Kategori

Tips Mudah Membuat FPS Bergerak Stabil Saat Bermain Game

Sumber: pcmag

Mendapatkan FPS atau frame rates stabil saat bermain game di komputer adalah salah satu hal yang didambakan oleh para pemain. Siapa yang tidak ingin aktivitas gaming mereka berjalan lancar dan menyenangkan sehingga beragam cara dilakukan untuk bisa mempertahankan hingga meningkatkan FPS. Salah satu yang paling umum dilakukan adalah dengan mengganti komponen VGA ke spesifikasi yang lebih tinggi.

Hanya saja, harga VGA dengan spesifikasi tinggi tidaklah murah sehingga cara ini mungkin kurang menjadi pilihan yang tepat khususnya bagi mereka dengan bujet pas. Padahal, ada sejumlah cara lain yang bisa membuat FPS bergerak stabil saat bermain game. Seperti apa cara yang dimaksud? Yuk, simak penjelasan berikut ini.

 

Menonaktifkan Program yang Jarang Digunakan di Balik Layar
Sumber: rollingstone

Cara pertama untuk menjaga FPS tetap stabil saat bermain game di komputer bisa dilakukan dengan menonaktifkan program yang jarang digunakan tengah berjalan di balik layar. Di mana, Microsoft Windows merupakan salah satu sistem operasi yang banyak digunakan oleh komputer gaming dengan default sistem operasi yang memang berjalan secara simultan.

Hal ini dilakukan agar menjaga PC maupun laptop tidak mengalami crash di tengah perjalanan. Hanya saja, ada beberapa aplikasi bawaan Windows yang bisa dihentikan. Namun jika tidak memahami apa saja, kamu bisa memiliki aplikasi di luar bawaan Windows yang turut membuat komputer lambat.

Aplikasi ini merupakan pihak ketiga yang tanpa disadari berjalan saat kamu bermain game sehingga membuat FPS sering terganggu. Kamu bisa menonaktifkan sejumlah aplikasi tersebut saat bermain game.

 

Membuat Ruang Penyimpanan Lebih Luas
Sumber: pureinfotech

Pada dasarnya, ruang penyimpanan data, baik HDD maupun SSD akan lebih optimal ketika kondisinya tidak sampai hampir penuh. Hal ini akan membuat performanya lebih berat karena didiamkan dengan kondisi hampir penuh. Oleh karena itu, selalu rajin untuk menghapus sampah maupun data-data yang tidak diperlukan sehingga kinerja komputer bisa berjalan lebih cepat saat bermain game.

Di mana, HDD yang dibersihkan akan menjaga performanya untuk melakukan kinerja yang optimal. Walaupun memang tidak berhubungan langsung dengan grafik game, namun proses membaca data oleh HDD maupun SSD akan berlangsung sedikit lebih cepat dan efisien.

 

Baca juga: Hati-Hati! 5 Game Misteri Ini Mampu Pengaruhi Mental Pemainnya


Mengatur Performa Antivirus
Sumber: techadvisor

Hal selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk membuat FPS lebih stabil adalah dengan mematikan antivirus maupun Windows Defender. Di mana, aplikasi antivirus ini sendiri tidak memberatkan kinerja komputer sama sekali seperti sistem kerja komponen PC belasan tahun lalu. Hanya saja, kamu dapat melakukan pengaturan agar program antivirus pada komputer bisa berjalan beriringan sehingga pengolahan data tidak terhambat.

Lalu, bagaimana dengan virus-virus yang berisiko menyerang? Nah, bagi kamu yang bermain game-game original, maka tidak perlu khawatir akan virus. Selain itu, antivirus di komputer juga masih dapat diaktifkan tanpa harus berlawanan dengan data-data di game. Lain halnya, jika kamu mengunduh dan memainkan game bajakan. Di mana, antivirus akan membaca crack dari game bajakan yang berisiko membahayakan perangkat komputer.

 

Mengatur Sistem 3D yang Ada di Perangkat VGA
Sumber: guru3d.com

Jika kebanyakan orang mengganti perangkat VGA untuk melancarkan aktivitas bermain game, maka kamu bisa mengatur sistem tampilan dari grafik di komputer. Kamu dapat mengatur sistem tampilan 3D yang memungkinkan FPS menjadi stabil dan meningkat dengan mengacu pada laman resmi pabrikan VGA seperti NVIDIA.

Dibanding menerapkan overclock VGA menggunakan software tambahan, cara ini lebih mudah dan aman. Namun, jika kamu memahami tentang cara kerja overclock, tidak ada salahnya untuk melakukannya.

 

Melakukan Update Driver VGA
Sumber: rzvids youtube channel

Cara menjaga dan meningkatkan FPS saat bermain game di komputer yang terakhir adalah dengan meng-update driver VGA. Cara ini bisa dilakukan dalam meningkatkan pengalaman gaming kamu menjadi lebih baik. Di mana, kamu bisa melakukan update driver VGA secara berkala sesuai dengan jadwal perilisan yang mengacu pada situs resmi.

Akan tetapi, perlu diperhatikan jika biasanya awal-awal perilisan pada driver terbaru akan membawa beberapa bug maupun eror kecil di dalam sistem yang cukup wajar. Ada baiknya sebelum melakukan update driver VGA, kamu mencari informasi mengenai ulasannya terlebih dahulu sehingga bisa mendapat banyak masukan melalui forum komputer. Dengan menggunakan driver terbaru, maka pengalaman bermain game kamu akan lebih baik dibanding sebelumnya.

Itu dia sejumlah cara mudah yang bisa dilakukan dalam menjaga maupun meningkatkan FPS saat bermain game di komputer. Jika kamu tidak ingin repot mengganti VGA, kamu bisa mengganti perangkat dengan membeli laptop baru yang dibekali spesifikasi lebih bagus. Apalagi kamu bisa mendapatkan laptop gaming secara online melalui Eraspace.

Ada banyak pilihan laptop gaming dari beberapa merek ternama yang bisa disesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Cukup dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan pilihan laptop gaming impianmu secara mudah hanya di Eraspace sekarang.

 

Baca juga: 7 Rekomendasi Channel Youtube Gaming Paling Update Seputar Dunia Game 


Diunggah Pada : 21 Apr 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.