Kategori

7 Cara Setting Potret Mode Manual HP untuk Foto Sekelas Kamera

Sumber: Fstoppers

Di era kamera hp yang semakin berkembang seperti saat ini, siapapun kini mampu mengeluarkan potensi penuh dari alat fotografi seukuran genggaman kamu bukan lagi sekadar mimpi. Bahkan sejumlah smartphone diklaim memiliki kamera berkemampuan setara dengan kamera DSLR. Buat kalian para pecinta fotografi tentunya hal ini akan membantu mengoptimalkan hobi yang dimiliki.

Hanya saja, kamu harus melakukan beberapa setting potret mode manual di hp untuk mendapatkan hasil yang sempurna sekelas kamera profesional. Lalu, apa yang diperlukan untuk bisa mengetahui cara setting potret mode manual pada kamera hp secara maksimal? Untuk informasi lebih lengkapnya, yuk simak penjelasannya berikut ini.

Sesuaikan White Balance
Untuk mendapatkan foto dengan potret mode manual yang pertama, kamu bisa menyesuaikan White Balance pada kamera hp. Dalam mengejar ketepatan warna dan atmosfer yang sempurna, penyesuaian white balance menjadi kunci utama yang perlu diperhatikan. Berbeda dengan mata manusia yang mampu melihat warna objek jelas, lensa kamera cenderung bisa melihat warna dengan cara lain.

Terkadang warna putih bisa terlihat kebiruan atau kekuningan, tergantung pada pencahayaan dari tempat pengambilan foto. Namun White balance bisa menentukan suhu warna gambar dalam memastikan warna-warna yang dihasilkan sesuai kondisi cahaya yang sebenarnya.

Sumber: Adobe

Memanfaatkan Aperture dalam Meningkatkan Efek Bokeh
Lanjut ke setting potret mode manual di hp dengan memperhatikan aperture yang mampu menghadirkan efek bokeh sesuai keinginan. Aperture sendiri memiliki fungsi dalam mengontrol seberapa lebar atau sempit lubang diafragma di sistem kamera. Diafragma sebagai lubang cahaya bisa lewat dalam mencapai sensor. Aperture lebih lebar memungkinkan eksposur bisa meningkat sehingga dapat mengurangi kedalaman bidang maupun membuat latar belakang dan depan menjadi blur.

Dengan memahami bagaimana mengatur aperture, kamu dapat mengontrol kedalaman bidang gambar dan menciptakan latar belakang blur atau efek bokeh. Mengatur aperture yang lebih lebar juga membuat lebih banyak cahaya bisa masuk untuk menciptakan efek bokeh lebih intens dan dramatis. Sebaliknya, aperture yang lebih kecil memberikan kedalaman fokus lebih luas untuk menghasilkan fokus blur secara lebih merata.

Baca juga: Tips Menggunakan Drone Kamera untuk Pemula Secara Tepat

Menggunakan Fitur HDR
Untuk menghadirkan keseimbangan yang sempurna antara highlight dan shadow, fitur High Dynamic Range alias HDR dalam potret mode manual hp juga dapat membuka pintu menuju pengalaman fotografi lebih dinamis dan realistis. Pada dasarnya, fitur HDR memiliki cara kerja dalam meningkatkan jangkauan maupun tingkat pencahayaan pada kamera hp.

Dengan mengaktifkan HDR, kamera hp secara otomatis menggabungkan beberapa eksposur dalam satu gambar untuk menangkap detail terbaik dari area dengan cahaya tinggi dan rendah. Hal ini berarti saat kamu berada di bawah cahaya intens atau kontras tinggi, hasil foto akan tetap menghadirkan detail kaya dan nuansa warna mendalam.

Atur Kecepatan Shutter
Menguasai potret mode manual hp berarti melibatkan pengaturan yang tepat atas setiap elemen dan kecepatan shutter. Hal ini menjadi salah satu kunci dalam meraih hasil terbaik di fotografi. Dengan mengatur kecepatan shutter, kamu memiliki kendali penuh terhadap sejauh mana cahaya masuk ke sensor kamera dalam jangka waktu tertentu.

