Kategori

Cara Kerja Robot Sapu dan Keunggulan yang Dimilikinya

Sumber: fenermar.ingenierosnavales

Pekerjaan rumah memang tidak akan ada habisnya, di mana menyapu menjadi salah satu pekerjaan penting untuk menjaga kebersihan rumah. Hunian bersih adalah sumber kesehatan dan kenyamanan keluarga. Robot sapu menjadi solusi dalam membersihkan rumah dari debu secara berkala dengan efisien dan mudah.

Dirancang dengan kepintaran dan teknologi tinggi yang bisa membantu mengurangi beban pekerjaan rumah, alat ini disambut cukup antusias keberadaannya. Berbagai keunggulan disajikan robot sapu untuk para pemiliknya. Kira-kira keuntungan apa saja yang bisa pengguna dapatkan dan cara kerja robot sapu sebagai alat pendukung dalam membersihkan ruangan di dalam rumah?  Yuk, simak penjelasannya berikut.

Sumber: iliferobot

Apa itu Robot Sapu?
Robot sapu atau robot vacuum cleaner adalah bentuk teknologi baru dari vacuum cleaner manual. Seperti vacuum cleaner pada umumnya, alat ini juga berfungsi untuk membersihkan ruangan di dalam rumah dari debu-debu dengan cara menyedotnya. Hal yang membedakan robot sapu dengan alat penyedot debu generasi sebelumnya adalah cara kerjanya yang otomatis dan tidak lagi membutuhkan tenaga manusia di setiap penggunaannya.

Sumber: IoTM2MCouncil

Cara Kerja Robot Sapu
Cara kerja dari robot sapu berbeda dengan vacuum cleaner konvensional. Jika vacuum cleaner model lama masih membutuhkan tenaga manusia untuk membersihkan dan menyedot debu, maka robot sapu dapat bergerak dengan sendirinya. Robot sapu memiliki fungsi utama menyedot debu di dalam ruangan, terutama di lantai. Alat ini didukung dengan dua jenis sikat yaitu roller dan spinner.

Kedua sikat akan bekerja untuk mengaduk debu dan kotoran kemudian membawanya ke tempat sampah internal yang ada di dalam robot. Robot sapu menggunakan navigasi dan tenaga vacuum untuk membersihkan ruangan. Robot akan bergerak mengelilingi ruangan dan menghisap debu yang ada. Hebatnya alat ini tidak akan terbentur dan menabrak barang di dalam ruangan karena menggunakan teknologi inframerah dan sensor tebing yang dimilikinya.

Baca juga: Robot Vacuum Menjadi Solusi Alat Pembersih yang Kekinian?

Sumber: XiaomiAdictos

Keunggulan dan Keuntungan dari Menggunakan Robot Sapu
Sebagai teknologi yang lebih modern, tentunya robot sapu memiliki sejumlah keunggulan yang bisa jadi keuntungan bagi kamu jika memilikinya. Nah, ini dia yang bakal kamu dapatkan ketika memilih menggunakan robot sapu, di antaranya:

Bentuk Futuristik dan Ergonomis
Robot sapu didesain dengan tampilan yang futuristik dengan tombol fisik yang dimiliki juga tampak modern. Dirancang dengan bentuk kecil dan bundar sehingga lebih ergonomis. Bentuk ini membuat robot tidak akan memakan banyak tempat di dalam rumah. Kamu bahkan bisa menyimpannya di kolong meja atau di sudut ruangan.

Lebih Hemat Tenaga dan Waktu
Robot sapu menggunakan teknologi navigasi dan teknologi vacuum sebagai sistem yang menjalankan fungsinya. Pengguna cukup meletakkannya di lantai, maka robot akan bergerak untuk membersihkan lantai dari debu-debu. Hal tersebut akan sangat menghemat tenaga dan waktu. Pengguna bisa mengerjakan pekerjaan lain dan membiarkan robot bekerja menyedot debu di berbagai sisi ruangan.

Beberapa robot sapu atau robot vacuum cleaner telah didukung fitur yang memungkinkan pengguna mengontrol lewat smartphone. Selain itu, yang lebih keren robot sapu juga sudah memiliki kemampuan untuk mengisi daya secara otomatis dan kembali bekerja sesuai settingan.

Dapat Menjangkau Area Sempit dan Sulit Dijangkau
Selain dapat menghemat tenaga dan waktu, robot sapu juga memiliki kemampuan membersihkan dengan signifikan. Bentuknya yang compact memungkinkan untuk menjangkau area-area sempit dan sulit dijangkau seperti kolong ranjang, buffet, dan sofa.

Meskipun memiliki sensor yang dapat menghindari robot dari benturan, namun alat ini juga mampu menyedot debu di area pojok dan sudut ruangan.

Dapat Diatur Jadwal Pembersihan
Teknologi yang diberikan oleh robot vacuum cleaner memang sangat memudahkan aktivitas manusia. Pengguna dapat mengatur jadwal robot untuk membersihkan rumah. Dengan begitu pengguna tidak perlu khawatir rumah akan kotor ketika bepergian, karena robot akan bekerja secara otomatis.

Pengaturan jadwal ini tentu sangat meringankan beban pekerjaan. Rumah akan terus dalam kondisi bersih saat pengguna pulang setelah beraktivitas seharian di luar.

Itu dia cara robot sapu bekerja serta keunggulan yang dimilikinya. Jika kamu memiliki waktu yang sempit untuk membersihkan rumah, robot sapu jadi pilihan yang tepat. Alat ini akan terus membuat ruangan terasa bersih dan nyaman.

Kamu bisa dapatkan robot sapu melalui Eraspace. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya di smartphone. Yuk, dapatkan robot sapu atau robot vacuum cleaner sesuai kebutuhan secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: Tren Smart Home, Rumah Futuristik Berteknologi Canggih


Diunggah Pada : 23 Sep 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.