Sumber: blog unitedtronik
Tidak bisa dipungkiri, semenjak masa pandemi berlangsung yang mengharuskan hampir semua orang untuk beraktivitas di rumah, membuat hiburan menjadi terbatas khususnya bagi yang biasa berkunjung ke bioskop untuk menonton film-film baru. Untungnya, kehadiran Netflix menjadi penyelamat tidak hanya orang yang sebelumnya hobi nonton di bioskop, namun bagi mereka yang membutuhkan hiburan.
Ditambah, koleksi film maupun TV seri di Netflix jumlahnya sangat banyak dan seru untuk ditonton. Oleh karena itu, nonton Netflix menjadi salah satu pilihan bagi orang-orang yang harus bekerja dan beraktivitas hanya di rumah saja. Nah, kenyamanan nonton Netflix terkadang harus terganggu karena beberapa hal seperti gambar yang kurang bagus atau koneksi lambat. Oleh karena itu, berikut ini ada sejumlah tips yang dapat dilakukan agar aktivitas nonton Netflix kamu semakin chill dan menyenangkan.
Memilih Layar Smartphone yang Lebar Untuk Memberikan Kenyamanan pada Mata
Sumber: pocket-lint
Smartphone menjadi salah satu perangkat yang bisa digunakan untuk nonton Netflix, selain tablet, laptop, dan TV. Hanya saja, ukuran layar smartphone memang tidak selebar perangkat lainnya sehingga bagi sebagian orang, aktivitas nonton Netflix terasa kurang memuaskan. Namun, jika harus menggunakan perangkat seperti tablet, laptop, hingga TV tentu tidak praktis.
Solusinya adalah dengan memilih smartphone yang memiliki layar lebar. Tidak hanya tampilan yang lebih memuaskan, layar lebar akan membuat mata tidak mudah lelah saat berlama-lama menonton Netflix. Kamu bisa memilih smartphone dengan ukuran layar minimal 6,44 inci beresolusi FHD+ tentunya jika cukup bujet, pilihlah layar yang menggunakan panel AMOLED.
Pastikan Smartphone Didukung Speaker Berkualitas
Sumber: pikiran rakyat
Pada dasarnya, setiap orang biasa menggunakan earphone untuk mendapatkan kualitas suara yang lebih jelas dan jernih. Namun, bagi sebagian orang earphone terkadang sedikit mengganggu kenyamanan sehingga mereka lebih menyukai suara yang berasal dari speaker smartphone. Jika kamu tipe penonton seperti itu, maka memastikan smartphone sudah dilengkapi speaker berkualitas adalah hal penting.
Apalagi sejumlah film dan TV series di Netflix menghadirkan efek suara canggih yang mungkin jarang kamu dengar sehingga speaker smartphone yang berkualitas mampu mentransfer suara secara jelas ke telinga para penontonnya. Dengan begitu, aktivitas nonton Netflix semakin terasa menyenangkan pastinya.
Baca juga: Tidak Hanya Cantik, 5 Gamers Perempuan Indonesia Ini Juga Berprestasi
Pilih Ukuran RAM Berkapasitas Besar Agar Terhindar Lemot
Sumber: uzoneid
Saat mengakses aplikasi Netflix, tentunya kamu ingin merasakan pergerakan yang lancar alias tidak lemot dan dapat mengganggu mood saat ingin menonton film atau drama Korea favoritmu. Sama halnya dengan spesifikasi untuk aktivitas gaming, kamu bisa memilih smartphone yang dibekali RAM berkapasitas besar.
Pilihlah smartphone dengan minimal kapasitas baterai sebesar 4GB ke atas. Dengan begitu, aktivitas nonton Netflix sambil multitasking aplikasi lainnya bisa berjalan tanpa adanya lag sedikitpun.
Pilih Smartphone yang Mendukung Jaringan 5G
Sumber: rilispedia
Mengingat Netflix merupakan layanan streaming berbasis online, tentu kehadiran jaringan internet berperan utama dalam mengakses beragam film dan TV series di dalamnya. Untuk mendapatkan akses internet yang cepat, kamu bisa memastikan smartphone yang digunakan memiliki dukungan jaringan 5G.
Apalagi beberapa provider kini mulai menyediakan paket internet untuk kebutuhan jaringan 5G. Dengan begitu, aktivitas nonton Netflix kamu bisa dilakukan secara lancar tanpa hambatan melalui smartphone.
Kapasitas Besar dan Daya Tahan Baterai yang Tahan Lama
Sumber: thenextweb
Hal terakhir yang harus diperhatikan saat menggunakan smartphone untuk kebutuhan nonton Netflix yaitu kapasitas baterai. Mengingat, aktivitas nonton Netflix di smartphone kamu menghabiskan waktu hingga berjam-jam lamanya, tentu kapasitas dan daya tahan baterai menjadi hal utama yang harus diperhatikan.
Kamu bisa memilih smartphone dengan kapasitas baterai minimal 4.000 mAh ke atas. Jika memungkinkan untuk memilih jenis smartphone yang didukung fitur fast charging pada sistem pengisian dayanya. Walaupun baterai habis, namun sistem pengisian dayanya memungkinkan kamu untuk tidak perlu berlama-lama menunggu waktu pengisian. Dengan begitu, kamu bisa lanjut menonton serial drama Korea favoritmu.
Itu dia sejumlah tips yang bisa kamu lakukan ketika ingin mendapatkan pengalaman nonton Netflix secara lancar di smartphone. Apalagi jika kamu berniat untuk mengganti smartphone baru untuk memenuhi aktivitas hiburan, maka sejumlah spesifikasi yang disebutkan sebelumnya bisa menjadi acuan saat memilih smartphone terbaru.
Ditambah, kini kamu bisa mendapatkan smartphone secara online melalui Eraspace. Ada banyak pilihan smartphone dari berbagai merek ternama yang bisa kamu pilih untuk dukung aktivitas nonton Netflix. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, buat aktivitas nonton Netflix menjadi lancar dengan menggunakan smartphone yang bisa didapatkan melalui Eraspace sekarang.
Baca juga: Ini Dia 5 Keunikan Tesla Bot yang Menjadi Robot Terbaru Milik Tesla