Kategori

Akhirnya Elon Musk Resmi Jadi Pemilik Twitter yang Baru

Sumber: Sky News

Seperti yang telah diketahui, bahwa desas-desus Elon Musk yang akan menjadi pemilik Twitter baru telah diketahui cukup lama. Namun, proses tersebut menjadi sebuah drama berbulan-bulan hingga akhirnya kini Elon Musk menyelesaikan kesepakatan untuk membeli Twitter. Dilansir dari sejumlah laporan media asal Amerika Serikat, Elon Musk melakukan transaksi pembelian Twitter senilai 44 miliar dollar AS pada Kamis 27 Oktober 2022 lalu.

Sebelumnya, bio akun Twitter resmi Elon Musk yang berbunyi “Chief Twit” diindikasi sebagai proses pembelian Twitter. Sampai saat ini, belum diketahui apa yang akan dilakukan oleh Musk setelah resmi menjadi pemilik Twitter yang baru. Seperti apa proses pembelian Twitter yang menjadikan Elon Musk resmi sebagai pemilik baru? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Sumber: Mashable

Tarik Ulur Akuisisi Twitter
Seperti yang telah diberitakan, penandatanganan perjanjian akuisisi Twitter telah dilakukan oleh Elon Musk pada 26 April lalu. Hal itu menandakan secara resmi Musk membeli media sosial yang didirikan oleh Jack Dorsey. Akan tetapi, persoalan mengenai data akun bot dan spam yang beredar pada aplikasi Twitter menimbulkan terjadinya perselisihan antara Musk dan Twitter.

Hal ini yang tidak kunjung bertemu dengan titik terang ini akhirnya calon pemilik Twitter baru ini membatalkan rencana akuisisi pada Juli 2022. Setelah beberapa bulan terlewati, Elon Musk akhirnya melanjutkan rencana membeli Twitter pada awal Oktober dengan dibuktikan oleh pengajuan dokumen ke Komisi Sekuritas dan Bursa atau SEC AS.

Selain itu, pihak Twitter juga dikonfirmasi telah menerima surat tersebut yang membuat Elon Musk sepakat membeli Twitter sesuai harga kesepakatan awal. Di mana, jumlah harga pembelian tersebut mencapai 44 miliar dolar AS atau setara Rp668 triliun. Di dalam dokumen yang diajukan ke SEC, pihak Elon Musk mengatakan bahwa kesepakatan akan dilakukan dengan syarat pengadilan menunda persidangan dan menghentikan proses hukum.

Permintaan tersebut dikabulkan oleh Kathleen McCormick, hakim yang menangani permasalahan Elon Musk dan Twitter. Berdasarkan keputusan, pihak Elon Musk dan Twitter diberikan waktu oleh hakim untuk menyelesaikan penutupan transaksi sampai 28 Oktober 2022 pukul 17.00 waktu AS. Namun, transaksi akuisisi Twitter tersebut ditutup secara resmi oleh Musk pada 27 Oktober 2022 atau sehari sebelum tenggat waktu.

Baca juga: 3 Cara Mudah Menggunakan Fitur Twitter Circle di Android

Sumber: TechCrunch

Elon Musk Pecat 4 Petinggi Twitter
Tidak lama setelah proses akuisisi selesai, Elon Musk dikabarkan memecat empat orang dari jajaran eksekutif Twitter yaitu Chief Executive Officer Parag Agrawal, Chief Financial Officer Ned Segal, Vijaya Gadde dari bos bagian hukum dan kebijakan, serta Sean Edget dari penasihat umum. Bahkan terdapat informasi yang mengatakan bahwa ada salah satu dari eksekutif tersebut dikawal hingga keluar Gedung kantor pusat Twitter di San Francisco, AS.

Jika menilik ke belakang, Parag Agrawal, CEO yang ditunjuk pada November 2021 sebagai pengganti Jack Dorsey, memang secara terbuka berselisih dengan Elon Musk mengenai akuisisi Twitter. Selain itu, bos bagian hukum dan kebijakan, Vijaya Gadde, juga sempat dikritik oleh Musk karena keputusan moderasi konten di Twitter. Meskipun demikian, pihak-pihak eksekutif Twitter yang dipecat tersebut belum memberikan komentar terkait masalah yang beredar.

Di tengah kabar Elon Musk menjadi pemilik Twitter yang baru, hingga saat ini pengguna tetap dapat menggunakan platform tersebut seperti biasa. Pengguna bisa mengakses Twitter melalui smartphone yang dimiliki. Untuk mendukung aktivitas scrolling Twitter secara lancar, tentunya kamu membutuhkan perangkat seperti smartphone yang didukung layar dengan refresh rate tinggi.

Hal ini akan membuat aktivitas scrolling bisa dilakukan secara smooth dan lancar. Apalagi kamu bisa mendapatkan smartphone ini secara online hanya di Eraspace dari berbagai brand ternama. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, dapatkan smartphone impianmu secara online di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 5 Rekomendasi HP Flagship Samsung dengan Performa Menakjubkan


Diunggah Pada : 31 Okt 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.