Kategori

5 Rekomendasi HP Realme Desain Layar Punch Hole Terjangkau

Sumber: wallpaperspeed

Realme menjadi brand pilihan bagi mereka yang membutuhkan hp dengan spesifikasi dan fitur mumpuni, namun memiliki bujet terbatas. Di mana, desain yang dihadirkan oleh Realme melalui produk hpnya juga menjadi nilai tambah, salah satunya adalah tampilan desain layar punch hole. Layar punch hole ini dibekali kamera selfie yang memiliki banyak fitur.

Oleh karena itu, hp realme dengan desain layar punch hole menjadi pilihan banyak orang. Bagi kamu yang ingin membelinya, berikut ini ada sejumlah rekomendasi hp Realme yang memiliki desain layar punch hole dengan harga terjangkau. Seperti apa hp Realme yang dimaksud? Yuk, simak rekomendasinya berikut ini.

Sumber: mikamoney

Realme 7i
Rekomendasi hp Realme dengan layar punch hole yang pertama adalah Realme 7i. Di mana, hp ini menawarkan desain layar bergaya punch hole sehingga mampu menampilkan sisi premium saat menatapnya. Dibalut dengan finishing berwarna glossy di bagian belakang sehingga semakin tampak berkelas. Lalu, untuk layarnya menggunakan panel IPS LCD capacitive touchscreen 6.5 inci dengan resolusi 1600 x 720 piksel dan 16M warna.

Lalu, untuk dapur pacunya didukung chipset Snapdragon 662 11nm dengan CPU Octa-core dan GPU Adreno 610. Dipadukan dengan RAM berkapasitas 8GB dan media penyimpanan 128GB. Selain itu, rekomendasi hp Realme ini menggunakan sistem operasi Android 10 dengan antarmuka Realme UI. Untuk bagian kameranya, di bagian belakang terdapat quad camera beresolusi 64MP, 8MP, 2MP, 2MP dan kamera depan 16MP. Sementara untuk baterainya memiliki kapasitas sebesar 5.000 mAh.

 

Realme 8i
Lanjut ke rekomendasi hp Realme berikutnya yaitu Realme 8i. Hp Realme ini menghadirkan layar berdesain punch hole menggunakan panel IPS LCD 6,6 inci dengan resolusi Full HD+. Ditambah dengan refresh rate tinggi mencapai 120 Hz. Selain itu, dapur pacunya didukung chipset MediaTek Helio G96 dengan fabrikasi 12nm yang dipadukan RAM berkapasitas 4GB dan 6GB serta media penyimpanan 64GB dan 128GB.

Untuk sistem operasinya sendiri menggunakan Android 11 dengan antarmuka Realme UI 2.0. Sementara untuk kamera, terdapat triple camera di bagian belakang beresolusi 50MP wide, 2MP makro, dan 2MP B/W serta kamera depan 16MP. Lalu, untuk kapasitas baterai yang dihadirkan sebesar 5.000 mAh dengan dukungan teknologi fast charging 18W.

Sumber: gadgetren
 

Realme 9i
Selanjutnya ada Realme 9i sebagai rekomendasi hp Realme dengan desain layar punch hole. Layarnya sendiri menggunakan panel IPS LCD 6,6 inci beresolusi Full HD+ dengan refresh rate tinggi mencapai 90 Hz Ultra Smooth Display yang adaptif. Sedangkan untuk performanya, rekomendasi hp Realme yang satu ini menggunakan chipset Snapdragon 680 4G 6 nm dengan CPU Octa-core dan GPU Adreno 610.

Dipadukan dengan dua pilihan RAM berkapasitas 4GB atau 6GB dan media penyimpanan 64GB atau 128GB. Lanjut ke bagian kamera, hp Realme ini didukung triple kamera di bagian belakang beresolusi 50MP, 2MP makro, dan 2MP depth sensor serta kamera depan 16MP. Sedangkan untuk kapasitas baterai yang dihadirkan sebesar 5.000 mAh dengan dukungan teknologi charging 33W DartCharge.

Baca juga: 5 Kelebihan Realme GT Neo 2 5G yang Penuhi Beragam Kebutuhan

Realme C17
Rekomendasi hp Realme selanjutnya adalah Realme C17 yang menawarkan desain kekinian dengan tampilan layar punch hole. Layarnya sendiri menggunakan panel IPS LCD 6,5 inci dengan resolusi 1600 x 720 piksel yang didukung refresh rate 90 Hz. Lalu dapur pacunya dibekali chipset Snapdragon 460 11 nm dengan CPU Octa-core 4x1.8 GHz Kryo 240 dan 4x1.6 GHz Kryo 240 serta GPU Adreno 610. Selain itu, chipset-nya juga dikombinasikan RAM berkapasitas 6GB dan media penyimpanan 256GB.

Beralih ke bagian kamera, rekomendasi hp Realme yang satu ini didukung quad camera di bagian belakang beresolusi 13MP wide, 8MP ultrawide, 2MP makro, dan 2MP depth sensor serta kamera depan 8MP. Sementara untuk kapasitas baterainya sendiri sebesar 5.000 mAh yang mampu mendukung aktivitas harianmu.

Sumber: droila
 

Realme Narzo 50
Rekomendasi hp Realme yang terakhir adalah Realme Narzo 50. Di mana, hp Realme terjangkau ini didukung layar punch hole dengan panel IPS LCD 6.6 inci beresolusi 1080 x 2412 piksel dan refresh rate tinggi mencapai 120 Hz. Beralih ke bagian dapur pacu untuk mendukung performa, hp Realme ini menggunakan chipset Mediatek Helio G96 12 nm dengan CPU Octa-core 2x2.05 GHz Cortex-A76 dan 6x2.0 GHz Cortex-A55 serta GPU Mali-G57 MC2.

Dipadukan dengan RAM berkapasitas 4GB atau 6GB serta media penyimpanan 64GB atau 128GB. Lalu, untuk kameranya dibekali triple camera di bagian belakang beresolusi 50MP wide, 2MP makro, 2MP depth sensor serta kamera depan 16MP wide. Sementara untuk kapasitas baterainya sebesar 5.000 mAh dengan teknologi fast charging 33W.

Itu dia sejumlah rekomendasi hp Realme dengan desain layar punch hole terjangkau untuk kamu pilih. Di mana, rekomendasi hp Realme ini bisa didapatkan secara online di Eraspace. Caranya dengan mengunjungi website resmi Eraspace atau download aplikasinya. Yuk, temukan pilihan hp Realme sesuai kebutuhanmu secara mudah hanya di Eraspace, sekarang.

Baca juga: 5 Kelebihan Realme C30 yang Tampil dengan Desain Stylish


Diunggah Pada : 20 Agt 2022 | Kategori GADGET
    COPYRIGHT © 2024 ERASPACE.COM ALL RIGHTS RESERVED.