Jika kamu mengatur kecepatan shutter menjadi cepat, maka shutter akan terbuka lebih cepat dengan menyerap lebih sedikit cahaya. Sebaliknya, saat mengatur kecepatan shutter jadi lambat akan membuat shutter terbuka lebih lama dan menyerap lebih banyak cahaya sehingga menghasilkan gambar lebih terang. Selain itu, pemakaian shutter speed tinggi bisa dipakai untuk membidik objek bergerak cepat. Lalu, shutter speed lambat bisa menghasilkan efek light trail.

Menggunakan ISO
Dalam menjelajahi potret mode manual hp, penggunaan ISO menjadi langkah penting untuk mengatasi tantangan pencahayaan dan menyesuaikan sensitivitas sensor kamera hp terhadap cahaya. Dengan mengatur nilai angka ISO, kamu dapat menyesuaikan kamera hp dengan kondisi pencahayaan berbeda. Semakin tinggi angka ISO, semakin tingkat sensitivitas lensa kamera dengan cahaya.

Namun, perlu diingat bahwa angka ISO yang terlalu tinggi juga bisa menghasilkan resolusi pecah pada gambar. Dengan memahami dan mengoptimalkan pengaturan ISO dalam potret mode, kamu dapat mengatasi berbagai kondisi pencahayaan dan menghasilkan hasil gambar memukau.

Sumber: TechRadar

Belajar Pahami Eksposur
Ketika kamu mulai mendalami potret mode manual HP seolah membuka pintu menuju kreativitas fotografi sesungguhnya dan pemahaman tentang eksposur menjadi dasar yang harus diketahui. Kamera HP memerlukan cahaya saat menangkap gambar, jika penyerapan cahaya pada lensa minim maka akan menyebabkan under exposure dan sebaliknya, jika cahaya yang diserap pada lensa berlebih hasil foto akan over exposure.

Untuk eksposur sendiri terdiri dari perpaduan tiga elemen berbeda, yaitu kecepatan shutter, ISO, dan aperture. Penggabungan ini mempengaruhi tingkat eksposur pada sebuah foto yang dapat kamu manfaatkan untuk hasilkan efek-efek artistik. Jadi berkreasi pada foto akan lebih mudah dan seru jika kamu sudah memahami setiap aspek dari eksposur kamera hp.

Menggunakan Format RAW
Tidak hanya terdapat pada kamera DSLR, kamera hp juga mempunyai teknologi bernama RAW. Memanfaatkan kemampuan untuk menangkap gambar dengan format RAW dalam potret mode manual hp adalah langkah cerdas untuk penggemar fotografi. Dengan memilih format RAW, kamu memperoleh akses penuh ke data mentah yang diambil oleh sensor kamera tanpa adanya kompresi sehingga kamu bisa lakukan kostumisasi saat lakukan editing.

Teknologi yang satu ini cocok untuk kalian yang suka berkreasi dengan foto yang diambil karena memberikan keleluasaan lebih besar dalam pengeditan, memungkinkan kamu untuk mengontrol eksposur, kecerahan, kontras, dan warna dengan presisi yang luar biasa. Potensi kreatif kamu tidak lagi terbatas oleh keputusan otomatis kamera, melainkan oleh sisi artistik yang sejati.

Itu dia sejumlah cara setting potret mode manual di hp agar menghasilkan foto sekelas kamera. Dengan penjelasan di atas dapat diartikan bahwa menguasai kemampuan potret mode manual di hp bukan hanya sekedar menyesuaikan pengaturan, namun sebuah cara untuk menggali kedalaman kreativitas dalam fotografi.

Untuk dapatkan potret mode manual hp yang baik, tentunya kamu harus memiliki hp yang didukung kamera untuk memberikan hasil maksimal. Kamu bisa mendapatkan hp dengan dukungan kamera mumpuni ini secara online di Eraspace. Ada banyak pilihan hp dari sejumlah merek ternama yang bisa dipilih sesuai dengan bujet dan kebutuhan. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan pilihan produk hp impianmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: Tips Bikin Konten Video Bagus dengan Samsung Galaxy Z Flip 5


Diunggah Pada : 7 Okt 2023 | Kategori TIPS & TRICKS
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.