Sumber: djistore
Selain menghasilkan produk berupa drone, DJI juga meluncurkan beberapa produk di lini actioan camera. Salah satu action camera unik yang diciptakan DJI adalah DJI Pocket 2 sebagai seri lanjutan Dji OSMO Pocket. Di mana, produk ini hadir dengan sejumlah peningkatan dari sisi spesifikasinya sehingga bisa menjadi pilihan bagi mereka pecinta fotografi maupun videografi sambil travelling.
Selain ukuran yang kecil, spesifikasi DJI Pocket 2 pada resolusinya mampu menghasilkan foto dan video berkualitas tinggi, bahkan hingga resolusi 4K HD. Apalagi kamera ini bisa dihubungkan langsung ke smartphone. Kira-kira, peningkatan spesifikasi apa lagi yang ditawarkan DJI Pocket 2? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
Sumber: roadrunnermotorcycletouring&travel
Desainnya Kecil dan Portable
Spesifikasi DJI Pocket 2 yang akan dibahas pertama ada pada penampilan luarnya. Seperti namanya, DJI Pocket 2 memiliki ukuran lebih kecil dibandingkan action camera lainnya. Dengan begitu, kamu cukup menyimpannya saja dalam saku sehingga tidak memerlukan tas khusus untuk membawanya. Kamera ini juga sangat mirip dengan kamera drone produk DJI pada umumnya.
Sementara itu, DJI Pocket 2 dibekali dengan control stick berbentuk gimbal. Dengan ini, pengambilan gambar outdoor jadi semakin mudah. Kamera ini juga sudah dilengkapi dengan dudukan tripod berukuran ¼ inci yang sebelumnya harus dibeli secara terpisah.
Quick Single Capture, Mudahkan Pengambilan Gambar dengan Satu Klik
DJI Pocket 2 dibekali dengan beberapa tombol pengoperasian. Di mana, tombol-tombol ini terletak di control stick yang menopang kamera. Adapun tombol yang tersedia meliputi tombol power, record, dan tombol yang memudahkan untuk berganti mode dengan mudah. Selain itu, penggunanya bisa menjeda rekaman secara mudah dengan menekan dan menahan tombol record. Kamu bisa juga menghubungkan Mini Control Stick dengan kamera untuk mengatur mode zoom kamera secara leluasa.
Sumber: imore
Mampu Hasilkan Foto Panorama dengan Kualitas Menakjubkan
Lanjut ke spesifikasi DJI Pocket 2 dari kualitas foto dan video yang dihasilkan. Di mana, DJI Pocket mengalami peningkatan berupa lensa 20mm dengan aperture f/1.8. Selain itu, kameranya dilengkapi dengan sensor sebesar 1/1,7 inci dan sudut pengambilan gambar hingga 93˚. Dengan ini, DJI Pocket diklaim dapat menghasilkan foto dengan angle lebih lebar dan kualitas yang tajam. Bahkan, DJI juga menyiapkan lensa wide-angle untuk memperbesar sudut pengambilan hingga 110˚.
DJI Pocket 2 menyediakan mode PRO dengan format DNG sehingga pengeditan foto jadi lebih fleksibel. Kamera ini juga menggunakan resolusi gambar sebesar 16-64MP, tidak kalah dengan kualitas kamera masa kini. Apalagi, video yang dihasilkan memiliki resolusi HD hingga 4K Ultra HD yang membuat kualitas video sangat memanjakan mata. Adapun beberapa mode video yang ada dalam kamera ini antara lain HDR video, timelapse, motionlapse, dan hyperlapse.
Baca juga: 5 Kelebihan DJI Osmo SE yang Hasilkan Video Profesional
Berbagai Fitur Canggih yang Mudahkan Pengambilan Gambar dan Video
Pengambilan foto menggunakan DJI Pocket 2 lebih terfokus disebabkan adanya fitur Hybrid AF 2.0 dan Active Track 3.0. Di mana, fitur Active Track ini menyebabkan kamera bergerak otomatis menyesuaikan gerak objek rekaman. Selain itu, kamu bisa menggunakan fitur Fast Wake untuk menyalakan kamera lebih cepat sehingga tidak akan tertinggal momen penting.
Selanjutnya, kamera ini bisa dengan mudah terkoneksikan dengan handphone. Selanjutnya, kamu juga bisa menggunakan DJI Pocket 2 untuk kegiatan live streaming. Selain tampilannya jernih, audio yang dihasilkan kamera ini juga berkualitas tinggi berkat hadirnya empat microphone. Apalagi ditambah dengan fitur SoundTrack yang memungkinkan audio berdasarkan arah suara. Kamu juga bisa mengedit video secara otomatis menggunakan AI Editor.
Sumber: camerajabber
Baterai Tahan Lama dan Kapasitas Memori Besar
Spesifikasi DJI Pocket 2 terakhir yang dibahas adalah kapasitas internal dan baterainya. Kamera ini mendukung penyimpanan berupa microSD hingga berjumlah 256GB. Sementara itu, baterainya berupa LiPo 875mAh yang dapat tahan hingga 140 menit. Untuk mengisi ulang dayanya hanya memerlukan waktu selama 73 menit apabila menggunakan adaptor 5V/2A.
Itulah sejumlah kelebihan dan spesifikasi DJI Pocket 2. Selain ukurannya yang kecil dan mudah dibawa, kamera ini dibekali dengan sejumlah fitur-fitur pendukung aktivitas fotografi dan videografi khususnya di alam terbuka. Kalau kamu tertarik memiliki DJI Pocket 2, kamu bisa dapatkan secara online melalui Eraspace.
Tersedia banyak pilihan produk DJI yang mumpuni beserta aksesoris pendukungnya. Caranya pun mudah, cukup dengan kunjungi website resmi Eraspace atau men-download aplikasinya di smartphone. Dapatkan segera DJI Pocket 2 untuk dukung aktivitas outdoor-mu sekarang juga di Eraspace!
Baca juga: 5 Fitur Gimbal DJI Osmo Mobile 6 yang Tampil Semakin Canggih