Kategori

Fakta Menarik Google yang Jarang Diketahui Penggunanya

Sumber: mycitycoid

Menjadi salah satu search engine paling populer di dunia, Google sukses menjadi salah satu raksasa teknologi saat ini bersamaan dengan Apple dan Microsoft. Google yang lahir pada tahun 1997 ini tidak hanya fokus pada pengembangan search engine saja, namun juga produk lain seperti software maupun hardware.

Di samping kesuksesan dan manfaat yang diberikan Google kepada semua penggunanya, ada sejumlah fakta menarik Google yang justru jarang diketahui banyak orang. Di mana, fakta menarik Google ini menjadi bagian dari perjalanan Google sampai saat ini. Lalu, seperti apa fakta menarik tentang Google yang jarang diketahui para penggunanya? Yuk, simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

 

Awal Mula Nama Google
Sumber: dnaindia

Fakta menarik Google yang pertama tentu pada pemilihan namanya. Di mana, sebelum menggunakan nama Google, Larry Page dan Sergey Brin sebagai pendiri melakukan brainstorming dalam menentukan nama search engine ciptaan mereka, lalu terpilih nama BackRub. Walaupun BackRub menjadi salah satu nama teknik memijat, namun tidak ada kaitannya sama sekali tentang hal tersebut karena BackRub sendiri adalah nama proyek penelitian mereka ketika berkuliah di Universitas Stanford pada tahun 1996.

Pemilihan nama Google sendiri terinspirasi oleh istilah Matematika yaitu googol yang berarti 1 diikuti 100 angka 0. Lalu berubah karena salah satu kolega Larry Page dan Sergey Brin melakukan typo atau kesalahan mengetik saat memeriksa ketersediaan domain googol menjadi google.

 

Google Pernah Mencoba untuk Menjual Search Engine ke Yahoo
Sumber: searchenginelandcom

Fakta menarik Google selanjutnya berasal dari sebuah keputusan kurang tepat oleh Yahoo karena tidak menyetujui tawaran Google yang menjual search engine-nya pada tahun 1997. Google sendiri masih menjadi perusahaan yang tidak dikenal pada tahun 1997 sehingga Larry Page dan Sergey Brin menawarkan search engine untuk dijual ke Yahoo seharga 1 juta USD, namun ditolak.

Lalu, pada tahun 2002 Yahoo membuat penawaran senilai 3 juta USD karena Google sudah sukses dan cukup dikenal. Namun Google meminta penawaran menjadi 5 juta USD yang kembali tidak disetujui oleh Yahoo. Di mana, setelah kurang lebih dua dekade, kini Google memiliki valuasi kekayaan bersih senilai 2 triliun USD.

 

Kata Googling Resmi Diakui Sebagai Kata Kerja
Sumber: voiid

Sedari di awal dirilis dengan produk search engine, Google terus mendominasi sektor internet dalam hal mencari sesuatu yang diinginkan pengguna melalui fitur search. Semua orang di seluruh dunia akan secara mudah mencari informasi maupun berita mengenai hal apapun. Hal ini membuat pekerjaan maupun aktivitas apapun semakin mudah dan cepat diselesaikan.

Melalui dampak masif yang diberikan oleh Google, maka Oxford English Dictionary memasukkan kata Google ke kamus mereka pada tahun 2006. Sebulan setelahnya, Merriam-Webster Collegiate Dictionary juga ikut memasukkan kata Google. Selain itu, kata Googling sendiri resmi diakui menjadi kata kerja yang kini menjadi frasa menunjukkan aktivitas mencari informasi secara online. Tidak heran, jika hal ini menjadi salah satu fakta menarik Google.

 

Baca juga: 5 Rekomendasi Aplikasi Menggambar di Smartphone yang Bisa Asah Kreativitas


Google Mengakuisisi YouTube di Restoran
Sumber: fordiasi

YouTube menjadi salah satu layanan streaming video paling banyak digunakan orang-orang di seluruh dunia saat ini. Di mana, perusahaan ini awalnya adalah perusahaan independen sebelum diakuisisi Google di tahun 2006 senilai 1,65 miliar USD. Uniknya, ada fakta menarik Google saat proses mengakuisisi YouTube.

Di mana, salah satu pendiri YouTube, Steven Chen menjelaskan proses negosiasi dalam mengakuisisi YouTube dilakukan di restoran bernama Denny’s. Negosiasi yang berlangsung pada akhirnya disepakati dan tidak lama setelahnya makanan yang di pesan yaitu steak mozarella datang.

 

Menurunnya Penggunaan Internet Secara Global Mencapai 40 persen Saat Google Padam
Sumber: voiid

Kamu mungkin pernah bertanya, apakah sebagai raksasa teknologi dunia Google pernah down? Fakta menarik Google adalah Google yang terbilang sangat jarang mengalami masalah, harus padam pada Agustus 2013 lalu. Walaupun durasi padamnya sendiri hanya selama lima menit, namun mengakibatkan matinya layanan seperti Search, Gmail, hingga YouTube.

Hal ini membuat penggunaan internet global mengalami penurunan sampai 40 persen. Hal ini menjadikan Google berperan penting dalam aktivitas internet seluruh orang di dunia. Di mana, mereka seolah bergantung pada Google karena layanannya.

 

Burning Man Menjadi Tema Pertama Google Doodle
Sumber: pinterest

Google sendiri menciptakan Google Doodle sebagai tanda adanya perayaan besar maupun acara spesial. Akan tetapi, fakta menarik Google pada layanan ini adalah tema perayaan pertama kali dibuat bukannya acara spesial atau hari besar, melainkan festival tahunan Nevada bernama Burning Man. Hal ini dibuat sebagai bentuk informasi bahwa Larry Page dan Sergey Brin tengan berada dalam acara tersebut.

Dengan begitu, ketika ada masalah yang terjadi di markas Google bisa langsung diatasi. Setelah itu, Google Doodle digunakan dalam merayakan hari-hari spesial maupun mengenang tokoh-tokoh dunia.

 

Sebanyak 15 Persen Pencarian Google adalah Baru Setiap Harinya
Sumber: makeuseof

Fakta menarik Google yang terakhir ada pada pencariannya. Di mana, banyak yang mengira bahwa orang-orang di seluruh dunia menggunakan Google untuk mencari sesuatu sama berulang-ulang. Padahal, triliunan pencarian setiap tahunnya memberikan 15 persen pencarian dilakukan untuk menemukan sesuatu yang baru atau pencarian baru.

Tidak heran, jika pengguna Google terus meningkat setiap tahunnya dengan jenis pencarian baru. Berdasarkan laman blog resmi Google pada tahun 2017 lalu, jika terdapat pencarian baru dari 15 persen jumlah pencarian. Bukan tidak mungkin jika saat ini angkanya bertambah ke 20 persen atau lebih.

Itu dia sejumlah hal mengenai fakta menarik Google yang wajib kamu ketahui karena biasa menggunakan layanan ini untuk berbagai kebutuhan. Di mana, mengakses Google untuk menemukan sesuatu yang dicari kini semakin mudah dilakukan hanya melalui smartphone. Oleh karena itu, pilihlah jenis smartphone yang dibekali spesifikasi dan fitur mumpuni agar memberikan kelancaran saat mengakses layanan Google.

Kamu bisa mendapatkan smartphone tersebut secara online melalui Eraspace. Ada banyak pilihan smartphone dari sejumlah merek ternama yang bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan pilihan smartphone impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: 5 Kesalahan Kecil Merakit PC yang Berikan Dampak Buruk pada Hasilnya


Diunggah Pada : 2 Jun 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.