, namun kamu tetap bisa mengatur fokus secara manual untuk hasil yang lebih presisi. Salah satu cara untuk memastikan fokus yang akurat adalah dengan mengetuk bagian layar hp yang ingin kamu fokuskan.
Saat kamu mengetuk objek tertentu di layar, kamera hp akan secara otomatis menyesuaikan fokus pada area tersebut, memastikan bahwa objek utama tampak jelas dan tajam. Ini sangat berguna saat kamu memotret objek yang memiliki banyak detail atau ketika kamu ingin mengisolasi objek tertentu dari latar belakangnya. Selain itu, beberapa aplikasi kamera di hp memungkinkan kamu untuk menggunakan fitur manual focus.
Fitur ini sangat bermanfaat jika kamu ingin kontrol lebih dalam menentukan area fokus, terutama saat kamu mengambil foto dengan kedalaman bidang yang sempit, seperti dalam fotografi makro atau potret. Dengan manual focus, kamu dapat menggeser fokus ke titik yang diinginkan dengan lebih presisi, yang pada akhirnya akan meningkatkan kualitas gambar.
Namun, fokus saja tidak cukup jika kamu ingin menghindari foto yang buram. Pastikan juga kamu memegang hp dengan stabil saat mengambil gambar. Gerakan sekecil apa pun bisa menyebabkan foto menjadi buram, terutama dalam kondisi cahaya rendah. Untuk itu, kamu bisa mencoba menahan napas sejenak saat menekan tombol shutter atau menggunakan tripod mini agar hp tetap stabil.
Dengan menggabungkan teknik fokus yang tepat dan menjaga stabilitas hp saat memotret, kamu dapat memastikan bahwa foto tidak buram di hp dan tampak profesional, bebas dari masalah blur yang mengganggu. Setiap momen yang kamu abadikan akan tampil dengan kualitas yang maksimal, menjadikan setiap foto sebagai kenangan yang indah dan jelas.
Sumber: ISO1200
Hindari Zoom Digital dan Bersihkan Lensa Kamera
Mengambil foto yang tajam dan jelas dengan kamera hp tidak selalu mudah, tetapi ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghindari hasil yang buram. Salah satu tips foto tidak buram yang penting adalah menghindari penggunaan zoom digital. Zoom digital seringkali membuat foto menjadi pecah dan kurang detail, karena hanya memperbesar gambar yang sudah ada tanpa menambah informasi baru. Daripada menggunakan zoom digital, cobalah untuk mendekatkan diri ke objek yang ingin kamu foto.
Jika kamu membutuhkan lebih banyak pembesaran, pertimbangkan untuk menggunakan lensa tambahan yang dapat membantu memperbesar gambar tanpa mengorbankan kualitas. Selain itu, penting juga untuk menjaga kebersihan lensa kamera hp kamu. Lensa yang kotor, misalnya karena debu, sidik jari, atau kotoran lainnya, bisa menghambat masuknya cahaya ke sensor kamera, sehingga hasil foto menjadi buram atau kurang jelas.
Sebelum memotret, pastikan lensa kamera bersih dengan menggunakan kain microfiber yang lembut. Dengan cara foto bagus di hp ini, cahaya dapat masuk dengan optimal, sehingga hasil fotonya pun lebih tajam dan detail. Dengan memperhatikan hal-hal sederhana ini, kamu bisa meningkatkan kualitas foto yang diambil, menjadikannya tampak lebih profesional dan memuaskan.
Itu dia 3 tips foto tidak buram di hp yang wajib kamu ketahui agar bisa mengabadikan momen spesial sehingga tampak seperti profesional. Walaupun hanya menggunakan gadget, kamu tetap bisa menghasilkan hasil terbaik dengan mengetahui cara foto bagus di hp. Tentunya kamu wajib dilengkapi dengan smartphone berkamera terbaik yang hadir di Eraspace.
Eraspace menghadirkan beragam pilihan gadget canggih yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan bujet. Apalagi, sedang ada promo dan penawaran menarik yang bisa kamu nikmati ketika menjadi member MyEraspace. Caranya mudah, cukup belanja di website maupun aplikasi resmi Eraspace pada iOS maupun Android dan pilih perangkat favoritmu. Yuk, lengkapi diri dengan gadget terbaik hanya di Eraspace, sekarang juga!
Baca juga: 5 Aplikasi untuk Menghilangkan Stiker di Foto Secara Instan