Kategori

5 Rekomendasi Smartphone dengan Performa Setara iPhone 13

Sumber: engadget

iPhone 13 Series menjadi seri paling terbaru iPhone yang dirilis pada akhir 2021 lalu. Di mana, terdapat sejumlah model yang dapat dipilih untuk iPhone 13 Series sesuai dengan kebutuhan. Salah satu seri regularnya adalah iPhone 13 yang dibekali performa andal berkat penggunaan chipset terbarunya yaitu Apple A15 Bionic.

Walaupun performa iPhone 13 Series mendapat sejumlah pembaruan, hanya saja harga dari produk smartphone Apple ini bagi sebagian orang masih terlalu mahal. Untungnya, ada sejumlah rekomendasi smartphone dari merek lain yang bisa menjadi pilihan untuk alternatif iPhone 13 dengan performa cukup mirip, terutama bagi kamu yang ingin mengganti smartphone namun memiliki bujet terbatas.

Seperti apa rekomendasi smartphone yang memiliki performa setara iPhone 13? Simak penjelasan berikut ini.

 

ASUS Zenfone 8
Sumber: kopitekno

Rekomendasi smartphone pertama yang bisa menjadi alternatif iPhone 13 adalah ASUS Zenfone 8. Smartphone ini sendiri menghadirkan desain body yang ramping dengan kemampuan penggunaan hanya menggunakan satu tangan saja. Layarnya sendiri menggunakan panel Super AMOLED berukuran 5.9 inci.

Untuk mendukung performanya, rekomendasi smartphone yang satu ini menggunakan Chipset Qualcomm Snapdragon 888 5G yang dikombinasikan RAM berkapasitas 8GB dan 16GB serta media penyimpanan internal 128GB dan 256GB. Tidak heran, jika smartphone ini dikategorikan sebagai flagship ASUS. Selain itu, smartphone ini dibekali kamera belakang 64MP wide dan 12MP ultrawide dengan kapasitas baterai sebesar 4000 mAh

 

Huawei P40 Pro
Sumber: gadgetin youtube channel

Lalu, ada Huawei P40 Pro yang mungkin sudah tidak baru lagi namun masih sangat layak untuk direkomendasikan. Mulai dari layar menggunakan panel OLED 6.58 inci dan chipset Kirin 990 5G. Dipadukan dengan RAM berkapasitas 8GB dan media penyimpanan 256GB dengan kapasitas baterai yang dihadirkan sebesar 4200 mAh.

Smartphone ini juga andal untuk urusan fotografi maupun videografi karena memiliki spesifikasi kamera seperti 50MP wide, 12MP periscope telephoto, dan 40MP ultrawide MP ToF. Selain itu, rekomendasi smartphone yang satu ini juga dibekali ketahanan terbaik yang masih sangat bagus sehingga model ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin mengganti smartphone terbaru.

 

Baca juga: 5 Rekomendasi Smartphone High End yang Didukung Memory Internal Berkapasitas 1TB


Samsung Galaxy S21 FE 5G
Sumber: homlah

Lanjut ke merek Samsung, melalui Galaxy S21 FE 5G, smartphone ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang belum memiliki bujet untuk iPhone 13. Walaupun seri FE atau Fan Edition ini dirancang dengan spesifikasi dan fitur lebih rendah, bukan berarti performanya menurun. Smartphone ini sendiri menggunakan layar dengan panel Dynamic AMOLED 2X 6.4 inci dan chipset Exynos 2100 yang dikombinasikan RAM berkapasitas 8GB serta media penyimpanan internal 128GB dan 256GB

Selain itu, Samsung Galaxy S21 FE 5G menghadirkan kamera beresolusi 12MP wide, 8MP telefoto, dan 12MP ultrawide. Ditambah daya tahan baterai yang memiliki kapasitas sebesar 4500 mAh. Smartphone ini juga dilindungi sistem keamanan berupa sertifikasi IP68.

 

Vivo X60 Pro
Sumber: yangcanggih

Rekomendasi smartphone sebagai alternatif iPhone 13 berikutnya adalah Vivo x60 Pro. Di mana, smartphone ini dibekali layar AMOLED 6.56 inci dengan chipset Qualcomm Snapdragon 870 yang dipadukan RAM berkapasitas 12GB dan media penyimpanan 256GB. Selain itu, smartphone ini memang memiliki keunggulan dari sektor fotografi berupa teknologi untuk menstabilkan guncangan.

Di mana, kamera belakangnya sendiri memiliki resolusi 48MP wide, 13MP ultrawide, dan 13MP telephoto yang memiliki sistem optik untuk memproses gambar rancangan Zeiss. Untuk daya tahan baterainya, smartphone ini dibekali baterai berkapasitas 4200 mAh.

 

Xiaomi Mi 11
Sumber: harapanrakyat

Rekomendasi smartphone untuk alternatif iPhon 13 yang terakhir adalah Xiaomi Mi 11. Di mana, smartphone ini dibekali layar dengan panel AMOLED 6.81 inci yang memiliki desain bezel sangat tipis dan tepi layar melengkung. Ditambah balutan material kaca di bagian belakangnya yang menambah kesan premium.

Untuk chipset, smartphone ini menggunakan Qualcomm Snapdragon 888 5G yang dipadukan RAM berkapasitas 8GB serta media penyimpanan internal 256GB. Lalu bagian kamera belakangnya dibekali lensa beresolusi 108MP wide, 13MP ultrawide, dan 5MP telephoto macro. Untuk bagian baterainya dibekali Li-Po dengan kapasitas 4500 mAh.

Itu dia sejumlah rekomendasi smartphone pengganti iPhone 13 yang bisa menjadi pilihan kamu jika ingin mengganti smartphone baru, namun belum memiliki bujet mencukupi. Apalagi kamu bisa mendapatkan sejumlah rekomendasi smartphone ini secara online melalui Eraspace. Ada banyak pilihan smartphone dari sejumlah merek ternama yang bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan.

Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan rekomendasi smartphone terbaik secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: 5 Rekomendasi Smartphone Mid-end dengan Chipset MediaTek Dimensity 810 di 2022


Diunggah Pada : 21 Mar 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.