Kategori

Ini Dia Pilihan Game Superhero Android yang Paling Seru

Sumber: Sensor Tower

Siapa yang tidak tahu tentang superhero? Karakter yang mempunyai kekuatan khusus itu memiliki banyak penggemar dari tayangan film dan meluas ke arah game. Didukung dengan kemajuan teknologi, banyak developer yang mengadaptasi dan mengembangkan berbagai game superhero dengan menawarkan karakter yang memiliki kekuatan khusus dan bisa dimainkan melalui smartphone.

Dilihat dari popularitasnya, memang tidak heran jika game superhero Android tidak pernah sepi dan habis dibicarakan. Ditambah dengan keunikan dan kualitas grafis, game superhero Android menjadi salah satu alternatif untuk mengisi waktu luang kamu dalam bermain game. Lalu, apa saja pilihan game superhero yang seru untuk dimainkan? Yuk, simak rekomendasinya berikut ini.

Sumber: GameWatcher

Injustice 2
Rekomendasi game superhero yang pertama adalah Injustice 2. Di mana, game ini sangat cocok bagi para pemain yang menyukai game Mortal dari segi karakter dan gameplay. Injustice 2 mengangkat pertempuran antara Batman dan Superman yang bisa menarik perhatian banyak pemain. Selain itu, Injustice 2 menghadirkan tampilan grafis yang detail dan ciamik sehingga mampu menambah keseruan dalam memainkannya secara maksimal.

Pengalaman bermain game superhero Android yang luar biasa ini juga didukung pilihan mode permainan seru, salah satunya adalah story mode yang menampilkan pertarungan dan tayangan cutscene layaknya sebuah film.

 

Marvel Contest of Champions
Kemudian ada Marvel Contest of Champions yang dikembangkan oleh Kabam Games dengan mengambil cerita dari komik Marvel. Para pemain akan menikmati alur game yang mengusung pertarungan di dalam tim dengan anggota superhero dan antihero dari Marvel seperti Thor, Captain America, Spiderman, dan masih banyak lagi.

Tidak hanya itu, game superhero ini juga memberikan efek visual yang keren saat superhero menggunakan jurus spesial.  Dijamin pemain tidak akan bosan dan kesulitan karena Marvel Contest of Champions memiliki gameplay yang sederhana sehingga mudah untuk dimainkan.

Sumber: Pemmzchannel
 

Power Rangers: Legacy Wars
Lanjut ke Power Rangers: Legacy Wars sebagai salah satu game superhero Android yang wajib dicoba khususnya bagi kamu pecinta Power Rangers. Game superhero Android bakal mengajak setiap pemain untuk melawan para petarung lain dari berbagai dunia. Berbagai karakter dengan masing-masing kekuatannya juga bisa dipilih untuk dimainkan sesuai dengan keinginan.

Selain itu, Power Rangers: Legacy Wars juga mengusung konsep PvP player sehingga memungkinkan pemain untuk memilih antara kartu menyerang atau kartu bertahan saat pertandingan berlangsung.

Baca juga: Siap-Siap! 5 Rekomendasi Game Zombie Terbaru yang Bakal Rilis di 2022

MARVEL Future Fight
Pilihan game superhero Android selanjutnya datang dari Netmarble yaitu  MARVEL Future Fight. Di mana, para pemain game ini akan mengendalikan karakter hero Marvel dalam melawan berbagai musuh. Selain itu, MARVEL Future Fight juga memiliki gameplay yang mudah dipahami dengan konsep analog di sebelah kiri. Sementara untuk tombol skill dan serangan berada di sebelah kanan.

Selain itu, pemain akan bertemu dengan Ultron dalam game ini yang merupakan, sebuah robot buatan Tony Stark sebagai musuh untuk kamu hadapi.

Sumber: PDALIFE.com

Batman: The Enemy Within
Pilihan game superhero Android yang terakhir adalah Batman: The Enemy Within. Di mana, game superhero Android yang dikembangkan oleh Telltale ini memberikan berbagai teka-teki sulit untuk diselesaikan oleh para pemain. Selain itu, Batman: The Enemy Within akan memberikan berbagai permasalahan lain, termasuk dari sisi kehidupan pemain.

Perlu diperhatikan bahwa hal yang dipilih oleh pemain akan memengaruhi jalannya cerita. So, kamu harus cermat dalam bergerak ya.

Itu dia sejumlah pilihan game superhero Android yang bisa kamu mainkan. Untuk bisa memainkan game-game tersebut secara lancar, tentunya kamu harus memastikan bahwa smartphone yang digunakan  sudah kompatibel. Akan tetapi, jika smartphone yang dimiliki belum kompatibel, kamu bisa mendapatkannya secara online melalui Eraspace.

Di mana, ada banyak pilihan produk smartphone dari sejumlah merek ternama yang bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, dapatkan smartphone impianmu untuk aktivitas gaming secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 5 Rekomendasi HP Xiaomi 3 Jutaan untuk Aktivitas Gaming


Diunggah Pada : 28 Sep 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.